Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4.000 Personel Gabungan Kawal Kunjungan Presiden Jokowi ke Riau

4.000 Personel Gabungan Kawal Kunjungan Presiden Jokowi ke Riau Jokowi saat berkunjung Riau. ©2018 Merdeka.com/Supriatin

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan berkunjung ke Riau untuk meresmikan jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang. Lebih dari 4.000 personel gabungan TNI-Polri dan pemerintah daerah akan mengawal kunjungan perdana kepala negara ke daerah pada 2023.

Gubernur Riau Syamsuar berharap kehadiran Presiden Jokowi membawa Riau menjadi daerah yang mendapat perhatian lebih dari pemerintah pusat, sehingga pembangunan di Riau bisa lebih maju.

"Mudah-mudahan kedatangan beliau menambah semangat bagi kita untuk bekerja lebih maksimal lagi," ujar Syamsuar kepada merdeka.com Selasa (3/1).

Syamsuar mengajak seluruh elemen masyarakat Riau agar menyambut kedatangan Presiden Jokowi ini dengan penuh suka cita. Presiden Jokowi dijadwalkan melakukan kunjungan kerja selama dua hari di Riau.

"Mari kita sambut gembira, karena Provinsi Riau menjadi daerah perdana yang dikunjungi pak presiden pada tahun 2023 ini," jelasnya.

Danrem 031/Wirabima Pekanbaru Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung mengatakan akan ada 4.000 lebih personel yang bersedia dalam penjagaan keamanan daerah kunjungan kerja Presiden Jokowi.

"Kita rencanakan hampir 4 ribu lebih personel yang akan turun, karena banyak objek yang dikunjungi. Jadi kita harus maksimalkan mencegah kerawanan-kerawanan," ujar Parlindungan.

Dia menyebutkan, saat ini personel Korem sedang melaksanakan juga gladi rangkaian rute kunjungan Presiden Jokowi di Provinsi Riau.

"Alhamdulillah sampai saat ini masih bisa landai. Hari ini juga kita akan mengadakan gladi rangkaian untuk mencoba rutenya," jelasnya.

Menurutnya, gladi merupakan standar operasional prosedur pengamanan yang dilakukan dari pihaknya. Sehingga nantinya saat kunjungan telah terbagi dalam penjagaan ring satu, ring dua, dan ring tiga.

"Ini merupakan protap saja, kalau pengamanan VVIP itu ada ring 1, ring 2, dan ring 3," katanya.

Parlindungan berpesan, setiap satuan harus mampu bertugas sesuai tupoksinya dalam menangkal berbagai kerawanan dan kontingensi selama kunjungan kerja Prsiden Jokowi di Riau.

"Masing-masing satgas, baik secara perorangan maupun satuan, harus siap melaksanakan tugas. Mampu menangkal berbagai kerawanan dan kontingensi yang mungkin terjadi selama kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia Ir H Joko Widodo di Provinsi Riau," ucapnya.

Personel pengamanan orang nomor satu di Republik Indonesia ini akan ditempatkan di setiap lokasi yang menjadi sasaran peninjauan dan di sepanjang rute yang dilalui.

"Laksanakan tugas-tugas per bagian, perorangan, yang diberikan secara dewasa dan bertanggung jawab. Lakukan yang terbaik yang dapat dilakukan seraya berdoa kepada tuhan," pungkasnya.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Senyum Warga di Kampar Riau Makan Siang Bareng Presiden Jokowi: Nanti Dibungkus Pak
Senyum Warga di Kampar Riau Makan Siang Bareng Presiden Jokowi: Nanti Dibungkus Pak

Jokowi mengajak beberapa warga untuk makan siang bersama di sebuah rumah makan yang terletak di sebelah masjid.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bakal Hadir, TNI-Polri Apel Pasukan jelang Upacara Harlah Pancasila di Blok Rokan
Jokowi Bakal Hadir, TNI-Polri Apel Pasukan jelang Upacara Harlah Pancasila di Blok Rokan

