60 Teka-Teki Hewan dan Jawabannya yang Lucu dan Menghibur, Mainkan dengan Teman
Meski sederhana, bermain teka-teki dapat menjadi aktivitas yang menyenangkan dan menantang pikiran. Coba saja!
Meski sederhana, bermain teka-teki dapat menjadi aktivitas yang menyenangkan dan menantang pikiran. Coba saja!
60 Teka-Teki Hewan dan Jawabannya yang Lucu dan Menghibur, Mainkan dengan Teman
Bermain teka-teki atau tebak-tebakan memang bisa menjadi kegiatan menarik saat berkumpul bersama teman atau keluarga. Meskipun terdengar sepele, namun kegiatan hiburan ringan ini ampuh mengundang tawa dan kebahagiaan. Bukan hanya itu, teka-teki juga bisa dilakukan untuk mengisi waktu luang dan meningkatkan kualitas hubungan bersama orang-orang terdekat.
Terlebih lagi, di zaman modern seperti sekarang ini sering kali orang berkumpul namun tidak membangun interaksi yang baik. Di mana masing-masing orang yang tengah berkumpul justru hanya sibuk dengan gawai pintarnya. Sehingga kualitas waktu bersama tidak akan tercipta dengan baik.
Jika hal ini terus dibiarkan, akan sangat mengganggu jika hubungan sosial di masyarakat akan semakin menurun, bahkan dalam lingkup keluarga sendiri.
Jika Anda sering mengalami kondisi tersebut, Anda perlu mencoba beberapa cara untuk kembali membangun interaksi sosial yang baik dengan orang-orang di lingkungan terdekat.
-
Gimana cara bikin tebak-tebakan hewan lucu? Ada banyak tema yang bisa dijadikan bahan untuk bermain tebak-tebakan. Anda bisa menjadikan objek hewan untuk bahan bermain tebak-tebakan lucu.
-
Bagaimana cara membuat tebak-tebakan lucu tentang hewan? Hewan apa yang paling sederhana? Jawab: Ala kadal nya
-
Apa tebak-tebakan lucu tentang hewan? Hewan apa yang sering ditemui di depan pintu kantor?Jawab: Belalang, belalang masuk kecuali karyawan
-
Tebak-tebakan hewan apa yang lucu? Tebak-tebakan hewan beserta jawabannya ini bisa dijadikan referensi untuk disampaikan saat Anda sedang berkumpul dengan teman, saudara, maupun kerabat dekat.
-
Bagaimana cara menjawab tebak-tebakan gambar hewan lucu? Tebak-tebakan gambar hewan lucu akan menampilkan salah satu bagian dari tubuh hewan dan Anda akan diminta untuk menerka hewan apakah itu.
-
Bagaimana cara membuat teka teki lucu yang menghibur? Bermain dengan teman, sahabat dan orang terdekat memang menjadi kegiatan yang mengasyikkan. Ketika bermain, kalian dapat senantiasa melepas penat dengan tertawa bersama.
Salah satu caranya dengan bermain teka-teki hewan lucu dan receh. Di sini, Anda bisa melontarkan pertanyaan teka-teki hewan yang receh pada teman agar mereka bisa menebak jawaban yang benar.
Semakin jawaban yang Anda miliki nyeleneh atau tidak nyambung, maka akan semakin sulit ditebak lawan. Anda bisa mencoba beberapa teka-teki hewan lucu berikut saat sedang berkumpul dengan teman atau keluarga. Meski sederhana, namun ini bisa menjadi hiburan menarik yang dapat menghangatkan suasana.
Melansir dari Brilio.net, berikut kami rangkum teka-teki receh lucu dan jawabannya secara khusus hanya untuk Anda.
Permainan Teka-Teki Sebagai Sarana Edukasi
Sebelum masuk ke kumpulan teka-teki hewan dan jawabannya untuk Anda mainkan, ada baiknya Anda tahu apa saja manfaat edukatif yang bisa didapat dari bermain teka-teki.
Selain permainan, teka-teki merupakan salah satu media pembelajaran. Mengutip Khailullah dalam buku Media Pembelajaran Bahasa Arab (2013), media teka-teki sangat mudah untuk dibuat oleh guru dan dapat digunakan untuk semua tingkatan, baik untuk pemula, menengah, atau yang sudah lanjut. Di samping itu, materi teka-teki juga dapat dipilih sesuai dengan tujuan pembelajarannya.
Teka-teki pun merupakan salah satu permainan bahasa. Permainan ini dapat digunakan sebagai media untuk
melatih penguasaan kosakata dan keterampilan membaca.
Teka-teki sudah lama dikenal oleh masyarakat di Indonesia mulai dari mereka yang berusia muda sampai mereka yang tua. Materi yang diajarkan melalui teka-teki adalah kosakata.
Permainan teka-teki memiliki manfaat untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar peserta didik, sebab dalam mengisi teka teki, anak diminta untuk dalam kondisi pikiran yang jernih, rileks dan tenang akan membuat memori otak kuat, sehingga daya ingat pun dapat meningkat.
Oleh karena itu, permainan teka-teki dapat berguna untuk membantu dalam proses pembelajaran bahasa, karena permainan ini merupakan jenis dari permainan bahasa. Dan melalui
permainan ini, Anda juga dapat meningkatkan penguasaan kosakata dan keterampilan membaca, terutama bagi anak-anak.
Teka-Teki Hewan dan Jawabannya yang Bikin Mikir
1. Hewan apa yang paling aneh?
Hewan belalang kupu-kupu. Soalnya kalau siang makan nasi kalau malam minum susu.
2. Hewan apa yang taat lalu lintas?
Unta. Unta-makan keselamatan.
