Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mobil listrik 'Alpard' hasil sitaan dipajang di Kejagung

Mobil listrik 'Alpard' hasil sitaan dipajang di Kejagung Mobil listrik Dahlan Iskan disita Kejagung. ©2015 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Satu unit mobil listrik sitaan tim penyidik pidana khusus Kejaksaan Agung (Kejagung) dipamerkan di belakang Gedung Bundar Kejagung. Mobil tersebut merupakan salah satu dari 10 mobil yang disita tim penyidik Kejagung kemarin.

Penyitaan tersebut dilakukan di bengkel milik perancang mobil yang juga menjadi tersangka dalam kasus dugaan korupsi pengadaan 16 mobil listrik, Dasep Ahmadi. Meski ada 10 yang disita, hanya satu unit yang dijadikan sampel di Kejagung dan sembilan lainnya ada di bengkel milik Dasep di Jalan Jati Mulya nomor 5, Kampung Sawah, Depok, dalam kondisi tersegel.

Mobil putih yang dipajang itu merupakan microbus electric car yang jika diperhatikan serupa dengan Toyota Alphard. Penyidik pidana khusus mengungkapkan jika mobil tersebut dibuat sedemikian rupa untuk menyamari wujud aslinya.

"Body-nya dirombak habis-habisan. Tapi kerangka dan body dasar tetap Toyota Alphard. Ini tidak bisa dikibuli," kata seorang penyidik di Gedung Bundar Kejagung, Jakarta Selatan, Rabu (24/6).

Logo di belakang mobil tersebut juga yang menjadi daya tarik, di mana logo aslinya dicabut dan diganti dengan logo AHMADI, yang tidak lain nama dari salah satu tersangka.

Penyidik kemudian juga menyebutkan jika Dasep hanya mengganti mesin utama mobil itu menjadi motor listrik, di mana kini mobil putih tersebut tidak bisa digunakan dan tim penyidik bisa membawa electric car bus itu sampai di Kejagung dengan bantuan mobil derek lantaran tidak ada yang berani membawanya. "Kalau di tengah jalan korslet, bisa berabe," tutup penyidik tersebut. (mdk/eko)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
10 Potret Modifikasi Mobil yang Lucu tapi Menyedihkan
10 Potret Modifikasi Mobil yang Lucu tapi Menyedihkan

Sejumlah mobil dimodifikasi absurd, kesannya serba ditempel. Simak yuk!

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Ratusan Mobil Listrik Mewah yang Disiapkan untuk KTT ASEAN 2023 di Jakarta
FOTO: Penampakan Ratusan Mobil Listrik Mewah yang Disiapkan untuk KTT ASEAN 2023 di Jakarta

Sebanyak 510 mobil listrik akan digunakan oleh delegasi dan panitia sepanjang rangkaian KTT Ke-43 ASEAN di Jakarta.

Baca Selengkapnya
'Step by Step' Proses Produksi 1 Mobil Alya di Pabrik Daihatsu Karawang
'Step by Step' Proses Produksi 1 Mobil Alya di Pabrik Daihatsu Karawang

Sejak berdiri pada 46 tahun lalu hingga saat ini, ADM telah mencapai produksi lebih dari 8 juta unit untuk pasar domestik dan global.

Baca Selengkapnya
10 Potret Mobil Rusak Parah Tapi Tetap Dipaksa Jalan, Perbaiki di Bengkel Cuma Dianggap Marketing
10 Potret Mobil Rusak Parah Tapi Tetap Dipaksa Jalan, Perbaiki di Bengkel Cuma Dianggap Marketing

Pemilik mobil terkadang malas memperbaiki kerusakan yang ada, sehingga nekat tetap dikendarainya. Simak yuk!

Baca Selengkapnya
Lawan Tesla, Toyota Perbarui Pabrik di Jepang dengan Teknologi Produksi Mobil Listrik
Lawan Tesla, Toyota Perbarui Pabrik di Jepang dengan Teknologi Produksi Mobil Listrik

Perang mobil listrik, Toyota perbarui pabriknya di Jepang dengan teknologi baru seperti pabrik Tesla.

Baca Selengkapnya
Modifikasi Audio Mobil Listrik, Waspadai Jalur Kabel agar Tidak Merusak Sistem
Modifikasi Audio Mobil Listrik, Waspadai Jalur Kabel agar Tidak Merusak Sistem

Mobil listrik mengandung sistem kelistrikan bertegangan tinggi. Alhasil, tidak bisa sembarangan dimodifikasi. Yuk simak tips lengkapnya!

Baca Selengkapnya