Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tak Hanya Khas Jawa Tengah, Intip 6 Keunikan Kue Lupis Betawi yang Kini Mulai Langka

<b>Tak Hanya Khas Jawa Tengah, Intip 6 Keunikan Kue Lupis Betawi yang Kini Mulai Langka</b>

Tak Hanya Khas Jawa Tengah, Intip 6 Keunikan Kue Lupis Betawi yang Kini Mulai Langka

Kue lupis khas Betawi ini sarat keunikan dan nilai filosofis

Sudah kenal kue lupis? Jajanan tradisional asal Jawa Tengah yang bertekstur kenyal dan lembut.

Namun ternyata, kudapan lawas ini bisa ditemui di wilayah pinggiran Jakarta sebagai kuliner khas.

Kudapan lupis sendiri jadi salah satu kue khas Betawi yang berbeda dari kue sejenis di daerah lain. Ini karena lupis Betawi memiliki banyak keunikan dan nilai filosofis.

Kue ini jadi kudapan ringan yang kini mulai sulit ditemui. Berikut 6 keunikan lupis Betawi yang legit dan otentik.

Tak Hanya Khas Jawa Tengah, Intip 6 Keunikan Kue Lupis Betawi yang Kini Mulai Langka

Jadi Makanan Kesukaan Orang Betawi

Mengutip YouTube Street Foods Village, kue lupis telah lama dikenal sebagai makanan ringan khas wilayah Betawi.

Kue ini biasa disantap saat sarapan, atau sore hari menjelang jam makan malam.

Sayang, kue lupis Betawi sudah jarang ditemukan.

Kue lupis Betawi punya tekstur yang kenyal, gurih dan manis. Sehingga biasa jadi santapan untuk teman ngopi.

Menurut kanal youtube tersebut, salah satu daerah yang terdapat penjual kue lupis Betawi adalah di Jalan Villa Pamulang 21-12, Kota Tangerang Selatan, Banten.

Dibungkus Pakai Daun Pisang Batu

Yang membedakan antara lupis Betawi dan dari daerah lain, lupis Betawi dibungkus menggunakan daun pisang batu.

Penggunaan daun tersebut bukan tanpa alasan, mengingat kue akan semakin awet dan berbentuk bundar sempurna saat disajikan. Ini berbeda dari daun pisang biasa yang mudah robek jika dipakai membungkus ketan.

Bentuk dari lupis Betawi juga bundar memanjang, menyerupai guling.

<b>Disajikan Per Potongan Kecil</b>

Disajikan Per Potongan Kecil

Orang Betawi biasa menyajikan kue lupis dipotong pipih. Kemudian ditaburi parutan kelapa dan disiram kuah gula merah yang kental.

Sensasi kenyal, gurih, manis dan legit bercampur jadi satu di setiap gigitan, sehingga nagih saat disantap bersama kopi atau teh tawar hangat.

“Ini dikukus sampai 4 jam, dan resepnya dari babeh,” kata penjual lupis Betawi di Tangerang Selatan, Ipul.

Dipotong Pakai Benang

Orang Betawi sendiri biasanya memotong lupis menjadi ukuran kecil-kecil pipih menggunakan benang.

Fungsinya sama seperti pisau, yakni diarahkan ke bagian yang akan dipotong karena benang cukup tajam. Ipul sendiri menjual lupisnya per porsi yakni Rp10 ribu.

“Biasanya pakai benang, tapi saya pakai pisau. Ini satu porsinya yang isi 3 itu Rp10 ribu,” tambah Ipul

Sarat Makna Persatuan

Sarat Makna Persatuan

Merujuk laman Indonesia Kaya, ternyata lupis Betawi memiliki makna yang kuat seperti kue lupis di wilayah Jawa Tengah.

Di balik kenyal dan lengketnya, menandakan adanya persatuan dari beras-beras yang menyatu setelah dimasak.

Rasanya yang lezat dan disukai banyak orang juga membuat kue ini menjadi simbol harmonisasi dan silaturahmi antar masyarakat.

Punya Tiga Warna

Ini bisa jadi salah satu ciri utama lupis Betawi, dibanding lupis-lupis dari daerah lain, yakni terdapat tiga warna.

