Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemudik terus banjiri Terminal Giwangan Yogyakarta

Pemudik terus banjiri Terminal Giwangan Yogyakarta arus mudik di terminal. ©2014 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Kedatangan pemudik di Terminal Giwangan, Yogyakarta, dalam dua hari terakhir terus mengalami peningkatan. Puncak kedatangan pemudik sendiri diperkirakan terjadi pada H-2 Lebaran atau Sabtu (26/7).

"Diperkirakan ada sekitar 33.000 pemudik yang datang di Terminal Giwangan pada Sabtu (26/7)," kata Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Terminal Giwangan Yogyakarta Bekti Zunanta seperti dikutip dari Antara, Jumat (25/7).

Menurut Bekti, pemudik yang datang di Terminal Giwangan masih akan didominasi oleh pemudik asal Jakarta. Kedatangan pemudik, lanjut dia, diperkirakan akan mengalami keterlambatan sekitar lima hingga enam jam akibat kerusakan jembatan di daerah Ciamis, Jawa Barat.

"Waktu tempuh Jakarta hingga Yogyakarta yang biasanya berkisar antara 12 hingga 13 jam kini harus ditempuh selama 17 jam," katanya.

Pada Kamis (24/7), tercatat sebanyak 31.865 pemudik yang tiba di Terminal Giwangan menggunakan 1.509 bus, termasuk 56 bus cadangan dari Jakarta dan masing-masing enam bus cadangan dari Bandung dan Surabaya.

Sedangkan jumlah penumpang yang diberangkatkan tercatat sebanyak 28.666 penumpang menggunakan 1.398 bus.

Jumlah pemudik yang tiba di Terminal Giwangan pada Kamis (24/7) meningkat dibanding Rabu (23/7), yaitu sebanyak 28.847 orang menggunakan 1.457 bus, sedangkan penumpang yang berangkat sebanyak 23.813 orang menggunakan 1.366 bus.

"Jumlah bus tambahan yang datang pada Rabu (23/7) tercatat 33 bus dari Jakarta, dan lima bus dari Surabaya," katanya.

Sementara itu, pemudik yang memanfaatkan program dari Kementerian Perhubungan pun sudah tiba di Giwangan. Sudah ada 229 sepeda motor yang tiba di Giwangan menggunakan lima truk.

Bekti menambahkan, masih ada sekitar 100 sepeda motor yang belum diambil oleh pemiliknya karena pemudik masih dalam perjalanan menuju Yogyakarta.

"Masih ada lima bus pemudik yang belum tiba di Giwangan karena terjebak kemacetan di sepanjang jalur perjalanan," katanya.

Sementara itu, Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi VI Yogyakarta Bambang Setiyo Prayitno mengatakan, jumlah pemudik yang tiba di Yogyakarta sudah mulai mengalami peningkatan.

"Jumlah penumpang yang tiba di sejumlah stasiun di Daop VI bisa mencapai 9.600 orang per hari pada puncak arus mudik yaitu 25-26 Juli. Namun, kepadatan penumpang di Daop VI justru akan sangat terlihat saat arus balik pekan depan," katanya.

Peningkatan jumlah penumpang saat arus balik diperkirakan terjadi pada 30 Juli hingga 3 Agustus. Total penumpang di Daop VI selama masa Angkutan Lebaran diperkirakan mencapai sekitar 160.000 orang. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: H-8 Lebaran, Warga Ramai-Ramai Mudik Lebih Awal untuk Hindari Kemacetan dan Tiket Mahal
FOTO: H-8 Lebaran, Warga Ramai-Ramai Mudik Lebih Awal untuk Hindari Kemacetan dan Tiket Mahal

Pemudik terpantau mulai memadati terminal-terminal di Jakarta dan sekitarnya meski Lebaran masih 8 hari lagi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ribuan Penumpang Padati Terminal Pulo Gebang Saat Libur Panjang Waisak
FOTO: Ribuan Penumpang Padati Terminal Pulo Gebang Saat Libur Panjang Waisak

Pada momen libur panjang Waisak, Terminal Pulo Gebang mengalami lonjakan penumpang menuju kota-kota di Jawa dan Sumatera.

