Dirayakan Dua Kali, Intip Kemewahan Pesta Ultah Ala Alatas Ibunda Tasya Farasya dan Tasyi Athasyia
Ala Alatas atau yang akrab dipanggil Bu Ala baru saja berulang tahun pada Sabtu (24/8).
Ala Alatas atau yang akrab dipanggil Bu Ala baru saja berulang tahun pada Sabtu (24/8). Perempuan kelahiran Sukabumi ini mendapat dua kejutan pesta ulang tahun dari anaknya, Tasya Farasya dan Tasyi Athasyia.
Melalui unggahan akun sosial media keduanya, tampak pesta ulang tahun Bu Ala digelar mewah dan menarik. Tasya memilih menyebut pesta garapannya Madam Ala Birthday, sedangkan Tasyi memilih menyebut gelaran pestanya sebagai Ala Diamond Birthday.
-
Bagaimana penampilan Tasya Farasya di ulang tahun Ashanty? Tasya Farasya tampil memukau dalam pesta Ashanty dengan gaya yang glamor, mengusung nuansa warna navy atau biru tua.
-
Siapa yang memberi kejutan ulang tahun pernikahan untuk Tasya? Kejutan Perjalanan ke Dubai kali ini Ahmad pesan secara khusus untuk merayakan ulang tahun pernikahan mereka yang keenam, yang jatuh pada hari ini, Minggu (18/2).
-
Siapa yang mengunjungi rumah Tasya Farasya? Cerita horor yang dibagikan Tasya Farasya menarik perhatian Risa Saraswati dan tim Jurnal Risa, sehingga mereka memutuskan untuk mengunjungi rumah Tasya.
-
Siapa saja yang hadir di acara tasyakuran Tasyi Atashiya? 3 Acara ini dihadiri oleh keluarga Tasyi dan sang suami. Namun tidak dengan keluarga inti Tasyi yang tidak tampak hadir.
-
Kapan Tasya dan Ahmad merayakan ulang tahun pernikahan? Perjalanan ke Dubai kali ini Ahmad pesan secara khusus untuk merayakan ulang tahun pernikahan mereka yang keenam, yang jatuh pada hari ini, Minggu (18/2).
-
Kenapa Tasya Farasya merasa seperti menghadiri resepsi pernikahan? 'Pertama kalinya berjalan di runway bersama baba ganteng wkkwkwkwk, rasanya sangat menggemaskan, seolah-olah sedang menghadiri resepsi pernikahan lagi,
Berikut Merdeka rangkum keseruan dan kemewahan dua pesta ulang tahun Bu Ala.
Konsep Warna
Secara konsep, pesta ulang tahun garapan Tasya dan Tasyi sunggguh berbeda. Meski sama-sama mengusung monokrom, Tasya memilih warna hitam, sedangkan Tasyi memilih warna putih.
Model make up Bu Ala pun berbeda. Pada pesta garapan Tasya, Bu Ala mempertahankan gaya makeup-nya yang khas. Sementara saat pesta Tasyi, Bu Ala mencoba riasan baru yang tampak lebih awet muda.
Dekorasi
Bentuk dekorasi dua pesta gelaran anak-anak Bu Ala ini juga jelas berbeda. Tasya memilih memadukan warna hitam dengan dekorasi bunga berwarna merah. Sedangkan Tasyi konsisten dengan menghadirkan bunga berwarna putih bertangkai hijau dilengkapi pula lorong melengkung berhiaskan bunga putih.
Kue Ulang Tahun
Kue ulang tahun menjadi makanan krusial di pesta ulang tahun Bu Ala. Di pesta garapan Tasya, Bu Ala mendapat kue bertingkat dengan ornamen warna emas dan merah sesuai dengan konsep besar acara. Tak mau kalah, Tasyi juga menghadirkan kue bertingkat untuk ibunya dengan ornamen berlian sama seperti konsep Diamond Birthday.
Hiburan
Setiap pesta yang digelar oleh Tasya dan Tasyi juga menghadirkan hiburan tersendiri. Di tempat Tasya, acara santai diisi dengan karaoke bersama. Sementara di tempat Tasyi, Bu Ala sudah dihibur para penari sejak awal masuk venue. Kendati berbeda, raut bahagia tampak jelas di wajah Bu Ala.
Tamu Undangan
Bak saling melengkapi, dresscode untuk para tamu di dua pesta ulang tahun ini bertukar. Di pesta gelaran Tasya, para tamu undangan menggunakan baju berwarna putih. Sedangkan di tempat Tasyi undangan hadir dengan dresscode warna hitam. Baik di pesta garapan Tasya maupun Tasyi semua dihadiri banyak undangan.