Jenis Makanan Anak Kucing Baru Lahir, Berikan Ini
Berbeda dengan kucing dewasa, tidak semua makanan dapat diberikan pada anak kucing baru lahir.
Berbeda dengan kucing dewasa, tidak semua makanan dapat diberikan pada anak kucing baru lahir.
Jenis Makanan Anak Kucing Baru Lahir, Berikan Ini
Memberikan makanan kucing yang penuh nutrisi tentu saja dapat mendukung pertumbuhan dan perkembangan tubuhnya. Bukan hanya itu, makanan yang penuh gizi juga dapat menjaga kesehatan kucing serta memberikan energi yang cukup setiap harinya. Dengan begitu, kucing akan bergerak lincah dan menjadi hewan peliharaan yang menggemaskan.
Berbeda dengan kucing dewasa, tidak semua makanan dapat diberikan pada anak kucing baru lahir. Dalam hal ini, anak kucing yang baru lahir tidak bisa mengonsumsi makanan padat. Tidak heran, jika anak kucing hanya memperoleh asupan makanan dari susu induknya.Namun, jika Anda merawat anak kucing tanpa induk, maka penting untuk mengetahui makanan anak kucing baru lahir dan cara merawatnya dengan benar. Mulai dari frekuensi memberi makan hingga cara menyapih susu untuk anak kucing dan melatihnya mengonsumsi makanan lain. Sama seperti halnya dengan bayi, makanan anak kucing umur 1 bulan seharusnya mengandung banyak nutrisi dan memiliki tekstur yang lunak. Hal ini lantaran sistem pencernaan pada bayi kucing belum bisa bekerja secara maksimal. Selain itu, kucing berumur 1 bulan tanpa induk biasanya akan sangat rentan dan mudah mati, sehingga diperlukan perhatian dan perawatan yang khusus.
Melansir dari WebMD, berikut kami merangkum makanan anak kucing baru lahir dan cara merawatnya yang perlu Anda perhatikan.
Makanan Anak Kucing Baru Lahir
Makanan anak kucing baru lahir atau di bawah usia 4 minggu, sebaiknya diberikan asupan makanan berupa susu. Bagi anak kucing yang masih mempunyai induk, konsumsi susu bisa dilakukan secara langsung dari susu induknya. Namun, Anda juga bisa memberikan susu formula pada anak kucing.Dalam hal ini, Anda perlu berkonsultasi dengan dokter hewan terlebih dahulu untuk mendapatkan saran susu formula yang tepat. Sebab, susu yang diberikan untuk kucing tidak sama dengan jenis susu yang dikonsumsi oleh manusia. Seperti konsumsi susu sapi pada kucing bisa memengaruhi kesehatan kucing dan membuatnya sakit. Dengan begitu, penting mengikuti saran dokter hewan untuk memberikan susu pada anak kucing yang baru lahir.
Jika sudah mendapatkan saran yang tepat, berikut beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk memberi makan anak kucing: - Hangatkan susu formula dengan botol susu hingga sedikit di atas suhu kamar. Uji suhu susu formula beberapa tetes di pergelangan tangan, tepat sebelum Anda memberikannya pada anak kucing. Sebelum dan sesudah menyusui, Anda harus mencuci tangan dan botol yang digunakan untuk memberi makan anak kucing. Ini untuk menjaga alat makan kucing tetap bersih sehingga meminimalisir berbagai infeksi dari kuman dan bakteri.
Berikan makan dengan lembut. Pegang anak kucing dengan hati-hati, letakkan dengan posisi tengkurap di samping Anda. Anda juga bisa memegang anak kucing dengan handuk hangat dan letakkan di pangkuan Anda. Posisi ini dianggap nyaman bagi kucing seperti saat menyusu pada induknya.
- Pegang botol susu formula ke mulut anak kucing Anda. Biarkan anak kucing menyusu dengan caranya sendiri. Jika anak kucing tidak segera makan, usap dahinya dengan lembut. Belaian tersebut dapat merangsang anak kucing untuk segera makan, seperti yang sering dilakukan induknya.
