Minta Sule Stop Beri Uang Bulanan untuk Anak, Ini Bisnis dan Sumber Kekayaan Nathalie Holscher
Nathalie Holscher meminta Sule tak lagi memberikan uang bulanan untuk anaknya. Kekayaan Nathalie Holscher pun jadi sorotan.

Nathalie Holscher meminta Sule stop uang bulanan untuk anak karena kerap dihujat.

Minta Sule Stop Beri Uang Bulanan untuk Anak, Ini Bisnis dan Sumber Kekayaan Nathalie Holscher
Akhir-akhir ini sosok Nathalie Holscher tengah jadi sorotan. Setelah melepas hijab ia kembali saling sindir dengan Sule. Pasalnya ia membongkar fakta di balik hubungannya dengan Sule. Nathalie menyebut Sule selingkuh hingga pernah minta tes DNA anaknya.

Hal ini berawal dari Nathalie yang menyinggung Sule karena tak perhatian dengan Adzam. Sule pun buka suara dan menyebut telah memberi fasilitas dan uang bulanan Rp25 juta untuk Adzam. Hal ini pun membuat Nathalie tersulut emosi. Ia meminta Sule untuk stop memberi uang bulanan.

"Bismillahirrahmanirrahim, saya ingin memulai hidup baru..cukup ramai tentang nafkah anak dan lagi2 tentang harta dan harta...bisa di stop aja bulanan adzam, mobil, rumah silahkan ambil. Insyallah saya bisa melalui semua bersama anak saya,"
tulis Nathalie di postingan akun Instagram miliknya @nathalieholscher.


Nathalie Holscher memiliki pundi-pundi uang tak sedikit. Ini sumber kekayaan Nathalie Holscher.

Diketahui Nathalie Holscher menjadi brand ambassador produk kecantikan. Ia menjadi BA Glam Shine.

Terbaru, mantan istri Sule ini membuka bisnis baru berupa salon kecantikan. Nathalie membuka salon mewah bernama Lashair. Ia mulai membuka salon miliknya.
"Hal yang saya impikan akhirnya terwujud. Memiliki usaha di bidang kecantikan tercapai salah satunya dengan membuka Lashair Lounge @lashair.id
Usaha apapun yang penting halal, saya akan lakukan ..,"
tulis Nathalie di akun Instagram miliknya.

Tak hanya itu, Nathalie Holscher juga mendapat pemasukan dari konten YouTube dan TikTok yang dibuatnya.

Dengan jumlah pengikut yang cukup banyak, Nathalie kerap menerima endorse. Hal ini menambah pundi-pundi kekayaan ibu satu anak ini.
