Kerap Berperan jadi Gadis Tomboi, Ini Pesona Liyan Zef Pemain Dari Jendela SMP

Merdeka.com - Dari Jendela SMP merupakan sinetron andalan SCTV yang pertama tayang pada 29 Juni 2020 lalu. Sinetron ini sangat menarik untuk diikuti karena punya alur cerita yang seru di setiap episodenya.
Sekarang, sinetron Dari Jendela SMP telah memasuki babak baru. Cerita dari masa-masa SMA akan hadir menghibur penonton setia SCTV.
Sinetron yang mengangkat kisah cinta anak sekolah ini menampilkan para aktor dan aktris muda penuh talenta. Bakat akting yang dimiliki para pemerannya berhasil mencuri perhatian para penonton.
Salah satu pemeran sinetron Dari Jendela SMP yang menjadi sorotan adalah Liyan Zef. Ia dikenal sebagai sosok yang tomboi di Dari Jendela SMP.
Lalu, bagaimana potret Liyan Zef pemain Dari Jendela SMP? Berikut selengkapnya:
Karakter
Instagram - Liyan Zef
Wajah Liyan Zef setiap sore menyapa pemirsa SCTV lewat sinetron Dari Jendela SMP. Artis muda ini berperan sebagai Salma, gadis tomboi yang kehadirannya selalu ditunggu oleh para penonton setia sinetron Dari Jendela SMP.
Instagram - Liyan Zef
Bintang FTV
Meski bukan pemeran utama, Liyan Zef sudah beberapa kali bermain FTV SCTV sejak 2018. Judul yang ia bintangi di antaranya Bossque Raja Baper Pengabdi Mantan, Mau Turun Angkot Bilang Kiri Mau Jadian Bilang Sayang, dan Gue yang PDKT Nyokap Bokap yang Pacaran.
Chemistry
Instagram - Liyan Zef
Walaupun baru bergabung di tengah-tengah episode, namun artis kelahiran 2002 ini sudah sangat akrab dengan para pemain. Hal itu juga membentuk chemistry yang membantu saat mereka beradu peran.
Instagram - Liyan Zef
Viral
Pada September 2020 lalu, Liyan Zef pernah viral lantaran mengunggah foto KTP-nya. Banyak warganet yang berkomentar bahwa foto KTP wanita yang akrab disapa Liya ini sangat cantik dan memesona. (mdk/dem)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya