Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Menjaga Lingkungan dengan Baik dan Sehat, Tanam Pohon hingga Hemat Air

Cara Menjaga Lingkungan dengan Baik dan Sehat, Tanam Pohon hingga Hemat Air Ilustrasi hutan. ©2013 Merdeka.com/Shutterstock/Dave Allen Photography

Merdeka.com - Alam memiliki berbagai macam sumber daya melimpah yang dapat dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari. Mulai dari beragam sayur dan buah yang dijadikan bahan makanan, air untuk konsumsi sehari-hari serta kebutuhan kebersihan, hingga gas bumi yang dapat digunakan untuk keperluan transportasi dan lainnya.

Dengan begitu, keseimbangan alam perlu dijaga dengan baik agar lingkungan tetap sehat dan berbagai sumber daya dapat memberikan berbagai manfaat kebaikan. Namun sayangnya, sebagian besar aktivitas manusia justru menimbulkan banyak masalah yang mengganggu keseimbangan lingkungan. Mulai dari aktivitas konsumsi makanan sehari-hari hingga aktivitas industri yang menimbulkan berbagai pencemaran lingkungan.

Aktivitas manusia yang menimbulkan kerusakan lingkungan bisa mengancam populasi hewan dan tumbuhan yang hidup di alam. Maka penting bagi masyarakat untuk menyadari bahwa menjaga keseimbangan lingkungan merupakan suatu kewajiban. Dalam hal ini, terdapat beberapa cara menjaga lingkungan yang bisa dilakukan.

Orang lain juga bertanya?

Cara menjaga lingkungan dapat dilakukan dengan menanam pohon, mengelola sampah, kurangi konsumsi daging, hingga menghemat air untuk mengurangi dampak pencemaran yang ada. Beberapa cara ini memang terdengar sepele namun memberikan dampak yang penting bagi lingkungan. Semakin banyak masyarakat yang melakukan upaya ini maka semakin besar pula efek positif yang dihasilkan.

Dilansir dari beberapa sumber, berikut kami merangkum cara menjaga lingkungan dengan baik dan sehat yang bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Cara Menjaga Lingkungan : Menanam Pohon dan Memilih Transportasi Ramah Lingkungan

ilustrasi menanam pohon

©Creative Commons/Robbieross123

Menanam Pohon

Cara menjaga lingkungan yang pertama yaitu dengan menanam pohon. Melakukan penanaman pohon kembali atau reboisasi di hutan tropis berbagai negara, termasuk Indonesia. Bukan tanpa alasan, menanam pohon lebih banyak dapat membantu penyerapan karbon dioksida, yang termasuk salah satu bahan kimia pembentuk gas rumah kaca.

Berdasarkan penelitian, menanam pohon di sekitar dapat menghilangkan dua pertiga karbon buatan manusia. Lebih dari itu, menanam lebih banyak pohon akan meningkatkan keanekaragaman hayati, retensi air, kesehatan tanah, ketahanan pangan, dan pembangunan ekonomi masyarakat lokal.

Memilih Transportasi Ramah Lingkungan

Cara menjaga lingkungan berikutnya yaitu dengan memilih transportasi yang ramah lingkungan. Alih-alih menggunakan transportasi pribadi, Anda bisa memilih transportasi umum untuk mengurangi dampak polusi udara yang Anda.

Jika Anda menggunakan kendaraan pribadi, bisa berbagi tumpangan dengan orang di sekitar. Lebih baik lagi, jika Anda mulai mengganti mobil bahan bakar fosil dengan mobil listrik.

Anda juga bisa memilih kendaraan yang lebih ramah lingkungan seperti bersepeda, atau berjalan untuk menuju tempat yang sekiranya tidak terlalu jauh.

Cara Menjaga Lingkungan : Mengelola Sampah dan Bijak Berbelanja

Mengelola Sampah

Cara menjaga lingkungan selanjutnya dengan mengelola sampah dengan baik. Perlu diketahui bahwa sampah makanan sehari-hari turut dapat menghasilkan gas metana yang berkontribusi pada peningkatan gas rumah kaca.

