Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

3 Jenis Kartu Kredit BCA, Ketahui Berbagai Keuntungannya

3 Jenis Kartu Kredit BCA, Ketahui Berbagai Keuntungannya Ilustrasi kartu kredit. ©2012 Merdeka.com/Shutterstock/dean bertoncelj

Merdeka.com - Kartu kredit merupakan salah satu sarana yang dapat memudahkan kegiatan transaksi sehari-hari. Fasilitas ini biasanya ditawarkan oleh setiap bank kepada nasabahnya. Di mana nasabah yang menggunakan kartu kredit dapat melakukan transaksi belanja serta penarikan tunai, dengan syarat terdapat kewajiban untuk melunasi tagihan pembayaran sesuai waktu yang disepakati.

Salah satu bank di Indonesia yang menawarkan program ini adalah Bank BCA. Diketahui, terdapat tiga jenis kartu kredit BCA yang bisa Anda gunakan, khususnya bagi Anda yang telah menjadi nasabah BCA. Mulai dari BCA Card, BCA MasterCard, dan BCA Visa Card.

Masing-masing jenis kartu kredit BCA ini masih dibagi menjadi beberapa jenis lainnya, di mana setiap jenis kartu kredit memiliki syarat dan limit yang berbeda-beda. Bagi Anda yang tertarik atau bahkan sedang berencana menggunakan fasilitas ini, berbagai jenis kartu kredit BCA berikut perlu disimak.

Orang lain juga bertanya?

Dengan mengetahui beberapa jenisnya dan masing-masing syarat dan keuntungannya, Anda bisa memilih jenis kartu kredit apa yang cocok dan sesuai dengan Anda. Tentu, Anda perlu mengukur kemampuan dengan besar gaji yang didapatkan setiap bulan. Ini dilakukan tidak lain agar proses pembayaran kartu kredit bisa lancar dan tidak terkendala. Dari beberapa sumber, berikut jenis kartu kredit BCA lengkap dengan penjelasan syarat dan keuntungannya, perlu diketahui.

Jenis Kartu Kredit BCA

Seperti disebutkan sebelumnya terdapat tiga jenis kartu kredit BCA, yaitu BCA Card, BCA MasterCard, dan BCA Visa Card. Masing-masing kategori ini masih dibagi menjadi beberapa jenis kartu kredit lainnya dengan batasan limit dan iuran pokok tahunan yang berbeda-beda. Berikut rincian jenis kartu kredit BCA bisa disimak:

BCA Card

BCA Card Platinum: jenis kartu kredit untuk nasabah yang berpenghasilan minimal 3 juta rupiah per bulan, dengan limit kartu hingga 20 juta rupiah dan iuran pokok tahunan 250 ribu rupiah.

BCA Everyday Card: jenis kartu kredit untuk nasabah yang berpenghasilan minimal 3 juta rupiah per bulan, dengan limit kartu 3 juta rupiah dan iuran pokok tahunan 125 ribu rupiah.

BCA Indomaret: jenis kartu kredit untuk nasabah yang berpenghasilan minimal 3 juta rupiah per bulan, dengan limit kartu hanya 1 juta rupiah dan iuran pokok tahunan 125 ribu rupiah.