Kue lupis Betawi memang beda karena terdapat empat varian, yakni beras ketan putih, ketan hitam, beras ketan pandan (hijau) dan warna warni.

Mengutip laman Kuliner Betawi, kue lupis yang banyak warna akan ditambah pewarna makanan yang aman dikonsumsi sebagai bentuk modifikasi kekinian.

Tak Boleh Digunakan Sembarangan, Begini Sakralnya Golok Betawi yang Penuh Filosofi
Tak Boleh Digunakan Sembarangan, Begini Sakralnya Golok Betawi yang Penuh Filosofi

Bagi masyarakat Betawi, golok bukan sekadar senjata tajam, tapi juga punya makna mendalam.

Baca Selengkapnya
Jadi Kudapan Khas Pandeglang, Ini Fakta Menarik Kue Jojorong yang Sudah Ada Sejak Kesultanan Banten
Jadi Kudapan Khas Pandeglang, Ini Fakta Menarik Kue Jojorong yang Sudah Ada Sejak Kesultanan Banten

Siapapun yang mencicipi kue Jojorong dijamin langsung jatuh hati lewat rasa manis gurihnya. Kue ini juga sarat filosofi.

Baca Selengkapnya
Jadi Salah Satu Sajian Lebaran, Ini Makna Filosofis Hidangan Lepet
Jadi Salah Satu Sajian Lebaran, Ini Makna Filosofis Hidangan Lepet

lepet menjadi salah satu kudapan yang diperkenalkan Sunan Kalijaga. Biasanya lepet disajikan pada tanggal 1 Syawal.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Penjahat ini Ngaku Nyesal Membunuh, Jenderal Bintang 2 'Ngegas': Kapok Opo?
Penjahat ini Ngaku Nyesal Membunuh, Jenderal Bintang 2 'Ngegas': Kapok Opo?

Seorang penjahat kasus pembunuhan di Jawa Tengah mengaku menyesal telah melakukan pembunuhan, namun ia terpaksa karena keadaan.

Baca Selengkapnya
Kenalan dengan Uniknya Tari Kukupu Khas Jawa Barat, Adopsi Siklus Hidup Serangan dengan Elemen Balet
Kenalan dengan Uniknya Tari Kukupu Khas Jawa Barat, Adopsi Siklus Hidup Serangan dengan Elemen Balet

Tarian khas Sunda yang unik dan menggambarkan lahirnya serangga kupu-kupu.

Baca Selengkapnya
PTUN Tak Bisa Batalkan Putusan MK, PDIP: MPR Punya Sikap untuk Tidak Lantik Prabowo-Gibran
PTUN Tak Bisa Batalkan Putusan MK, PDIP: MPR Punya Sikap untuk Tidak Lantik Prabowo-Gibran

Namun, menurut Gayus, dinamika dalam hukum bersifat luas.

Baca Selengkapnya
9 Bulan Tugas di Papua, Letkol Inf Dedy Pungky Mendapatkan Tongkat Kepala Macan Filosofinya Bikin Merinding
9 Bulan Tugas di Papua, Letkol Inf Dedy Pungky Mendapatkan Tongkat Kepala Macan Filosofinya Bikin Merinding

Dansatgas 330/Tri Dharma terima tongkat kepala macan dari masyarakat Intan Jaya. Ternyata ini filosofinya.

Baca Selengkapnya
Filosofi Busana Pengantin Mupus Braen Blambangan, Bikin Pengantin Lebih Cantik
Filosofi Busana Pengantin Mupus Braen Blambangan, Bikin Pengantin Lebih Cantik

Pasangan suami istri asal Banyuwangi, Kohar dan Pipit hadir dalam upacara HUT ke-78 RI di Istana Merdeka mengenakan busana pengantin Mupus Braen Blambangan.

Baca Selengkapnya
Identik Jadi Hidangan Perayaan saat Agustusan, Ini Makna Filosofis Dibalik Nasi Tumpeng
Identik Jadi Hidangan Perayaan saat Agustusan, Ini Makna Filosofis Dibalik Nasi Tumpeng

Sejarah nasi tumpeng dan makna filosofis dibaliknya.

Baca Selengkapnya