Dengan begitu, penting bagi setiap rumah tangga untuk mengelola sampah dengan baik. Anda bisa mulai memisahkan sampah berdasarkan jenisnya, seperti logam, kaca, plastik, hingga organik.

Usahakan untuk mendaur ulang beberapa sampah yang masih bisa dipakai atau digunakan dalam hal lain. Untuk sampah organik, Anda bisa mengolahnya menjadi pupuk kompos tanaman.

Berbelanja dengan Bijak

Cara menjaga lingkungan juga bisa Anda lakukan dengan berbelanja secara bijak. Dalam hal ini, usahakan untuk membawa tas belanja yang dapat dipakai berulang kali setiap Anda membeli bahan-bahan makanan atau barang kebutuhan lainnya. Cara ini dapat mengurangi penggunaan kantong plastik sekali pakai yang hanya berujung sebagai sampah.

Selain itu, berbelanja dengan bijak juga perlu menerapkan prinsip kesadaran. Hindari berbelanja atau membeli barang yang hanya berdasarkan keinginan, apalagi jika tidak terlalu dibutuhkan.

Dalam hal ini, buatlah prioritas barang-barang yang ingin dibeli berdasarkan kebutuhan. Hindari memborong barang saat promo flash sale di situs belanja online. Berbelanja hanya karena harganya murah dan tidak sesuai kebutuhan juga akan berujung sia-sia.

Cara Menjaga Lingkungan : Kurangi Konsumsi Daging dan Hemat Air

ilustrasi daging

©Pixabay

Kurangi Konsumsi Daging

Cara menjaga lingkungan berikutnya dapat dilakukan dengan mengurangi konsumsi daging sapi. Perlu dipahami bahwa emisi dari peternakan hewan menyumbang sekitar 15% dari semua emisi manusia, dan daging sapi bertanggung jawab atas 41% dari itu. Sehingga ketika Anda mulai mengurangi konsumsi daging sapi, tentu permintaan daging sapi pada produsen akan menurun.

Hal ini secara tidak langsung dapat menjadi langkah nyata untuk mengurangi efek peningkatan emisi gas yang berkontribusi pada pemanasan global. Dalam hal ini, Anda bisa menetapkan aturan pada diri sendiri untuk konsumsi daging hanya di akhir pekan, atau bisa juga dengan mengganti konsumsi daging dengan alternatif lain yang mempunyai nutrisi baik dan cita rasa yang tidak kalah lezat.

Menghemat Air

Cara menjaga lingkungan yang terakhir adalah dengan menghemat air. Seperti diketahui, air merupakan sumber kehidupan yang selalu dibutuhkan manusia sehari-hari. Mulai dari kebutuhan konsumsi sehari-hari, mandi, bersih-bersih, menyiram tanaman dan lain sebagainya.

Di sisi lain, jumlah air tawar yang dapat digunakan dalam kehidupan sehari-hari sangat terbatas. Sehingga penting bagi masyarakat untuk menghemat air demi menjaga ketersediaan air di bumi.

Selain itu, semakin sedikit air yang digunakan, maka semakin sedikit pula dampak air limbah yang dihasilkan. Cara ini perlu Anda terapkan dalam kehidupan sehari-hari, seperti mandi, mencuci baju, mencuci piring, mengepel lantai, dan lain sebagainya.

Cara menghemat air juga dapat dilakukan dengan menggunakan tampungan air hujan atau menggunakan air sisa cucian beras untuk menyirami tanaman. Dengan begitu, Anda bisa menggunakan air bersih untuk keperluan lain yang lebih berguna. (mdk/ayi)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Usaha Melestarikan Sumber Daya Alam Perlu untuk Diketahui Semua Orang, Ini Langkahnya
Usaha Melestarikan Sumber Daya Alam Perlu untuk Diketahui Semua Orang, Ini Langkahnya

Langkah yang bisa dilakukan untuk melestarikan sumber daya alam.

