Apel Terakhir Ridwan Kamil: Membungkuk dan Pamit ke ASN
Ridwan Kamil menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat pada 2018.
Ridwan Kamil selesai menjabat Gubernur Jawa Barat.
Apel Terakhir Ridwan Kamil: Membungkuk dan Pamit ke ASN
Menjelang masa akhir jabatannya sebagai Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyampaikan pesan hangat saat menghadiri apel terakhir di Halaman Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, pada Selasa pagi (5/9).
Pada unggahan akun Instagram terbarunya @ridwankamil, ia ditemani sang istri Atalia Pratya dan Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum beserta istrinya. Ridwan Kamil mengucapkan rasa terima kasihnya di hadapan para aparatur sipil negara (ASN/PNS).
Sudah lima tahun mengemban jabatan sebagai Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil berhasil membuat Pemerintah Provinsi Jawa Barat dinobatkan menjadi Provinsi terbaik di Indonesia, bahkan meraih sebanyak 555 penghargaan. Ia sangat berterima kasih terhadap kinerja dan kerja keras para ASN/PNS yang selama ini telah membangun Jawa Barat menjadi lebih baik.
Tepat pada pukul 08.35 WIB, Ridwan Kamil berpamitan sembari beberapa kali membungkukkan badannya sebagai bentuk ucapan terima kasih mendalam. Ia juga berpesan agar tetap menjaga kemuliaan Gedung Sate serta menitip Jawa Barat agar selalu menjadi yang terbaik, paling juara, dan selalu menjadi yang istimewa.
“Gedung sate jaga kemuliaannya, titip Jawa Barat harus selalu menjadi yang terbaik, harus menjadi yang paling juara, dan selalu harus jadi yang paling istimewa,” ungkapnya dalam cuplikan video Instagram, Selasa (5/9).
Tak hanya itu, Ridwan Kamil juga berharap agar dapat bertemu dengan mereka di lain waktu.
Suasana haru menyelimuti pidato apel terakhirnya sebagai Gubernur Jawa Barat.
Di bawah hangatnya sinar matahari pagi, para ASN berdoa menundukkan pandangan, beberapa dari mereka tampak menangis haru.
Setelah prosesi doa, mereka menepukkan tangan seraya memfoto Ridwan Kamil yang berada di depan.
Pada akhir video, apel ditutup dengan aksi Ridwan Kamil bersama para ASN meneriakkan seruan, “Jabar juara, Jabar juara,” selama beberapa kali.