Sejumlah persiapan terus dimatangkan, termasuk untuk pengamanan VVIP

Baca Selengkapnya
Polisi Gelar Konvoi Pilkada Damai di Jalanan Kota Pekanbaru, Ini Hasilnya
Polisi Gelar Konvoi Pilkada Damai di Jalanan Kota Pekanbaru, Ini Hasilnya

Polisi menggelar kegiatan ini untuk mengamankan Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertolak ke Sulawesi Tengah, Para Jenderal TNI-Polri Kompak Dampingi hingga ke Bandara
Jokowi Bertolak ke Sulawesi Tengah, Para Jenderal TNI-Polri Kompak Dampingi hingga ke Bandara

Di Sulawesi Tengah, Presiden Jokowi akan meresmikan sejumlah infrastruktur

Baca Selengkapnya
Naik Kereta Whoosh, Jokowi dan Iriana ke Bandung Buka Piala Presiden 2024
Naik Kereta Whoosh, Jokowi dan Iriana ke Bandung Buka Piala Presiden 2024

Jokowi diagendakan membuka Piala Presiden 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.

Baca Selengkapnya
Jokowi Resmikan Tol Pekanbaru-Padang Ruas Bangkinang-Pangkalan dengan Anggaran Rp4,8 T
Jokowi Resmikan Tol Pekanbaru-Padang Ruas Bangkinang-Pangkalan dengan Anggaran Rp4,8 T

Jokowi berpesan kepada kepala daerah setempat agar tol yang sudah dibangun bisa didesain

Baca Selengkapnya
Telan Anggaran Rp4,8 triliun, Jokowi Resmikan Jalan Tol Pekanbaru-Padang Seksi 1 di Kampar
Telan Anggaran Rp4,8 triliun, Jokowi Resmikan Jalan Tol Pekanbaru-Padang Seksi 1 di Kampar

Jokowi menyebutkan pembangunan jalan tol itu merupakan sirip dari tol Trans Sumatera.

Baca Selengkapnya
Pimpin Apel Operasi Ketupat 2024, Kapolri dan Panglima TNI Ingatkan Anak Buah Beri Pelayanan Maksimal Kepada Pemudik
Pimpin Apel Operasi Ketupat 2024, Kapolri dan Panglima TNI Ingatkan Anak Buah Beri Pelayanan Maksimal Kepada Pemudik

Adapun dalam operasi ketupat kali tahun ini turut melibatkan 155.165 personel.

Baca Selengkapnya
Begini Pengamanan VVIP TNI AL saat Jokowi di Papua, Kapal Perang Dikerahkan
Begini Pengamanan VVIP TNI AL saat Jokowi di Papua, Kapal Perang Dikerahkan

TNI AL mempersiapkan pengamanan VVIP dalam Kunjungan Kerja Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya
VIDEO: TNI-Polri Siapkan 4.500 Pasukan, Amankan Kedatangan Presiden Jokowi di Papua
VIDEO: TNI-Polri Siapkan 4.500 Pasukan, Amankan Kedatangan Presiden Jokowi di Papua

Seluruh personel TNI Polri disebar ke sejumlah titik lokasi Presiden Jokowi akan berada. Mulai dari bandara hingga lapangan kantor Gubernur Papua.

Baca Selengkapnya
Jokowi Lantik 906 Perwira TNI-Polri Tahun 2024 di Istana, Ini Daftar Peraih Adhi Makayasa
Jokowi Lantik 906 Perwira TNI-Polri Tahun 2024 di Istana, Ini Daftar Peraih Adhi Makayasa

Total calon Perwira Remaja TNI-Polri Tahun 2024 berjumlah 906 orang.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Aksi Sigap Pak Bas Payungi Jokowi saat Hujan Deras di Sulteng
VIDEO: Aksi Sigap Pak Bas Payungi Jokowi saat Hujan Deras di Sulteng

Jokowi didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono meresmikan perbaikan 15 ruas jalan sepanjang 147 km

Baca Selengkapnya