Anies Sindir Prabowo soal Pesawat Tempur Lewat di Makassar, Gerindra: Doakan Beliau Sehat Terus
"Pak Anies orang baik kita doakan beliau sehat terus,"
Bakal Capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan diduga menyindir Bakal Capres Koalisi Indonesia Maju Prabowo Subianto.
Anies Sindir Prabowo soal Pesawat Tempur Lewat di Makassar, Gerindra: Doakan Beliau Sehat Terus
Bakal Capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan diduga menyindir Bakal Capres Koalisi Indonesia Maju Prabowo Subianto. Anies mengatakan, kehadirannya di Makassar saat jalan santai disambut meriah masyarakat, tidak perlu sampai pesawat lewat. Seperti ketika kehadiran Prabowo sebelumnya.
Gerindra tidak panas mendengar pernyataan Anies. Menurut Waketum Gerindra Habiburokhman, Anies hanya sedang melemparkan gimmick saja. Biar publik yang menilai.
"Yang begitu begituan kan gimmick. Silahkan saja publik menilai," katanya di DPR, Senayan, Jakarta, Senin (25/9).
Habiburokhman justru mendoakan Anies agar sehat selalu. Ia menilai Anies merupakan orang baik.
"Pak Anies orang baik kita doakan beliau sehat terus," katanya.
Ketika jalan santai kemarin, Anies sempat menyinggung Prabowo Subianto yang menghadirkan pesawat tempur saat Gerak Jalan Santai beberapa waktu lalu di Makassar.
Anies mengaku terpukau kehadiran masyarakat Sulsel, khususnya Makassar dalam kegiatan jalan santai AMIN. Berdasarkan data panitia jalan santai, setidaknya ada 1 juta masyarakat Sulsel tumpah ruah.
Anies mengaku terpukau kehadiran masyarakat Sulsel, khususnya Makassar dalam kegiatan jalan santai AMIN. Berdasarkan data panitia jalan santai, setidaknya ada 1 juta masyarakat Sulsel tumpah ruah.
"Yang berkumpul di sini tidak perlu pakai pesawat yang melewati di atas kita. Tapi kita bisa berkumpul menunjukkan lebih banyak warga yg datang untuk menyampaikan pesan kepada seluruh masyarakat Indonesia," sindir Anies.