Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Nikmati cokelat kelas dunia, Puti akan kembangkan agrowisata di Jawa Timur

Nikmati cokelat kelas dunia, Puti akan kembangkan agrowisata di Jawa Timur Puti Guntur mengunjungi Doesoen Kakao ditemani Bupati Azwar Anas. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Calon wakil Gubernur Jawa Timur Puti Guntur Soekarno mengunjungi salah satu destinasi wisata di Banyuwangi bernama Doesoen Kakao. Ditemani Bupati Azwar Anas, cucu Presiden Pertama Soekarno ini melihat potensi wisata yang bisa diterapkan di daerah-daerah lain di Jawa Timur.

Doesoen Kakao atau dusun Kakao merupakan daerah kebun kakao yang berada di wilayah perkebunan PTPN XII Kendeng Lembu, Kecamatan Glenmore, Banyuwangi. Daerah ini merupakan sentra penghasil kakao terbesar di Jawa Timur. Perkebunan penghasil coklat terbaik didunia ini baru dibuka untuk umum pada tahun 2016. Baru tahun 2017 berubah menjadi destinasi agrowisata terbaik di Indonesia dan diresmikan oleh Menteri BUMN Rini Soemarno.

Coklat dari hasil perkebunan peninggalan jaman Belanda ini banyak diekspor ke mancanegara antara lain Jepang, Jerman, Perancis, Italia, Amerika, Malaysia, Singapura, dan Swedia. Dari sekitar 1.500 hektar hanya 4 hektar yang dibangun menjadi destinasi wisata.

"Di Jawa Timur menyimpan potensi wisata yang luar biasa. Contohnya saja di Banyuwangi, setelah berada ditangan-tangan pemimpin yang kreatif dan inovatif seperti Mas Anas daerah paling timur di pulau Jawa menjadi daerah paling besar pendapatannya dari hasil wisata," kata Puti disela kunjungan ke doesoen (dusun) kakao.

Ditambahkan Puti, wisata-wsiata agro seperti dusun kakao ini harus diterapkan di daerah yang memiliki tekstur tanah yang sama. terutama di wilayah pesisir selatan ini banyak potensi yang bisa dijadikan agrowsiata. "Saya dan Gus Ipul berjanji akan menjadikan desa-desa wisata. Ada program 'seribu dewi'. Ketika kami direstui oleh masyarakat Jawa Timur, komitmen kami akan mengembangkan di daerah-daerah lain," katanya.

puti guntur mengunjungi doesoen kakao bupati azwar anas

Puti Guntur mengunjungi Doesoen Kakao ditemani Bupati Azwar Anas ©2018 Merdeka.com

Menurut dia, program seribu desa berpotensi menyedot lapangan pekerjaan setidaknya 200 ribu tanaga kerja. Di samping itu pengembangan wisata juga akan menciptakan sentra-sentra UMKM yang inovatif. "Nantinya 1000 desa yang akan kami siapkan menjadi desa wisata akan dilakukan pendampingan, penguatan economy, dan memberikan peningkatan pemberdayaan UMKM," katanya.

Di kebun Doesoen Kakao, Puti juga menyempatkan mencicipi nikmatnya hasil racikan coklat. "Tidak salah kalau banyak negara dari Jepang, Korea, Amerika, Swedia minta kiriman coklat dari Banyuwangi. Tapi, ini ada saran kalau bisa packagingnya lebih bagus," katanya.

Di dusun kakao ini wisatawan tidak hanya menikmati segala jenis kuliner berbahan cokelat kelas dunia saja, melainkan menikmati asrinya pemandangan kebun cokelat dan karet. Disamping itu juga, dusun kakao menyimpan sejarah yang patut disebarkan ke masyarakat. Desa ini selain sebagai sektor pendapatan daerah dari wisata, juga pendapatan dalam produksi kakaonya yang sampai saat ini produksi kebun kakao di Kendeng Lembu ini mencapai 900 ton.

Sementara Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas menyambut baik program-program yang ditawarkannya. Pihaknya akan mendukung dan memenangkannya dalam pilgub ini. "Setuju sekali programnya bagus, mbak (Puti Guntur Soekarno). Kebetulan, dalam waktu dekat ini akan ada sentra pedagang kaki lima di sekitar doesoen kakao untuk menambah semaraknya desa tersebut," katanya. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Momen Ganjar Gombalin Ibu-Ibu Saat Makan Durian
Momen Ganjar Gombalin Ibu-Ibu Saat Makan Durian

Ganjar ingin menjadikan Desa Wilayu tersebut sebagai desa wisata durian.

