Hasil Kunjungan Gibran ke UEA, Kota Solo Dapat Banyak Hibah
Merdeka.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka berkunjung ke Uni Emirat Arab (UEA) sejak hari Minggu (25/12) lalu. Melalui pesan WhatsApp, suami Selvi Ananda itu menyampaikan sejumlah perkembangan hasil kunjungannya.
Gibran mengaku telah diterima anggota Dewan Eksekutif Abu Dhabi dan Ketua Kantor Eksekutif Abu Dhabi, Sheikh Khalid bin Mohammed bin Zayed Al Nahyan, Kamis (29/12). Peetemuan tersebut juga diunggah di akun Instagram resmi Emirates News Agency (WAM) @wamnewsen.
Selain memuji kunjungan Gibran, Khalid juga membahas pentingnya kolaborasi berkelanjutan untuk lebih memperkuat hubungan antara kedua negara yang bersahabat dan rakyatnya.
-
Siapa yang mendampingi Gibran Rakabuming Raka? Gibran hadir memakai baju ada Betawi didampingi sang istri Selvi Ananda yang tampil cantik mengenakan kebaya merah dan rambut disanggul.
-
Dimana Selvi mendampingi Gibran? Kehadirkan Selvi Ananda, istri dari Gibran saat deklarasi Prabowo-Gibran sebagai Capres dan Cawapres di Gedung Indonesia Arena Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta Rabu, (25/10/23) menyita perhatian.
-
Apa tujuan Gibran ke Bali? Gibran Rakabuming Raka menghadiri acara dengan tema 'Samsul Sumsetan' yang berlokasi di Amphitheater Discovery Mall, di Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung, Bali, pada Selasa (9/1) sore.
-
Apa tugas Gibran saat Prabowo di luar negeri? Gibran Rakabuming Raka, yang menjabat sebagai Wakil Presiden, akan mengambil alih tugas kepresidenan saat Prabowo menghadiri KTT APEC dan G20.
-
Dimana Gibran dilantik menjadi Wapres? Sidang Paripurna Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) dalam rangka Pelantikan Presiden Dan Wakil Presiden Republik Indonesia Periode 2024 – 2029.
-
Siapa yang mendampingi Gibran? Cawapres Gibran didampingi istrinya Selvi Ananda beserta rombongan lainnya.
Gibran juga mengabarkan telah mendapatkan hibah untuk melanjutkan sejumlah proyek di Solo. Hibah tersebut dialokasikan untuk sejumlah proyek. Di antaranya pembangunan Pasar Tunggulsari beserta pasar daruratnya, bantuan sosial, peningkatan kualitas jalan dan lingkungannýa, RTLH, serta penataan kawasan Baluwarti.
Kemudian untuk melanjutkan pembangunan Gor Manahan, bantuan nutrisi stunting, fasilitas IT untuk Dinas Pendidikan, penataan kawasan Ngemplak hingga Tirtonadi.
"Itu belum semua," ujarnya.
Selain itu, putra pertama Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini juga menceritakan kunjungannya ke MBZ University.
"MBZ University ini nanti yang akan membantu untuk manage masjid dan islamic centre," katanya.
Menurut Gibran, universitas tersebut memiliki jurusan bachelor of tolerance and coexistance. Sehingga menurutnya, sangat cocok diterapkan di Kota Solo.
"Di UAE sendiri ada ministry of tolerance," pungkas dia.
Pada kesempatan sebelumnya Gibran menyampaikan, sejumlah bantuan tersebut merupakan hasil pembicaraan dengan Presiden UEA Sheikh Mohammed bi Zayed Al-Nahyan saat kunjungan ke kediaman pribadi Presiden Jokowi, usai peresmian masjid Gilingan. Perbincangan 15 menit dilakukan saat Gibran mengantar MBZ ke Bandara Adi Soemarmo.
Gibran menegaskan, sejumlah bantuan tersebut merupakan bentuk persahabatan kedua negara, terutama antara Presiden UEA dengan Presiden Jokowi dan keluarga. Selain itu juga merupakan kebaikan hati Presiden UEA.
"Ini murni kebaikan dari beliau. Buktinya beliau membangunkan masjid, membangun Islamic Center," terangnya.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Setelah libur panjang pekan ini, Gibran lanjut cuti lima hari pada pekan depan
Baca SelengkapnyaGibran cukup lama berdinas di luar negeri. Yakni selama sepekan.
Baca SelengkapnyaSekretaris Daerah Kota Solo mengatakan Gibran ke Amerika dalam rangka mempromosikan Kota Solo.
Baca SelengkapnyaGibran menargetkan akhir tahun ini, GOR di kompleks Stadion Manahan itu rampung dibangun.
Baca SelengkapnyaGibran terbang ke Inggris dalam rangka perjalanan dinas memenuhi undangan dari Kedubes Indonesia di negara tersebut.
Baca SelengkapnyaGibran bertolak ke negeri Paman Sam untuk mempromosikan Kota Solo.
Baca Selengkapnyaseorang netizen bernama Armando menulis komentarnya terkait proyek-proyek yang saat ini dikerjakan di Solo.
Baca SelengkapnyaSelama kurang lebih 30 menit mereka terlibat pembicaraan di ruang tamu.
Baca SelengkapnyaKunjungannya di sejumlah proyek di Kota Solo untuk memastikan pekerjaan tersebut selesai sampai akhir.
Baca SelengkapnyaMomen kocak terjadi saat Wali Kota Solo Gibran Rakabuming dan istrinya, Selvi Ananda hadiri acara di Pura Mangkunegaran.
Baca SelengkapnyaGibran mengaku baru akan memberikan keterangan usai libur panjang Rabu lusa.
Baca SelengkapnyaTerkait persiapan Solo sebagai salah satu tuan rumah Piala Dunia U-17, Gibran memastikan jika semua persiapan sudah dilakukan maksimal.
Baca Selengkapnya