BCA MasterCard
  • BCA MasterCard Black: jenis kartu kredit untuk nasabah yang berpenghasilan minimal 3 juta rupiah per bulan, dengan limit kartu hingga 20 juta rupiah dan iuran pokok tahunan 450 ribu rupiah.
  • BCA MasterCard Platinum: jenis kartu kredit untuk nasabah yang berpenghasilan minimal 3 juta rupiah per bulan, dengan limit kartu hingga 20 juta rupiah dan iuran pokok tahunan 125 ribu rupiah.
  • BCA MasterCard Matahari: jenis kartu kredit untuk nasabah yang berpenghasilan minimal 3 juta rupiah per bulan, dengan limit kartu 3 – 9 juta rupiah dan iuran pokok tahunan 125 ribu rupiah.
  • BCA Visa Card
  • BCA Singapore Airlines KrisFlyer Visa Infinite: jenis kartu kredit BCA untuk nasabah yang berpenghasilan minimal 3 juta rupiah per bulan, tanpa limit kartu dan iuran pokok tahunan 750 ribu rupiah.
  • BCA Singapore Airlines KrisFlyer Visa Signature: jenis kartu kredit untuk nasabah yang berpenghasilan minimal 3 juta rupiah per bulan, dengan limit kartu hingga 20 juta rupiah dan iuran pokok tahunan 500 ribu rupiah.
  • BCA Singapore Airlines PPS Club Visa Infinite: jenis kartu kredit untuk nasabah yang berpenghasilan minimal 3 juta rupiah per bulan, dengan limit kartu hingga 49 juta rupiah dan iuran pokok tahunan 1 juta rupiah.
  • BCA Visa Batman: jenis kartu kredit untuk nasabah yang berpenghasilan minimal 3 juta rupiah per bulan, dengan limit kartu 3 juta rupiah dan iuran pokok tahunan 450 ribu rupiah.
  • BCA Visa Black: jenis kartu kredit BCA untuk nasabah yang berpenghasilan minimal 3 juta rupiah per bulan, dengan limit kartu hingga 20 juta rupiah dan iuran pokok tahunan 450 ribu rupiah.
  • Syarat Pengajuan Kartu Kredit BCA

    Setelah mengetahui jenis kartu kredit BCA beserta limit dan iuran pokok tahunan, berikutnya akan dijelaskan syarat-syarat yang dibutuhkan dalam pengajuan kartu kredit BCA. Jika Anda hendak membuat kartu kredit BCA, maka perlu melengkapi beberapa dokumen seperti KTP, fotokopi rekening, hingga surat keterangan penghasilan.

    Berikut rincian syarat pengajuan jenis kartu kredit BCA yang perlu diperhatikan:

  • Nasabah yang mengajukan kartu kredit untuk kartu utama minimal 21 tahun maksimal 65 tahun. Sedangkan untuk kartu tambahan minimal usia 17 tahun dan maksimal 65 tahun.
  • Berpenghasilan minimal 3 juta rupiah per bulan.
  • Fotokopi KTP, atau fotokopi passport untuk warga negara asing.
  • Fotokopi KITAS juga diperlukan untuk warga negara asing yang ingin mengajukan kartu kredit BCA.
  • Surat keterangan penghasilan.
  • Fotokopi rekening 3 bulan terakhir.
  • Fotokopi surat izin praktik, khusus untuk dokter atau notaris yang ingin mengajukan kartu kredit BCA. Fotokopi Akta pendirian perusahaan (SIUP) untuk wiraswasta.
  • Fotokopi tagihan kartu kredit.
  • Fotokopi NPWP, kecuali bagi warga negara asing.
  • Keuntungan Kartu Kredit BCA

    Setelah mengetahui jenis kartu kredit BCA dan berbagai syarat pengajuannya, terakhir akan dijelaskan berbagai keuntungan yang bisa didapatkan ketika menggunakan kartu kredit BCA. Beberapa keuntungan yang bisa didapatkan berupa besaran bunga yang kompetitif, tambahan limit kartu, hingga perlindungan asuransi.

    Berikut beberapa keuntungan berbagai jenis kartu kredit BCA yang bisa didapatkan:

  • Menawarkan suku bunga yang kompetitif untuk semua transaksi belanja. Diketahui, terjadi penurunan suku bunga dari 2,25 di tahun 2020 menjadi 2 persen per bulan.
  • Melakukan transaksi lebih nyaman ketika berada di luar negeri. Dalam hal ini, BCA memberlakukan nilai tukar kurs yang rendah, hingga menyediakan layanan pengurusan paspor, dokumen perjalanan, pemesanan tiket pesawat, hingga pemesanan hotel.
  • Menawarkan tambahan limit kartu jika Anda sering menggunakan kartu kredit. Biaya administrasi juga bisa didapatkan dengan gratis, atau tanpa biaya.
  • Bisa membayar tagihan kartu kredit 10 persen terlebih dahulu, jika belum siap membayar tagihan secara penuh.
  • Bisa melakukan tarik tunai menggunakan kartu kredit BCA, besaran biaya yang dapat ditarik adalah 40 persen dari limit kartu.
  • Menawarkan bebas iuran pokok tahunan, jika penggunaan kartu mencapai 30 persen dari limit kartu.
  • Memberikan perlindungan asuransi sekitar 0,4 persen dari saldo tagihan, termasuk asuransi kecelakaan yang bisa didapatkan oleh nasabah dengan kartu kredit jenis tertentu.
  • Tips Bijak Menggunakan Kartu Kredit

    Setelah menyimak keuntungan kartu kredit BCA, terakhir akan dijelaskan tips bijak menggunakan kartu kredit.

