Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Cara Memberi Salam saat Tatap Muka Secara Sopan dan Benar, Perhatikan Hal-Hal Ini

6 Cara Memberi Salam saat Tatap Muka Secara Sopan dan Benar, Perhatikan Hal-Hal Ini Ilustrasi tersenyum. ©2012 Merdeka.com/Shutterstock/Steven Blandin

Merdeka.com - Memberi salam atau menyapa seseorang yang dikenal adalah bagian penting dari sikap kesopanan dan niat baik. Semua masyarakat di dunia memiliki beberapa bentuk sapaan dan cara memberi salam saat tatap muka yang baik dan sopan. Karena, hal ini adalah dasar dari interaksi yang beradab.

Poin pertama tentang salam adalah penting untuk mengatakan "halo" atau "hi" meskipun saat akan melakukannya Anda merasa agak malu. Penting juga untuk membuat perkenalan terlebih dahulu. Setiap sapaan dan perkenalan adalah kesempatan untuk menunjukkan rasa hormat kepada orang lain dan untuk menciptakan kesan yang baik tentang diri Anda kepada orang lain.

Kesan pertama adalah hal yang penting dalam proses bersosialisasi. Hal ini dapat membawa dampak yang proporsional dan berkepanjangan dalam pembangunan reputasi Anda ke depannya baik di tempat kerja, di lingkungan tempat tinggal, maupun di kelompok tertentu.

Orang lain juga bertanya?

Untuk itu, berikut beberapa cara memberi salam saat tatap muka secara sopan dan benar yang dilansir dariuniversalclass.com danmindtools.com.

1. Bersikap Mengakui

Cara memberi salam saat tatap muka yang pertama adalah Anda harus bersikap mengakui atau memberikan pengakuan terhadap orang yang sedang Anda hadapi ini. Karena untuk menghormati orang lain, Anda harus mengakui keberadaan mereka.

Anda harus memberi penghargaan atau menegaskan kehadiran mereka seperti misalnya mengangguk pada orang-orang yang akan memasuki lift bersama dengan Anda. Anda juga harus menyapa orang-orang yang dilewati di lingkungan tempat tinggal, tempat bekerja, atau tempat-tempat yang sering dikunjungi (misalnya apartemen, kafetaria, gym).

Meskipun Anda mungkin tidak akan pernah bertemu lagi dengan orang itu, cobalah bersikap ramah dan ciptakan interaksi yang positif. Anda akan membuat seseorang merasa baik karena mengakui keberadaannya dan Anda juga akan merasa lebih baik terhadap diri sendiri.

Mengakui orang lain dapat dilakukan secara verbal dengan sapaan singkat atau nonverbal dengan isyarat (misalnya tersenyum, melambai, mengangguk, jempol).

2. Lakukan Kontak Mata

Cara memberi salam saat tatap muka yang kedua dengan melakukan kontak mata. Ini adalah aturan dasar dalam berinteraksi dengan orang lain, siapa pun itu. Jika Anda tidak dapat atau sedang tidak ingin melakukan kontak mata, maka sebaiknya jangan dulu menyapa.

Namun, setelah Anda melakukan kontak mata, jangan menunggu orang lain tersebut untuk menyambut sapaan Anda melainkan, ambil inisiatif terlebih dahulu untuk mendekatinya.

3. Tersenyum

Cara memberi salam saat tatap muka yang ketiga adalah usahakan untuk selalu tersenyum. Baik saat menyapa seseorang secara verbal atau nonverbal, lakukan hal tersebut dengan senyuman.

Tanpa senyuman, salam yang Anda sampaikan nantinya dapat terdengar seperti pertanyaan tidak antusias yang monoton.

4. Bersikap Sopan

Cara memberi salam saat tatap muka yang ke empat adalah dengan bersikap sopan. Terapkan kebijakan pada diri Anda sendiri untuk selalu bersikap sopan kepada semua orang.

Jadilah beradab dan tunjukkan etiket yang tepat seperti menahan pintu terbuka untuk orang lain, mengenakan masker di depan umum (saat situasi COVID-19), menekankan tombol elevator untuk seseorang, dan lain-lain.

5. Percaya Diri

Cara memberi salam saat tatap muka yang selanjutnya dengan selalu mempertahankan sikap percaya diri. Saat merasa percaya diri, Anda akan berbicara lebih baik, bertindak lebih baik, dan membuat lebih sedikit kesalahan karena tubuh dan pikiran berada dalam posisi yang santai.