Baca Selengkapnya
Ganjar Ingin Jadikan Desa Wilayu Wonosobo Jadi Destinasi Wisata Durian
Ganjar Ingin Jadikan Desa Wilayu Wonosobo Jadi Destinasi Wisata Durian

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu pun sempat menikmati durian dari pohon yang sudah berusia ratusan tahun.

Baca Selengkapnya
Ganjar Akan Tularkan Potensi Wisata Desa Klaten ke Tingkat Nasional
Ganjar Akan Tularkan Potensi Wisata Desa Klaten ke Tingkat Nasional

Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Rabu (27/12) mengunjungi obyek wisata Kolam Renang Umbul Cokro di Jurang Jero, Desa Daleman, Tulung, Klaten, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Kunjungan Kerja di Sumut, Jokowi Akan Resmikan Pabrik Percontohan Minyak Makan Merah
Kunjungan Kerja di Sumut, Jokowi Akan Resmikan Pabrik Percontohan Minyak Makan Merah

Presiden Joko Widodo atau Jokowi bersama Ibu Negara Iriana terbang ke Sumatera Utara (Sumut), Kamis (14/10).

Baca Selengkapnya
Kunjungi Kabupaten Paser dan Berau, Jokowi Bakal Tinjau Sekolah hingga Rumah Sakit
Kunjungi Kabupaten Paser dan Berau, Jokowi Bakal Tinjau Sekolah hingga Rumah Sakit

Di Kabupaten Paser, Jokowi diagendakan melakukan peninjauan fasilitas pendidikan di SMK Negeri 1 Tanah Grogot.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Puji Waibu Agro Edu Tourism Milik PYCH Binaan BIN
Presiden Jokowi Puji Waibu Agro Edu Tourism Milik PYCH Binaan BIN

Waibu Agro Edu Tourism merupakan pusat edukasi wisata yang berfokus pada pertanian, peternakan, dan perikanan.

Baca Selengkapnya
Terima Kunjungan Kerja DPR RI Komisi X, Gus Ipul Beberkan Potensi Wisata Kota Pasuruan
Terima Kunjungan Kerja DPR RI Komisi X, Gus Ipul Beberkan Potensi Wisata Kota Pasuruan

Dijelaskan Gus Ipul, Kota Pasuruan memiliki wisata religi dan heritage.

Baca Selengkapnya
Janji Ganjar Pranowo Buat Raja Ampat Mendunia
Janji Ganjar Pranowo Buat Raja Ampat Mendunia

Ganjar bekomitmen untuk menjadikan Raja Ampat dikenal dunia.

Baca Selengkapnya
Tanam Tebu di Merauke, Jokowi: Kemandirian Pangan & Ketahanan Pangan Harus Jadi Konsentrasi
Tanam Tebu di Merauke, Jokowi: Kemandirian Pangan & Ketahanan Pangan Harus Jadi Konsentrasi

Jokowi mengatakan, tidak hanya pemerintahan saat ini, pemerintah presiden terpilih Prabowo Subianto juga akan fokus di bidang pangan dan energi.

Baca Selengkapnya
Ganjar: Wisata di Selo, Bisa lihat Gunung Merapi dan Merbabu dalam Satu Lokasi
Ganjar: Wisata di Selo, Bisa lihat Gunung Merapi dan Merbabu dalam Satu Lokasi

Selo menurut Ganjar, Satu, wisata agronya ada. Dua, alamnya bagus. Tiga, sport tourismnya jalan. Kemudian yang keempat budaya,

Baca Selengkapnya
Jokowi Groundbreaking Pembangunan Universitas Muhammadiyah Berau
Jokowi Groundbreaking Pembangunan Universitas Muhammadiyah Berau

Jokowi meletakkan batu pertama (groundbreaking) pembangunan Gedung Universitas Muhammadiyah Berau

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Prabowo Pilih Kunjungan Kerja Perdana ke Merauke
Ini Alasan Prabowo Pilih Kunjungan Kerja Perdana ke Merauke

Presiden Prabowo Subianto hari ini mengunjungi Merauke sebagai lokasi perdana tugasnya sebagai presiden.

Baca Selengkapnya