Eksotisme Pantai Midodaren Tulungagung, Spot Paralayang Terindah di Jawa Timur
Wisata ini memadukan konsep alam dengan sejumlah sarana modern yang menarik dikunjungi
Wisata ini memadukan konsep alam dengan sejumlah sarana modern yang menarik dikunjungi
Eksotisme Pantai Midodaren Tulungagung, Spot Paralayang Terindah di Jawa Timur
Pantai Midodaren di Desa Besuki, Kabupaten Tulungagung, jadi spot paralayang terindah di Indonesia. Tahun ini, Pantai Midodaren jadi spot lomba paralayang yang diikuti peserta dari Jawa Timur dan beberapa daerah lain.
(Foto: Google Maps Agus R1Y4NT0)
Spot Paralayang
Salah satu spot paralayang terbaik di Indonesia ini punya pemandangan indah. Selain itu, akses pendaratan dan take off relatif mudah.
Puluhan peserta dari berbagai daerah di Jawa Timur mengaku tertantang menaklukkan spot paralayang Pantai Midodaren. Mereka terkesan dengan kawasan bukit dan pantai.
Lomba ini terdiri dari empat kategori, yakni kategori siswa putra dan putri, kelas usia 19 tahun putra dan putri, kelas usia 22 tahun putra dan putri, serta kelas umum.
Pantai MidodarenPesona Alam
Pantai Widodaren menyuguhkan pesona alam yang indah. Pantai ini juga telah dilengkapi sejumlah fasilitas seperti penginapan, spot foto, kolam renang, hingga aneka wahana permainan anak.
(Foto: Google Maps Hastutik Cairn)
Pantai ini bisa menggabungkan konsep wisata alam dengan wisata buatan. Keberadaan kolam renang di dekat pantai hingga penginapan yang langsung menghadap pantai menjadi nilai tambah objek wisata ini.
(Foto: midodaren.com)
Beberapa pilihan kegiatan yang bisa dilakukan wisatawan saat berkunjung ke Pantai Midodaren adalah keliling pantai naik ATV, berkuda, piknik di gazebo, atau berenang di kolam renang.
(Foto: Google Maps yoga dwi hartiar)
Usai berkegiatan, wisatawan bisa menjelajahi sisi timur Pantai Midodaren. Di sana terdapat stan-stan makanan, salah satu menu yang wajib dicoba adalah ikan asap.
(Foto: Instagram @midodarentulungagung)