Karena, saat tidak percaya diri, Anda lebih mudah untuk menjadi gagap, gelisah, dan membuat lebih banyak kesalahan karena merasa tidak nyaman. Saat menyapa atau memberi salam kepada orang lain, tujukan rasa dan pesan kepercayaan diri.

6. Tunjukkan Ketertarikan

Cara memberi salam saat tatap muka yang terakhir dengan menunjukkan ketertarikan terhadap lawan bicara Anda. Jika Anda menunjukkan minat pada orang lain, mereka akan senang melihat dan berbicara dengan Anda.

Ajukan pertanyaan tentang diri mereka dan tanyakan selalu pendapat mereka mengenai berbagai hal. Karena, jika Anda menunjukkan bahwa diri Anda menyukai seseorang, mereka juga akan melakukan hal yang sama. (mdk/edl)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ucapan Selamat Ulang Tahun untuk Teman, Mengandung Makna Mendalam Walau Singkat
Ucapan Selamat Ulang Tahun untuk Teman, Mengandung Makna Mendalam Walau Singkat

Ucapan selamat ulang tahun untuk teman ini juga berisi doa-doa terbaik yang dipanjatkan.

Baca Selengkapnya
Contoh Kata Buat Sahabat Menyentuh Hati, Jadi Ucapan Spesial untuk Teman Sejatimu
Contoh Kata Buat Sahabat Menyentuh Hati, Jadi Ucapan Spesial untuk Teman Sejatimu

Tiap kata yang telah terungkap kepada sahabat mempunyai kekuatan memengaruhi perasaan mereka. Begini ragam contoh katanya.

Baca Selengkapnya
13 Cara Mudah Berlatih Mencintai Diri Sendiri Setiap Hari, Salah Satunya Me Time
13 Cara Mudah Berlatih Mencintai Diri Sendiri Setiap Hari, Salah Satunya Me Time

Proses mencintai diri sendiri mencakup penerimaan akan kekurangan tersebut. Tidak ada manusia yang sempurna, & menerima hal ini adalah langkah awal yang penting

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pahami Tanda Bahaya saat Persiapan Persalinan yang Perlu Diwaspadai Ibu Hamil
Pahami Tanda Bahaya saat Persiapan Persalinan yang Perlu Diwaspadai Ibu Hamil

Respons yang cepat perlu dilakukan dalam mengenali tanda bahaya saat persiapan persalinan oleh ibu hamil.

Baca Selengkapnya
Sama-sama Bangun Bisnis dan Sukses Bareng, Persahabatan 3 Perempuan Ini Bikin Salut
Sama-sama Bangun Bisnis dan Sukses Bareng, Persahabatan 3 Perempuan Ini Bikin Salut

Sahabat yang baik adalah sahabat yang dapat membawa hidup seseorang menjadi lebih baik.

Baca Selengkapnya
Bacaan Doa Menutup Hati Suami untuk Perempuan Lain Menurut Syariat Islam Beserta Artinya dan Bisa Diamalkan Setiap Hari
Bacaan Doa Menutup Hati Suami untuk Perempuan Lain Menurut Syariat Islam Beserta Artinya dan Bisa Diamalkan Setiap Hari

Simak bacaan doa menutup hati suami untuk perempuan lain menurut syariat Islam berikut ini.

Baca Selengkapnya
Ucapkan Selamat Hari Pers Nasional, Cak Imin: Semoga Semakin Profesional dan Berkualitas
Ucapkan Selamat Hari Pers Nasional, Cak Imin: Semoga Semakin Profesional dan Berkualitas

Ucapkan Selamat Hari Pers Nasional, Cak Imin: Semoga Semakin Profesional dan Berkualitas

Baca Selengkapnya
50 Kata Ucapan Selamat Mendapat Pekerjaan Baru untuk Sahabat dan Orang Terdekat
50 Kata Ucapan Selamat Mendapat Pekerjaan Baru untuk Sahabat dan Orang Terdekat

Berikut kata ucapan selamat mendapat pekerjaan baru yang berisi pesan positif untuk sahabat maupun orang terdekat.

Baca Selengkapnya
Cara Memulihkan Tubuh saat Kelelahan Akibat Banyak Bersosialisasi
Cara Memulihkan Tubuh saat Kelelahan Akibat Banyak Bersosialisasi

Pada saat seseorang kelelahan akibat terlalu banyak bersosialisasi, penting untuk melakukan pemulihan yang tepat.

Baca Selengkapnya