Baca Selengkapnya
Potret Terkini Arus Mudik di Stasiun Pasar Senen dan Terminal Kampung Rambutan
Potret Terkini Arus Mudik di Stasiun Pasar Senen dan Terminal Kampung Rambutan

Pemudik terus berdatangan ke Stasiun Pasar Senen dan Terminal Kampung Rambutan.

Baca Selengkapnya
19.000 Lebih Pemudik Padati Stasiun Gambir, 40 Rangkaian Kereta Disiapkan Tiap Hari
19.000 Lebih Pemudik Padati Stasiun Gambir, 40 Rangkaian Kereta Disiapkan Tiap Hari

Pemudik yang turun di zona drop off terlihat membawa tas dan banyak barang hingga ke area tunggu

Baca Selengkapnya
Sudah Terlihat Kepadatan Arus Kendaraan di Berbagai Titik, Begini Kondisi Terkini  Arus Mudik di Jateng
Sudah Terlihat Kepadatan Arus Kendaraan di Berbagai Titik, Begini Kondisi Terkini Arus Mudik di Jateng

Puncak arus mudik diprediksi terjadi pada H-2 Lebaran

Baca Selengkapnya
FOTO: H-4 Lebaran, Ribuan Pemudik Padati Terminal Pulo Gebang
FOTO: H-4 Lebaran, Ribuan Pemudik Padati Terminal Pulo Gebang

Sebelum Lebaran, sudah 2 ribu lebih pemudik meninggalkan Jakarta menuju kampung halaman melalui Terminal Terpadu Pulo Gebang, Jakarta Timur.

Baca Selengkapnya
Bandara Banyuwangi Dipadati Penumpang, Puncak Arus Mudik Diprediksi Sabtu dan Minggu
Bandara Banyuwangi Dipadati Penumpang, Puncak Arus Mudik Diprediksi Sabtu dan Minggu

Puncak arus mudik di Bandara Banyuwangi diprediksi pada hari ini, Sabtu (6/4/2024) dan Minggu (7/4/2024).

Baca Selengkapnya
KAI Prediksi Puncak Arus Mudik Lebaran 8-9 April 2024, Tujuan Terbanyak Jateng dan Jatim
KAI Prediksi Puncak Arus Mudik Lebaran 8-9 April 2024, Tujuan Terbanyak Jateng dan Jatim

KAI prediksi puncak arus mudik Lebaran pada 8-9 April 2024

Baca Selengkapnya
1 Juta Lebih Penumpang Dilayani saat Mudik Lebaran di Bandara I Gusti Ngurah Rai
1 Juta Lebih Penumpang Dilayani saat Mudik Lebaran di Bandara I Gusti Ngurah Rai

Jumlah tersebut mengalami peningkatan sebanyak 6 persen dari jumlah pelayanan penumpang di tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Jasa Marga: 40 Persen Pemudik Belum Pulang, akan Balik ke Jakarta Besok
Jasa Marga: 40 Persen Pemudik Belum Pulang, akan Balik ke Jakarta Besok

Sekitar 100 ribuan kendaraan diprediksi akan melintas di Tol Cikampek besok

Baca Selengkapnya
Libur Panjang Berakhir, Volume Kendaraan di Tol Trans Jawa Masih Tinggi
Libur Panjang Berakhir, Volume Kendaraan di Tol Trans Jawa Masih Tinggi

Libur Panjang Berakhir, Volume Kendaraan di Tol Trans Jawa Masih Tinggi

Baca Selengkapnya
Catatan Pariwisata DIY saat Musim Lebaran, Pantai Parangtritis Masih Jadi Primadona
Catatan Pariwisata DIY saat Musim Lebaran, Pantai Parangtritis Masih Jadi Primadona

Ada sebanyak 101.976 kendaraan meninggalkan DIY pada hari puncak arus balik.

Baca Selengkapnya