Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Begini Kekompakan TNI dan Polri di Riau Jelang Pemilu 2024

Begini Kekompakan TNI dan Polri di Riau Jelang Pemilu 2024 TNI dan Polri gelar olahraga bersama di Riau. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Ratusan prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan personel Kepolisian Republik Indonesia (Polri) di Riau mengikuti olahraga bersama di lapangan Apel Mapolda Riau, Pekanbaru, Jumat (23/6). Tujuannya untuk menjaga kekompakan jelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, sekaligus dalam rangka Hari Bhayangkara ke-77.

Pedagang kaki lima (PKL) juga didatangkan ke lokasi. Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal bahkan mengajak jenderal TNI untuk makan bersama usai berolahraga.

"Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran anggota TNI dan Polri, agar dapat menjalankan tugas dengan baik dan optimal," kata Iqbal.

Iqbal mengajak Gubernur Riau Syamsuar, Kajati Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Supardi, Danrem 031/WB Brigjen TNI Dany Rakca Andalasawan, Wakapolda K Rahmadi serta Asisten Pidana Militer Kejaksaan Tinggi Riau Kolonel Laut (KH) Faisol.

Sebelum olahraga, mereka menggelar apel bersama yang dipimpin oleh Syamsuar. Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan gerak jalan santai dan juga senam bersama. Usai olahraga, para peserta disuguhkan 4.000 porsi makanan UMKM yang disediakan.

Iqbal menyebutkan, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sudah menyampaikan bahwa dalam seluruh rangkaian Hari Bhayangkara ke-77 ini seluruh Polda harus melakukan kegiatan-kegiatan yang berorientasi pemanfaatan kepada masyarakat.

"Salah satunya olahraga bersama TNI Polri ini. Karena olahraga merupakan salah satu cara yang efektif untuk membangun kebersamaan dan kekompakan antara personel Polri dan TNI," tutur Iqbal.

Menurut Iqbal, dengan semangat kebersamaan yang terjalin menunjukkan komitmen untuk bekerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Provinsi Riau.

"Saya berharap dapat terus memperkuat sinergi dan kerja sama guna menciptakan lingkungan yang aman, nyaman dan kondusif," harapnya.

Sementara itu, Syamsuar mengatakan bahwa olahraga merupakan salah satu bentuk kegiatan menjaga kesehatan dan kebugaran fisik.

"Kegiatan olahraga bersama TNI-Polri dan Forkopimda Riau ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturrahmi, dan juga memperkuat sinergitas TNI-Polri dan Forkopimda dalam menjalankan tugas," kata Syamsuar.

Syamsuar menyampaikan, menjelang Pemilu memang perlu dijalin komunikasi antarinstansi seperti TNI Polri dan Pemprov Riau dan Pemda.

"Kita tahu bahwa saat ini negara kita memasuki tahapan Pemilu. Tugas kita baik Pemda maupun Forkopimda termasuk juga TNI-Polri, bagaimana kita dapat mengamankan Pemilu ini terlaksana dengan keadaan aman tertib dan lancar. Kita harap terpilih pemimpin yang terbaik untuk bangsa dan negara yang kita cintai ini," ucap Syamsuar.

Syamsuar menambahkan dengan diadakannya kegiatan olahraga ini diharapkan TNI-Polri dan jajaran Forkopimda dapat terus bekerja sama dalam menjaga keamanan, memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat.

"Selain itu juga menjaga persatuan serta kesatuan dalam menghadapi berbagai tantangan ke depannya. Selamat HUT Bhayangkara ke- 77 Tahun 2023," tutup Syamsuar. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kompak, Polri dan TNI di Pekanbaru Jaga Kamtibmas Demi Pemilu Damai
Kompak, Polri dan TNI di Pekanbaru Jaga Kamtibmas Demi Pemilu Damai

Sinegitas itu dibuktikan dengan menggelar apel bersama di halaman Makodim 031/Pekanbaru