    Menggunakan kartu kredit dengan bijak sangat penting untuk menjaga kesehatan keuangan dan menghindari masalah utang yang tidak terkendali. Berikut adalah beberapa tips bijak dalam menggunakan kartu kredit:

    1. Pahami Fitur dan Biaya Kartu Kredit
  • Baca syarat dan ketentuan: Pahami dengan jelas semua ketentuan yang terkait dengan kartu kredit Anda, termasuk bunga, biaya keterlambatan, biaya tahunan, dan biaya lainnya.
  • Manfaatkan promosi dan rewards: Gunakan kartu kredit yang menawarkan rewards atau cashback yang sesuai dengan gaya hidup dan kebiasaan belanja Anda.
  • 2. Gunakan Sesuai Kemampuan
  • Belanja sesuai kemampuan: Jangan tergoda untuk membeli sesuatu hanya karena bisa membayarnya dengan kartu kredit. Pastikan Anda mampu membayar penuh tagihan tersebut.
  • Tetapkan batas pengeluaran: Tentukan batas pengeluaran bulanan yang sesuai dengan anggaran keuangan Anda dan berpegang teguh pada batas tersebut.
  • 3. Bayar Tepat Waktu dan Penuh
  • Bayar tagihan tepat waktu: Selalu bayar tagihan sebelum jatuh tempo untuk menghindari biaya keterlambatan dan menjaga riwayat kredit yang baik.
  • Bayar penuh setiap bulan: Usahakan untuk membayar seluruh tagihan setiap bulan untuk menghindari bunga yang tinggi.
  • 4. Monitor Penggunaan dan Tagihan
  • Periksa tagihan secara rutin: Selalu cek tagihan bulanan Anda untuk memastikan tidak ada transaksi yang mencurigakan atau kesalahan.
  • Gunakan aplikasi perbankan: Banyak bank menyediakan aplikasi mobile yang memudahkan Anda memantau penggunaan kartu kredit secara real-time.
  • 5. Hindari Pembayaran Minimum
  • Hindari hanya membayar minimum: Membayar hanya jumlah minimum setiap bulan dapat menyebabkan bunga yang menumpuk dan memperpanjang waktu pelunasan utang.
  • 6. Manfaatkan Program Cicilan
  • Gunakan program cicilan: Jika Anda perlu melakukan pembelian besar, pertimbangkan untuk menggunakan program cicilan dengan bunga rendah atau tanpa bunga yang ditawarkan oleh penyedia kartu kredit.
  • 7. Jaga Skor Kredit
  • Kelola kredit dengan baik: Penggunaan kartu kredit yang bijak dapat membantu meningkatkan skor kredit Anda, yang akan berguna untuk pengajuan kredit lainnya di masa depan.
  • 8. Hindari Kartu Kredit Ganda
  • Batasi jumlah kartu kredit: Memiliki terlalu banyak kartu kredit dapat membuat Anda kesulitan dalam mengelola pengeluaran dan pembayaran.
  • 9. Hindari Tarik Tunai dengan Kartu Kredit
  • Hindari tarik tunai: Tarik tunai menggunakan kartu kredit biasanya dikenakan biaya dan bunga yang lebih tinggi dibandingkan transaksi biasa.
  • 10. Gunakan Kartu Kredit untuk Keperluan Darurat
  • Siapkan untuk keadaan darurat: Kartu kredit bisa menjadi alat yang berguna dalam keadaan darurat, namun pastikan untuk menggunakannya dengan bijak.
  • (mdk/ayi)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Jenis Kartu Kredit BCA beserta Keuntungan dan Syarat Pengajuannya
    Jenis Kartu Kredit BCA beserta Keuntungan dan Syarat Pengajuannya

    Terdapat tiga jenis kartu kredit BCA yang bisa Anda, dan masing-masing jenis masih dibedakan menjadi beberapa lagi. Ini membuat pilihan semakin beragam.