- Sendawakan anak kucing. Baringkan anak kucing dengan posisi tengkurap, tepuk punggungnya dengan lembut sampai terdengar sendawa.
-
Makanan apa yang cocok untuk kucing umur 2 bulan? Makanan kucing umur 2 bulan yang bisa diberikan seperti Purina Pro Plan Savor Adult, Royal Canin Kitten Thin Slice in Gravy, Felibite Dry Food, Me-O Cat Food Seafood, dan iPurina Pro Plan Focus Adults Hairball.
-
Bagaimana cara memilih makanan kucing umur 2 bulan? Memilih makanan kucing perlu memperhatikan beberapa hal. Berikut tips memilih makanan kucing yang baik dan sehat:1. Baca Label Nutrisi: Penting untuk membaca label nutrisi pada kemasan makanan kucing.
-
Makanan apa yang baik untuk kucing? Meskipun banyak makanan khusus untuk kucing yang dijual di pasaran, tak jarang kita melihat kucing peliharaan kita tertarik pada makanan manusia.
-
Bagaimana cara memberi makan kucing hamil? Solusinya adalah memberikan makanan dengan porsi sedikit namun lebih sering. Ini membantu kucing memenuhi kebutuhan nutrisi tanpa memberikan tekanan berlebih pada perutnya.
-
Kapan harus memberikan makanan kucing umur 2 bulan? Cara terbaik untuk melakukannya adalah dengan membagi diet harian menjadi dua bagian utama atau beberapa kali makan dengan jarak tidak lebih dari 12 jam.
-
Apa makanan kucing menyusui yang mudah dibuat? Satu pilihan yang mudah dan bergizi untuk makanan kucing menyusui adalah dengan memasak ayam rebus dan nasi.
Makanan Anak Kucing Baru Lahir Selain Susu
Setelah mengetahui makanan anak kucing baru lahir yang paling pokok, makanan anak kucing harus mulai diganti setelah berusia 3,5 hingga 4 minggu. Di sini, Anda perlu menyapih kucing dari susu botol secara bertahap agar kucing dapat menyesuaikan dengan baik. Berikut beberapa caranya:- Mulailah dengan menawarkan formula anak kucing di atas sendok. Kemudian, mulailah menawarkan formula anak kucing di atas piring.
- Secara bertahap tambahkan makanan kaleng ke dalam susu formula kucing di dalam cawan.
- Tingkatkan makanan kaleng di piring, tambahkan lebih sedikit susu formula kucing.
Saat Anda melewati proses penyapihan, pantau anak kucing dan kotorannya untuk memastikan bahwa mereka mencerna semuanya dengan baik. Jika anak kucing baik-baik saja dan tidak mengalami masalah pencernaan (seperti mencret atau diare), maka Anda dapat memperkenalkan lebih banyak makanan secara bertahap.
Frekuensi Memberi Makan Anak Kucing
Setelah mengetahui jenis makanan anak kucing baru lahir dalam proses penyapihan, terakhir perlu dipahami seberapa sering Anda memberi makan kucing dengan baik. Dalam hal ini, memberi makan kucing dapat disesuaikan berdasarkan usia. Berikut panduan lengkapnya:- Anak kucing 1 minggu: setiap 2-3 jam
- Anak kucing 2 minggu: setiap 3-4 jam
- Anak kucing 3 minggu: setiap 4-6 jam
- Usia 6 minggu: tiga kali atau lebih makan makanan kaleng dengan jarak yang sama sepanjang hari
- Usia 12 minggu: tiga kali makan makanan kaleng dengan jarak yang sama sepanjang hari
Panduan memberi makan kucing ini perlu diperhatikan dengan tepat agar kucing dapat mendapatkan asupan makanan dengan baik. Sebaiknya hindari memberi makan berlebihan karena bisa meningkatkan risiko obesitas serta dapat mempengaruhi kesehatan kucing.