Baca Selengkapnya
Begini Cara Personel Polri dan TNI Kolaborasi Dalam Misi Amankan Pilkada 2024
Begini Cara Personel Polri dan TNI Kolaborasi Dalam Misi Amankan Pilkada 2024

Personel Polri dan TNI berkolaborasi untuk mengamankan Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya
Personel TNI Polri Gelar Patroli Gabungan Amankan Pilkada Serentak di Pekanbaru
Personel TNI Polri Gelar Patroli Gabungan Amankan Pilkada Serentak di Pekanbaru

Salah satu lokasi yang dituju adalah Klenteng Cetiya Setia Dharma

Baca Selengkapnya
Bintang Dua Depan Kapolri-Panglima TNI Suruh Semua Kapolres & Dandim Berdiri, Ada Apa?
Bintang Dua Depan Kapolri-Panglima TNI Suruh Semua Kapolres & Dandim Berdiri, Ada Apa?

Berikut momen jenderal bintang 2 suruh semua Kapolres dan Dandim berdisi di depan Kapolri-Panglima TNI.

Baca Selengkapnya
Perkuat Soliditas Jelang Puncak Hari Bhayangkara Ke-78, Polres Rohul Gelar Olahraga Bersama TNI
Perkuat Soliditas Jelang Puncak Hari Bhayangkara Ke-78, Polres Rohul Gelar Olahraga Bersama TNI

Polres Rokan Hulu (Rohul) menggelar olahraga bersama personel TNI di wilayah itu jelang puncak Hari Bhayangkara ke-78 , 1 Juli 2024.

Baca Selengkapnya
Melihat Kekompakan TNI Polri Saat Bareng-Bareng Patroli Jelang Pilkada 2024
Melihat Kekompakan TNI Polri Saat Bareng-Bareng Patroli Jelang Pilkada 2024

Sejumlah prajurit TNI dan personel Polri kompak menggelar patroli bersama,

Baca Selengkapnya
Polda Riau dan TNI Bahas Isu Penting, Irjen Iqbal: Kita Mendengar Potensi Kerawanan Usai Pemilu
Polda Riau dan TNI Bahas Isu Penting, Irjen Iqbal: Kita Mendengar Potensi Kerawanan Usai Pemilu

Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal menuturkan, fokus rapim pada tiga hal utama.

Baca Selengkapnya
1.664 Personel Pengamanan TPS Dikerahkan, Ini Pesan Irjen Iqbal
1.664 Personel Pengamanan TPS Dikerahkan, Ini Pesan Irjen Iqbal

Seluruh personel itu akan ditempatkan di 12 kabupaten kota.

Baca Selengkapnya
Ini yang Dilakukan TNI Polri Wujudkan Pilkada 2024 Damai di Pekanbaru
Ini yang Dilakukan TNI Polri Wujudkan Pilkada 2024 Damai di Pekanbaru

Sejumlah pihak dikumpulkan, termasuk bakal calon wali kota dan wakil wali kota.

Baca Selengkapnya
Apel Pengamanan Kampanye Pemilu 2024, Jenderal Polisi Ini Beri Pesan Menohok ke Anak Buah
Apel Pengamanan Kampanye Pemilu 2024, Jenderal Polisi Ini Beri Pesan Menohok ke Anak Buah

Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal memimpin upacara Apel Siaga Tahap II Operasi Mantap Brata (OMB).

Baca Selengkapnya
Kombes Jeki Pimpin Apel Polisi RW, Ajak Ciptakan Pemilu Damai
Kombes Jeki Pimpin Apel Polisi RW, Ajak Ciptakan Pemilu Damai

Jeki menyampaikan bahwa polisi RW memiliki peran strategis dalam pengamanan pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Pemilu Damai Harga Mati, TNI-Polri di Rokan Hilir Siap Bersinergi
Pemilu Damai Harga Mati, TNI-Polri di Rokan Hilir Siap Bersinergi

Kapolres Rohil AKBP Andrian menegaskan kalau TNI dan Polri tidak memiliki hak pilih.

Baca Selengkapnya