Pemkab: Jumlah Pasien Covid-19 yang Dirawat Rumah Sakit di Kudus Menurun
Merdeka.com - Jumlah pasien COVID-19 yang menjalani perawatan di rumah sakit rujukan di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, saat ini mengalami penurunan, kata Pelaksana Tugas Bupati Kudus Hartopo.
"Per hari ini (25/2) jumlah pasien yang dirawat di rumah sakit hanya 63 pasien, sedangkan sebelumnya bisa di atas 100-an kasus. Seperti data per awal Februari 2021 kasus dirawat mencapai 117 kasus," ujarnya di Kudus, Kamis (25/2).
Ia mencatat kasus pasien sembuh semakin bertambah dengan jumlah total saat ini 4.716 kasus, setelah ada penambahan delapan orang sembuh dari COVID-19.
-
Kenapa kasus Covid-19 naik? Kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Kapan kasus Covid-19 meningkat? Kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Bagaimana penanganan Covid-19 di Indonesia? Jokowi memilih menggunakan strategi gas dan rem sejak awal untuk menangani pandemi Covid-19. Gas dan rem yang dimaksudkan Jokowi diimplementasikan dalam tiga strategi yakni penanganan kedaruratan kesehatan, jaring pengaman sosial, dan pemulihan ekonomi. Inilah yang kemudian menjadi ujung tombak dalam penanganan Covid-19 di Indonesia.
-
Kapan Covid-19 pertama kali terkonfirmasi di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan gelombang puncak Covid-19 di Indonesia? Data Satgas Penanganan Covid-19 mencatat ada dua kali gelombang puncak yang menghantam Indonesia selama kurun 3 tahun terakhir ini.Gelombang pertama pada 15 Juli 2021 akibat varian Delta dengan rata-rata laporan positif harian 16.041 kasus, dan 16 Februari 2022 oleh varian Omicron sebanyak 18.138 kasus.
-
Apa saja penyakit kritis yang meningkat? Berdasarkan data Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), kasus penyakit katastropik (jantung, kanker, stroke, gagal ginjal, dan lainnya) di Indonesia mengalami peningkatan sebanyak 23,3 juta kasus di tahun 2022.
Jika angka kesembuhan sebelumnya berkisar 81 persen, saat ini sudah naik menjadi 86,7 persen dari total kasus positif COVID-19 sebanyak 5.439 kasus.
Angka kematian pasien COVID-19 mengalami penurunan dari sebelumnya belasan persen, kini turun menjadi 9,17 persen. Hal itu, terlihat data terbaru meninggal 499 kasus setelah ada penambahan tiga kasus positif dinyatakan meninggal.
Penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang dilanjutkan dengan PPKM berskala mikro, dinilai juga berdampak pada penurunan kasus di berbagai wilayah di Kudus.
"Laporan yang kami terima, hampir 60 persen desa di Kabupaten Kudus masuk zona hijau, selebihnya zona oranye dan kuning, sedangkan zona merah tidak ada," ujarnya.
Kabupaten Kudus, katanya, bisa dianggap masuk kategori zona risiko rendah dengan temuan kasus semakin menurun, angka kesembuhan meningkat, dan kematian menurun.
Untuk menjaga agar kasus tidak semakin bertambah, maka penerapan PPKM skala mikro terus dimonitor sehingga setiap ada temuan bisa langsung ditindaklanjuti agar tidak menimbulkan klaster penularan COVID-19.
Berdasarkan laman https://covid19.go.id/peta-risiko, Kabupaten Kudus terlihat masih masuk zona oranye dengan penularan virus tingkat sedang. Status oranye bertahan cukup lama, setelah sebelumnya sempat turun menjadi zona merah.
Untuk mendorong warga patuh terhadap protokol kesehatan, Pemkab Kudus mengandalkan Peraturan Bupati (Perbup) Kudus Nomor 41/2020 tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan Sebagai Upaya Pencegahan dan Pengendalian COVID-19 yang di dalamnya mengatur sanksi denda bagi pelanggar. (mdk/ded)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Peningkatan kasus Covid-19 terlihat di Depok, Jawa Barat, dan sejumlah wilayah lainnya.
Baca Selengkapnyamengonfirmasi tren kasus mingguan Covid-19 di Indonesia kembali mengalami peningkatan.
Baca SelengkapnyaKemenkes juga melaporkan kasus Covid-19 terkonfirmasi per 12 Desember 2023 mencapai 6.815.576 kasus atau bertambah sekitar 298 pasien dalam sepekan terakhir.
Baca SelengkapnyaDua kasus kematian baru dari pasien Covid-19 pada Desember 2023.
Baca SelengkapnyaTjandra mengatakan, data WHO menunjukkan, ada kenaikan 255 persen perawatan Covid-19 di rumah sakit Indonesia.
Baca SelengkapnyaMenteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyebut, data petugas pemilu 2024 yang meninggal tahun ini turun jauh ketimbang tahun 2019.
Baca SelengkapnyaChikungunya adalah infeksi virus yang ditandai dengan demam dan nyeri sendi secara mendadak.
Baca SelengkapnyaBerbagai fasilitas umum telah mengeluarkan imbauan untuk memakai masker.
Baca SelengkapnyaInformasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.
Baca SelengkapnyaBudi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.
Baca SelengkapnyaPasien mengembuskan napas terakhir di RS Embung Fatimah pada 18 Desember 2023.
Baca SelengkapnyaBPS Jakarta mencatat angka penduduk miskin di Jakarta pada Maret 2024
Baca Selengkapnya