Jelang Hari Pencoblosan, Wakapolda Riau Perintahkan Anak Buah Maksimalkan Pengamanan Pilkada
Brigjen Pol Kasihan Rahmadi memerintahkan anak buah untuk memaskimalkan pengamanan, mengingat hari pencoblosan Pilkada 2024 semakin dekat.
Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Riau Brigjen Pol Kasihan Rahmadi memerintahkan anak buah untuk memaskimalkan pengamanan, mengingat hari pencoblosan Pilkada 2024 semakin dekat.
"Maksimalkan pelaksanaan pengamanan. Jelang masa tenang kita harus laksanakan pam yang baik dengan prinsip profesional dan over estimate," tegas Brigjen Pol Kasihan Rahmadi di Kota Dumai, Sabtu (23/11).
Kasihan Rahmadi juga menekankan persiapan personel dalam pengamanan TPS serta memastikan persiapan kesehatan, anggaran, piranti lunak, sarana prasarana lainnya.
"Siap dukgar (dukungan anggaran), logistik pemilu, BKO Brimob atau power on hand, siap perkuatan TNI dan maksimalkan manajemen media," jelasnya.
Kasihan juga menegaskan untuk memaksimalkan cooling system kepada paslon, tim pemenangan hingga partai pendukung. Pada kesempatan tersebut, Kasihan juga memberikan arahan terkait dengan pengelola potensi kerawanan masing-masing wilayah, meliputi potensi konflik politik, konflik perorangan, bencana alam dan potensi gangguan keamanan.
Perintah tersebut disampaikan Kasihan saat menggelar silaturahmi dengan Forkopimda dan stakeholder terkait di Kota Dumai, yang diselenggarakan di Gedung Wan Dahlan, Jalan Putri Tujuh.
Kasihan didampingi Karo SDM Polda Riau, Dir Resnarkoba Polda Riau serta Kabid Propam Polda Riau. Hadir dalam kesempatan itu hadir juga Pj Wali Kota Dumai, Ketua DPRD diwakili oleh Sekwan DPRD Kota Dumai, Kajari Kota Dumai, Danlanal Dumai diwakili oleh Palaksa Lanal Dumai, Dandim 0320, Dansatradar 232 diwakilkan oleh Kakes, Danden Arhanud 004/WSBY diwakilkan oleh Danrai A, Dan Kipan A 132/BS diwakilkan oleh Danton 3 Ki A, Dansubden Pom I/3-1.