INFOGRAFIS: Kabinet Merah Putih, Paling ‘Gemuk’ Sejak Orde Baru
Berdasarkan data Sekretariat Kabinet, jumlah menteri kabinet sejak masa Presiden B.J. Habibie sampai Jokowi tak pernah lebih dari 40 kementerian.
Presiden Prabowo Subianto resmi mengumumkan dan memperkenalkan kabinetnya di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (20/10). Prabowo menamai kabinetnya dengan nama Kabinet Merah Putih.
Dalam Kabinet Merah Putih, terdiri dari 53 Menteri atau Kepala Kementerian/Lembaga. Selain itu, ada 56 orang Wakil Menteri atau Wakil Kepala Kementerian/Lembaga. Total, Kabinet Merah Putih diisi 109 orang.
Berdasarkan data Sekretariat Kabinet, jumlah menteri kabinet sejak masa Presiden B.J. Habibie sampai Jokowi tak pernah lebih dari 40 kementerian. Kabinet Merah Putih disebut-sebut salah satu yang tergemuk sepanjang sejarah pemerintahan Indonesia.
Pada masa pemerintahan Orde Lama, Presiden Sukarno pernah membentuk Kabinet Dwikora I yang terdiri dari 110 menteri. Lalu pada Kabinet Dwikora II, tercatat jumlah menteri terbanyak dalam sejarah Indonesia, dengan total mencapai 132 orang.
Presiden Soeharto pernah memiliki kabinet gemuk dengan 44 menteri saat Kabinet Pembangunan V pada 1988 - 1993. Pada pemerintahan Presiden B.J. Habibie sebanyak 37 menteri.
Presiden Megawati Soekarnoputri memiliki menteri paling sedikit sepanjang era Reformasi, yakni 33 menteri pada periode 2001-2004. Pada era pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, total hanya 34 menteri.
Presiden Joko Widodo mempertahankan komposisi 34 menteri selama dua periode masa jabatannya sebagai Kepala Negara.