Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Jenis Plafon Beserta Kelebihan dan Kekurangannya, Perlu Diketahui

6 Jenis Plafon Beserta Kelebihan dan Kekurangannya, Perlu Diketahui Jenis Plafon. pinterest.com

Merdeka.com - Setiap orang selalu menginginkan memiliki interior ruangan rumah yang indah dan menarik. Salah satu elemen yang harus dipenuhi agar interior ruang terlihat indah dan rapi adalah plafon. Tak hanya sebagai pembatas antara ruang atap dan ruang di bawahnya, plafon atau langit-langit rumah dapat membuat ruangan menjadi tampak indah dan rapi.

Jenis plafon yang paling banyak digunakan di Indonesia adalah plafon triplek. Selain memiliki harga yang ekonomis, triplek digemari sebagai material plafon karena pemasangannya yang sangat mudah. Untuk itu, jenis plafon ini cocok untuk membangun rumah dengan dana minim.

Seiring perkembangan teknologi, banyak ditemukan jenis plafon dengan bahan dan motif beragam. Beberapa jenis plafon yang populer dan banyak digunakan antara lain gypsum, GRC, PVC, dan lainnya.

Orang lain juga bertanya?

Berikut jenis plafon dan penjelasannya yang merdeka.com rangkum dari dekoruma.com:

Gypsum

jenis plafon

pinterest.com

Salah satu jenis plafon rumah yang paling banyak digunakan adalah gypsum. Jenis plafon ini terdiri dari berbagai macam bentuk, seperti bertingkat atau kubah. Tak hanya memiliki bentuk yang unik, gypsum menjadi jenis plafon yang dijual dengan harga cukup murah.Adapun kekurangan gypsum, yaitu terletak pada daya serapnya yang tinggi terhadap air, sehingga beban akan bertambah dan plafon rumah jenis ini mudah bocor.

Metal

Plafon rumah metal menjadi salah satu jenis plafon yang memiliki beragam jenis motif dan bentuk. Sehingga, jenis plafon satu ini dapat disesuaikan dengan selera dan konsep interior rumah yang diusung.

Selain itu, plafon rumah metal juga memiliki sejumlah kelebihan, seperti anti rayap, tahan air, dan tahan lama. Kendati demikian, harga plafon rumah metal sangat mahal dan cukup sulit ditemukan.

Eternit

jenis plafon

pinterest.com

Eternit adalah jenis plafon rumah yang dibuat menggunakan campuran bahan dasar semen dan perca. Selain memiliki harga yang terjangkau, jenis plafon ini juga tahan terhadap api dan tidak mudah lapuk. Selain itu, eternit juga dapat memberikan kesan dingin pada ruangan di bawahnya.

Sementara itu, kekurangan dari eternit adalah bahan materialnya sangat ringkih dan mudah retak. Untuk itu, pemasangan plafon rumah eternit harus dilakukan secara hati-hati.

GRC

Glass Fiber Reinforced Cement Board (GRC) adalah salah satu jenis plafon rumah yang saat ini paling banyak diminati. Selain memiliki harga yang terjangkau, jenis plafon ini tahan terhadap api maupun air.

Untuk pemasangannya, plafon GRC dapat diaplikasikan pada rangka kayu atau besi. Proses instalasinya yang cenderung rumit, membuat jenis plafon satu ini memerlukan jasa tukang yang ahli agar hasilnya rapi dan kuat.

PVC

jenis plafon

pinterest.com

Jenis plafon yang populer dan paling banyak digunakan selanjutnya, yaitu Polyvinyl Chloride atau PVC. Jenis plafon satu ini memiliki banyak kelebihan, seperti bobotnya ringan, tahan terhadap air dan api, anti rayap, dan memiliki bentuk yang unik dan stylish. Selain itu, PVC juga tersedia dalam beragam warna untuk disesuaikan dengan konsep interior rumah.

Sementara itu, kekurangan dari plafon PVC yaitu harganya tergolong mahal dan tidak bisa dicat secara manual. Untuk itu, Anda harus memasang plafon rumah baru jika ingin mengganti warna.

Akustik

Plafon rumah akustik biasanya digunakan pada ruang pertunjukan, ruang rapat, ataupun auditorium, karena dapat meredam suara dengan baik. Untuk itu, jenis plafon satu ini sangat cocok digunakan bagi orang yang ingin memiliki hunian yang tenang dan tidak berisik.