3. Ada bebek 10 di kali 2 jadi berapa?
jadi 8, soalnya yang 2 lagi maen di kali, kan?
4. Hewan, hewan apa yang selalu bersih?
Gajah. Coba liat di tempat-tempat umum, banyak tulisan 'Gajahlah Kebersihan'.
5. Binatang apa yang paling sederhana?
Ala kadalnya.
6. Hewan apa yang suka jalan-jalan di kota?
Kijang, Phanter, dan Kuda.
7. Kenapa anak kodok suka loncat-loncat?
Ya maklumlah namanya juga anak-anak.
8. Hewan apa yang penting buat tubuh?
Ulat. Ulat nadi.
9. Hewan apa yang paling kecil?
Cacing. Semut aja cacingan.
10. Ayam apa yang paling besar?
Ayam semesta.
11. Binatang apa yang tanduknya di kaki?
Ayam jantan.
12. Hewan apa yang paling sehat?
Ular. Ularaga.
13. Kenapa ayam kalau berkokok, matanya merem?
karena sudah hafal teksnya.
14. Binatang apa yang punya banyak keahlian?
Kukang. Ada kukang tambal ban, kukang bangunan, kukang servis TV.
15. Kenapa anak babi kalo jalan nunduk?
Karena malu punya ibu seekor babi.
16. Ayam apa yang nyebelin?
Ayam…nya sudah habis, nasinya masih banyak.
17. Ikan apa yang suka berhenti?
Ikan pause.
18. Hewan apa yang darahnya hitam, kakinya banyak badannya satu?
Cumi-cumi.
19. Hewan apa yang paling bikin damai?
Adem ayam.
20. Gajah terbang dengan apa?
Dengan susah payah.
Teka-Teki Hewan dan Jawabannya yang Lucu Bikin Ketawa
21. Kenapa di dalam bajaj nggak ada nyamuk?
Karena nyamuk sini cuma takut tiga roda.
22. Binatang apa yang nyariin bapaknya mulu?
Beee...Beee...Beee. Kambing nyariin babenya mulu.
23. Gajah naik becak kelihatan apanya?
Kelihatan bohongnya.
24. Bebek apa yang jalannya selalu ke kiri terus?
Bebek dikunci stang.
25. Gajah apa yang belalainya pendek??
Gajah pesek.
26. Belut apa yang harus dihindari?
Belut. Belut-ang sama teman nggak dibayar-bayar terutama.
27. Hitam, putih, merah, apakah itu?
Zebra abis dikerokin.
28. Binatang apa yang tak memiliki kepala?
Kepiting.
29. Binatang apa yang tidak pernah rugi?
Laba- laba.
30. Ikan yang bisa terbang?
Lele lawar.
31. Hewan apa yang nggak pernah salah?
Kucing ga wrong.
32. Hewan apa yang paling kurang ajar dan paling tidak sopan?
Kutu. Bayangin aja kepala orang diinjak-injak.
33. Burung apa yang hobi ke WC hayo?
Burung pipit.
34. Binatang ajaib. Binatang apa yang paling panjang?
Ular ngantri beras.
35. Apa yang mempunyai kaki enam dan bisa terbang?
Tiga ekor burung.
36. Binatang apa yang bisa nyanyi dangdut?
Cheetah Citata.
37. Siapakah yang selalu menjadi korban pemerasan?
Sapi perah.
38. Bergigi tajam berjalan sambil tidur?
Buaya.
39. Kodok apa yang bisa membunuh?
Kodokakan kau cepat mati.
40. Ayam apa yang tidak seorangpun bisa menyentuhnya?
Ayam hilang.
Teka-Teki Hewan dan Jawabannya yang Asah Kreativitas
1. Hewan apa yang suka kebersihan? Jawaban: gajah, gajahlah kebersihan
2. Hewan apa yang bersaudara? Jawaban: katak beradik
3. Ada bebek 10 di kali 2 jadi berapa? Jawaban: 8. Soalnya yang 2 lagi main di kali
4. Hewan apa yang namanya 2 huruf? Jawaban: udang. Karena Cuma ada huruf U dan G
5. Kepiting kalau digunting jadi apa? Jawaban: kepotong
6. Sarang burung apa yang paling banyak di Korea? Jawaban: sarang beo
7. Kaki seribu kalo belok kiri kakinya berapa? Jawaban: tetep 1000, karena belok kiri jalan terus
8. Bebek apa yang jalannya selalu muter ke kiri terus? Jawaban: bebek dikunci stang
9. Apa bukti wortel baik untuk Kesehatan mata? Jawaban: karena kelinci gapernah ada yang pake kacamata
10. Hewan apa yang memiliki kaki enam dan bisa terbang? Jawaban: 3 ekor burung
11. Monyet apa yang berdiri di pinggir jalan? Jawaban: monyetop angkot
12. Kenapa air laut asin? Jawaban: karena ikannya pada berkeringat berenang bolak-balik
13. Lele apa yang ada di pinggir jalan? Jawaban: lelepon umum
14. Hewan apa yang baru lahir sudah langsung tua? Jawaban: burung kakak tua
15. Hewan apa yang punya banyak keahlian? Jawaban: kukang. Ada kukang somay, kukang tambal ban, kukang listrik
16. Siapa yang selalu jadi korban pemerasan? Jawaban: sapi perah
17. Monyet apa yang rambutnya Panjang? Jawaban: monyet gondrong
18. Ayam apa yang besar? Jawaban: ayam semesta
19. Nenek siapa yang jalannya loncat-loncat? Jawaban: neneknya katak
20. Kenapa kambing berjenggot? Jawaban: karena jika berkumis nanti dikira pak raden