Baca Selengkapnya
Lingkungan Sehat adalah Lingkungan yang Bersih, Ini Ciri-Cirinya
Lingkungan Sehat adalah Lingkungan yang Bersih, Ini Ciri-Cirinya

Lingkungan yang sehat berdampak pada kualitas tumbuh kembang makhluk hidup di dalamnya.

Baca Selengkapnya
Pecinta Lingkungan adalah Kelompok Peduli Kesehatan Alam, Ketahui Tujuan dan Manfaatnya
Pecinta Lingkungan adalah Kelompok Peduli Kesehatan Alam, Ketahui Tujuan dan Manfaatnya

Gerakan pecinta lingkungan memberikan banyak manfaat bagi kehidupan.

Baca Selengkapnya
Tips Membersihkan Lingkungan di Sekitar Rumah, Penting Diterapkan
Tips Membersihkan Lingkungan di Sekitar Rumah, Penting Diterapkan

Saat membersihkan lingkungan sekitar rumah, kita bukan hanya menciptakan tempat yang indah dan bersih untuk tinggal, tetapi juga ikut melindungi dan menjaga.

Baca Selengkapnya
Langkah Kecil Selamatkan Bisa Dimulai dari Hal Sederhana Ini, Apa Saja?
Langkah Kecil Selamatkan Bisa Dimulai dari Hal Sederhana Ini, Apa Saja?

Kebiasaan dari hal kecil ini bisa menjadi salah satu upaya kita dalam menjaga lingkungan sekaligus menyelamatkan bumi dari kerusakan. Yuk mulai dari sekarang!

Baca Selengkapnya
Mudah dan Sederhana, Inilah Langkah Awal untuk Memulai Gaya Hidup Go Green
Mudah dan Sederhana, Inilah Langkah Awal untuk Memulai Gaya Hidup Go Green

Manfaat tersebut tidak hanya bagi lingkungan, tetapi juga untuk kesejahteraan umat manusia.

Baca Selengkapnya
6 Tips Mengurangi Sampah Rumah Tangga, Buat Lingkungan Bersih dan Nyaman
6 Tips Mengurangi Sampah Rumah Tangga, Buat Lingkungan Bersih dan Nyaman

Tips mengurangi sampah rumah tangga adalah cara yang dapat Anda lakukan untuk meminimalisir limbah yang dihasilkan dari aktivitas sehari-hari di rumah.

Baca Selengkapnya
Perubahan Iklim Ancam Penduduk Dunia, Pemerintah Antisipasi dengan Menanam Pohon & Perbaiki Lingkungan
Perubahan Iklim Ancam Penduduk Dunia, Pemerintah Antisipasi dengan Menanam Pohon & Perbaiki Lingkungan

Aksi yang melibatkan beberapa unsur masyarakat itu merupakan langkah nyata untuk menuju Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya
Masalah yang Ada di Lingkungan Sekitar Rumah, Waspadai Risiko Bencananya
Masalah yang Ada di Lingkungan Sekitar Rumah, Waspadai Risiko Bencananya

Penting untuk meningkatkan kesadaran tentang masalah lingkungan.

Baca Selengkapnya
6 Manfaat Pohon bagi Manusia dan Alam, Perlu Diketahui
6 Manfaat Pohon bagi Manusia dan Alam, Perlu Diketahui

Pohon memiliki manfaat yang sangat besar bagi kehidupan manusia dan alam.

Baca Selengkapnya
Manfaat Gaya Hidup Berkelanjutan, Ketahui Cara Penerapannya
Manfaat Gaya Hidup Berkelanjutan, Ketahui Cara Penerapannya

Gaya hidup berkelanjutan tak hanya berguna untuk lingkungan.

Baca Selengkapnya
Fakta Tentang Kebersihan Lingkungan dan Langkah-Langkah untuk Menjaganya
Fakta Tentang Kebersihan Lingkungan dan Langkah-Langkah untuk Menjaganya

Fakta-fakta ini akan membuka mata kita tentang betapa pentingnya menjaga kebersihan lingkungan yang begitu berpengaruh terhadap kehidupan manusia.

Baca Selengkapnya