Sama seperti plafon rumah PVC, harga plafon akustik juga cenderung mahal. Selain itu, jenis plafon ini juga tidak tahan air dan cukup sulit ditemukan di pasaran. (mdk/jen)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
7 Desain Atap Minimalis Bikin Rumah Terasa Lebih Adem dan Nyaman
7 Desain Atap Minimalis Bikin Rumah Terasa Lebih Adem dan Nyaman

Keberadaan atap dalam sebuah rumah memiliki peran yang sangat vital, baik dari segi estetika maupun fungsional.

Baca Selengkapnya
7 Material Murah yang Bisa Mengubah Desain Interior Rumah
7 Material Murah yang Bisa Mengubah Desain Interior Rumah

Kreativitas adalah kunci utama untuk mengubah rumah menjadi hunian impian.

Baca Selengkapnya
11 Desain Tampak Depan Rumah Minimalis dengan Ukuran 7x10 Meter, Terkesan Homey dan Bikin Tetangga Noleh
11 Desain Tampak Depan Rumah Minimalis dengan Ukuran 7x10 Meter, Terkesan Homey dan Bikin Tetangga Noleh

Rumah minimalis telah menjadi salah satu pilihan populer dalam desain hunian modern.

Baca Selengkapnya
8 Rekomendasi Wallpaper untuk Dinding Dapur yang Estetik dan Bikin Cantik
8 Rekomendasi Wallpaper untuk Dinding Dapur yang Estetik dan Bikin Cantik

Pilih salah satu dari beberapa rekomendasi wallpaper dinding terbaik ini, maka dapur di rumahmu bisa disulap menjadi cantik dengan low budget. Yuk, simak!

Baca Selengkapnya
Tertarik Bangun Rumah Tahan Gempa? Ternyata Biayanya Tak Sampai Rp100 Juta
Tertarik Bangun Rumah Tahan Gempa? Ternyata Biayanya Tak Sampai Rp100 Juta

Rumah tahan gempa di Indonesia menggunakan teknologi RISHA.

Baca Selengkapnya
Tak Melulu Minimalis, Ini 8 Ide Rumah Unik Sederhana yang Punya Gaya Antimainstream
Tak Melulu Minimalis, Ini 8 Ide Rumah Unik Sederhana yang Punya Gaya Antimainstream

Menggali inspirasi dari berbagai konsep rumah dapat meningkatkan kreativitas dan memberikan ide baru untuk menciptakan hunian yang nyaman dan penuh gaya.

Baca Selengkapnya
8 Ide Desain Dapur Low Budget, Tidak Mewah Tapi Nyaman untuk Memasak
8 Ide Desain Dapur Low Budget, Tidak Mewah Tapi Nyaman untuk Memasak

Desain dapur low budget yang sederhana tapi nyaman ini bisa jadi inspirasi buat kamu. Yuk, simak!

Baca Selengkapnya
7 Desain Rumah 3 Lantai Dilengkapi Rooftop, Jadi Tempat Kumpul Keluarga yang Estetik
7 Desain Rumah 3 Lantai Dilengkapi Rooftop, Jadi Tempat Kumpul Keluarga yang Estetik

Beberapa desain rumah 3 lantai dilengkapi dengan rooftop ini mungkin bisa menjadi inspirasi. Yuk, simak penjelasannya!

Baca Selengkapnya
15 Ide Rumah Kecil Minimalis, Desain Mulai Satu Lantai hingga Tiga Lantai yang Unik dan Bikin Betah
15 Ide Rumah Kecil Minimalis, Desain Mulai Satu Lantai hingga Tiga Lantai yang Unik dan Bikin Betah

Rumah kecil minimalis kini menjadi inspirasi rumah yang populer, terutama di kalangan generasi milenial.

Baca Selengkapnya
9 Ide Desain Rumah Minimalis 3 Lantai yang Terkesan Mewah, Elegan, dan Modern
9 Ide Desain Rumah Minimalis 3 Lantai yang Terkesan Mewah, Elegan, dan Modern

Rumah minimalis dengan tiga lantai sering kali diasosiasikan dengan kemewahan, elegansi, dan modernitas.

Baca Selengkapnya
7 Desain Rumah Sederhana dengan 3 Kamar yang Cocok untuk Lahan Terbatas
7 Desain Rumah Sederhana dengan 3 Kamar yang Cocok untuk Lahan Terbatas

Desain rumah sederhana 3 kamar tidur cocok bagi keluarga yang beranggotakan lebih dari tiga orang, bahkan di lahan terbatas.

Baca Selengkapnya
6 Ide Desain Rumah Minimalis Modern 3 Kamar, Cocok untuk Keluarga Baru
6 Ide Desain Rumah Minimalis Modern 3 Kamar, Cocok untuk Keluarga Baru

Tanah kalian terbatas, tetapi menginginkan rumah dengan desain mewah. Solusinya adalah rumah minimalis.

Baca Selengkapnya