Hari Terakhir Menjabat, Anies Baswedan akan Gowes Sepeda ke Balai Kota Jakarta
Merdeka.com - Anies Baswedan akan menggowes sepeda dari Gelora Bung Karno (GBK) menuju Balai Kota, pada Minggu (16/10). Hal ini ia lakukan di hari terakhir masa jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Anies mengatakan, gowes akan dilakukan pada pukul 06.00 WIB. Dua jam kemudian akan digelar acara perpisahan dirinya di Balai Kota DKI Jakarta pada pukul 08.00 WIB.
"Rencananya dari GBK naik sepeda ke Balai Kota pagi. Mungkin sekitar jam 6 ya dari sana. Kemudian acara di Balai Kota bersama masyarakat itu mulai sekitar jam 8 pagi," ucap Anies ketika menghadiri acara peresmian Halte TransJakarta Bundaran HI, Jakarta Pusat, Sabtu (15/10).
-
Apa yang disinggung Anies Baswedan? Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Apa nama lengkap Anies Baswedan? Anies Baswedan, dengan nama lengkap Anies Rasyid Baswedan, merupakan salah satu kandidat presiden untuk tahun 2024, dilahirkan di Kuningan pada tanggal 7 Mei 1969.
-
Kapan Anies Baswedan berkunjung ke Pontianak? Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan menyambangi Pontianak, Kalimantan Barat, Selasa (26/12).
-
Kapan Anies Baswedan akan mendaftar ke KPU? Terkait pendaftaran ke KPU, Anies mengatakan akan langsung mendaftar begitu dokumen lengkap.
-
Kenapa Anies Baswedan siap mendaftar di hari pertama? 'Badan pekerja yang mulai bertugas, mereka sudah menyiapkan itu semua. Administrasinya dan semua hal-hal substantif, itu semua diselesaikan di badan pekerja. Jadi baja itu yang menyiapkan semuanya. Jadi kita siap kapan saja,' jelas Anies.
-
Kapan Anies akan maju di Pilkada? 'Mau turun pangkat lagi dari capres menjadi cagub lagi gitu. Jadi saya kira tentu ini harus dipikirkan,' tegas dia.
Usai acara, Anies pun akan membawa sepeda. Namun ia mempersiapkan skuter ketika pulang.
"Terus setelah selesai acara pulang. Pulang ke rumah Lebak Bulus, tergantung mungkin naik sepeda, mungkin naik skuter, salah satu tergantung situasi," katanya.
Malam Minggu Bersama Istri
Anies dalam peresmian Halte Bundaran HI didampingi oleh istrinya, Fery Farhati. Tak hanya itu, Anies pun membawa putri sulungnya, Mutiara Annisa Baswedan.
Pantauan merdeka.com, Anies mengajak Fery berfoto bersama di anjungan Halte Bundaran HI. Anies dan istri memperagakan seperti patung selamat datang.
"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, hari ini, Sabtu, 15 Oktober 2022 halte Transjakarta Bundaran HI secara resmi dinyatakan digunakan," kata Anies. (mdk/bal)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Cek kesehatan tersebut guna sebagai syarat pendaftaran capres ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada 19 Oktober nanti.
Baca SelengkapnyaGanjar Pranowo juga berdoa agar Anies diberi kesehatan.
Baca SelengkapnyaSelain partai politik, Anies mengaku juga sudah ada dorongan kuat dari sejumlah elemen masyarakat yang menginginkannya kembali maju sebagai gubernur Jakarta.
Baca SelengkapnyaMomen itu terekam, ketika Anies hendak berpamitan dan meminta restu kepada ibunda, Aliyah Rasyid Baswedan beserta istrinya Ferry Farhati.
Baca SelengkapnyaKedatangan Anies di lokasi CFD langsung menarik perhatian warga.
Baca SelengkapnyaMomen itu terjadi saat warga perwakilan dari Jakarta Barat dan Jakarta Selatan menyampaikan aspirasinya kepada Anies.
Baca SelengkapnyaAdapun jadwal kampanye telah dimulai pada 28 November lalu dan akan berakhir pada 10 Februari 2024 nanti.
Baca SelengkapnyaAnies berpesan, bagi yang khawatir terkait perubahan ketika dirinya menjadi calon presiden, bisa melihat rekam jejaknya di Jakarta.
Baca SelengkapnyaAnies bilang, PRJ menjadi peluang bagi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM)
Baca SelengkapnyaAnies diketahui belum pernah bertemu secara khusus dengan Presiden Jokowi semenjak habis masa jabatan sebagai Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022.
Baca SelengkapnyaJenazah Gembong, saat ini berada di rumah duka Jalan Peninggalan Timur, Kebayoran Lama Utara.
Baca SelengkapnyaKampanye akbar ketiga calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) telah dimulai sejak 21 Januari 2024 dengan zona yang telah diatur KPU.
Baca Selengkapnya