    Baca Selengkapnya
    Laba Bank BCA Tembus Rp26,9 Triliun per Semester I-2024
    Laba Bank BCA Tembus Rp26,9 Triliun per Semester I-2024

    Dari sisi pendanaan, total dana pihak ketiga (DPK) Bank BCA naik 5 persen yoy menyentuh Rp1.125 triliun.

    Baca Selengkapnya
    Kinerja Bank BCA Sepanjang 2023: Penyaluran Kredit Tumbuh 13,9 Persen dan Laba Bersih Naik 19,4 Persen
    Kinerja Bank BCA Sepanjang 2023: Penyaluran Kredit Tumbuh 13,9 Persen dan Laba Bersih Naik 19,4 Persen

    Kenaikan laba ditopang pertumbuhan kredit yang berkualitas, peningkatan volume transaksi dan pendanaan, serta perluasan basis nasabah.

    Baca Selengkapnya
    Penyaluran Paylater BCA Capai Rp250 Miliar
    Penyaluran Paylater BCA Capai Rp250 Miliar

    Jahja memandang, kehadiran paylater menjawab tantangan di mana tidak semua masyarakat memiliki akses ke uang tunai atau kartu kredit.

    Baca Selengkapnya
    Luncurkan Kartu Kredit untuk Generasi Muda, Nex Card BRI Beri Kemudahan Bertransaksi
    Luncurkan Kartu Kredit untuk Generasi Muda, Nex Card BRI Beri Kemudahan Bertransaksi

    Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani mengatakan, Kartu Kredit ini memiliki berbagai manfaat untuk memberikan kemudahan bagi nasabah.

    Baca Selengkapnya
    Nasabah Jangan Ketinggalan Promo Bank BCA, Ada Potongan Harga Hingga Rp1.670.000
    Nasabah Jangan Ketinggalan Promo Bank BCA, Ada Potongan Harga Hingga Rp1.670.000

    Untuk sektor makanan dan minuman, BCA memberikan diskon hingga 67 persen bagi nasabah.

    Baca Selengkapnya
    BRI, Samsung dan Visa Kolaborasi Luncurkan Samsung BRI Credit Card, Cicilan 0 Persen
    BRI, Samsung dan Visa Kolaborasi Luncurkan Samsung BRI Credit Card, Cicilan 0 Persen

    Setiap segmen dari Boomers sampai Gen Z memiliki minat tinggi untuk membayar dengan cicilan.

    Baca Selengkapnya
    Kredit Meningkat, Laba BCA Tembus Rp24,2 Triliun di Semester I-2023
    Kredit Meningkat, Laba BCA Tembus Rp24,2 Triliun di Semester I-2023

    PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) membukukan laba bersih Rp24,2 triliun di semester I-2023. Capaian laba ini meningkat sebesar 34,0 persen secara year on year.

    Baca Selengkapnya
    Perluas Transaksi, BRI Luncurkan Kartu Kredit PAPERCARD untuk UMKM
    Perluas Transaksi, BRI Luncurkan Kartu Kredit PAPERCARD untuk UMKM

    PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menggandeng PT Pakar Digital Global alias Paper.id untuk merilis kartu kredit baru yang menyasar pelaku UMKM.

    Baca Selengkapnya
    BCA Kini Punya Paylater, Ini Cara Pengajuannya
    BCA Kini Punya Paylater, Ini Cara Pengajuannya

    Layanan ini resmi diluncurkan pada 30 September 2023 lalu.

    Baca Selengkapnya
    Targetkan Pecinta Japanese Premium Dining, BNI dan JCB Luncurkan Kartu BNI JCB Ultimate
    Targetkan Pecinta Japanese Premium Dining, BNI dan JCB Luncurkan Kartu BNI JCB Ultimate

    Kartu Kredit BNI JCB Ultimate memiliki beberapa fitur menarik.

    Baca Selengkapnya
    Segini Biaya Admin Tabungan di BCA, BNI, BRI, dan Bank Mandiri, Mana Paling Besar?
    Segini Biaya Admin Tabungan di BCA, BNI, BRI, dan Bank Mandiri, Mana Paling Besar?

    Biaya penalty dikenakan jika saldo rata-rata tidak mencapai saldo minimum per bulan.

    Baca Selengkapnya