Peringati HUT RI ke-74 di Sungai Hitam Pekat dan Bau di Cileungsi
Merdeka.com - Sejumlah pegiat lingkungan memperingati HUT ke-74 RI dengan menggelar upacara kemerdekaan di Sungai Cileungsi, Minggu (18/8). Lokasi ini dipilih karena sungai tersebut dianggap belum merdeka dari pencemaran lingkungan. Sungai ini berwarna hitam pekat, dan memunculkan bau tak sedap.
Berlokasi di tepi sungai Cileungsi yang tercemar di bawah Jembatan Cikuda, Desa Wanaherang, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, upacara dihadiri oleh puluhan orang termasuk legislator dari Kabupaten Bogor maupun Jawa Barat.
"Ini bisa menjadi momentum bagi pemerintah kabupaten dan instansi terkait untuk bertindak lebih tegas dan keras terhadap pelaku pencemaran," kata Ketua Komunitas Peduli Sungai Cileungsi-Cikeas (KP2C) Puarman, Minggu (18/8).
-
Kapan Hari Sungai Sedunia dirayakan? Setiap tahun, pada hari Minggu pekan keempat bulan September, orang-orang di seluruh dunia merayakan Hari Sungai Sedunia untuk menyoroti nilai dan pentingnya sungai bagi kehidupan manusia dan lingkungan.
-
Bagaimana cara merayakan Hari Sungai Sedunia? Jika Anda suka berkebun, Anda bisa menanam tumbuh-tumbuhan di sempadan sungai yang dekat dengan rumah Anda.
-
Mengapa Hari Sungai Sedunia dirayakan? Perayaan ini digunakan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya sungai.
-
Apa tema Hari Sungai Sedunia tahun 2023? Tema Hari Sungai Sedunia tahun 2023 ini adalah 'Hak Sungai' atau 'Rights of Rivers'.
-
Bagaimana cara mengatasi pencemaran sungai? Selanjutnya, contoh permasalahan lingkungan hidup yang perlu diwaspadai adalah pencemaran sungai. Sungai merupakan ekosistem air yang sudah sepantasnya selalu terjaga kebersihannya. Karena sungai merupakan salah satu sumber kehidupan manusia. Namun, sungai justru seringkali mendapatkan banyak bahan kimia yang dibuang sebagai limbah produksi. Akibatnya, ekosistem sungai sebagai habitat ikan dan sebagainya terancam rusak.
-
Siapa yang memulai Hari Sungai Sedunia? Setelah itu, ditetapkan Hari Sungai Sedunia sebagai tanggapan atas usulan yang diprakarsai oleh advokat sungai terkenal internasional, Mark Angelo.
Sungai Cileungsi merupakan hulu Sungai Bekasi. Air dari sungai ini masih dipakai untuk bahan baku air bersih di PDAM di Kota Bekasi. Ironisnya, sungai kerap tercemar. Tandanya, warna hitam dan aromanya tak sedap. Produksi air bersih pun kerap terganggu bahkan terhenti.
"Tapi, di musim basah, sungai ini menimbulkan banjir," ujar dia.
Melalui upacara ini, pihaknya ingin memerdekakan sungai dari pencemaran atau polusi, menjalankan hak-hak sungai untuk dijaga, dirawat, dan dipelihara dan mengusahakan dengan segenap jiwa dan raga agar sungai bersih, asri dan harum.
Pengurus Relawan Bela Alam (RBA) Kodim 0621/Kabupaten Bogor, Wawan Ramdani, berharap semua elemen masyarakat bisa menjaga agar sungai Cileungsi betul-betul kembali bersih sehingga bisa menjadi sumber kehidupan bagi masyarakat dan makhluk hidup lainnya.
"Kami mendukung penindakan yang setegas-tegasnya kepada para pihak yang melakukan pencemaran di sungai Cileungsi dengan tindakan hukum yang maksimal," ujarnya. (mdk/rnd)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sungai Cileungsi mulai menghitam, mengeluarkan bau tak sedap hingga matinya ikan-ikan di sana diduga disebabkan tercemar.
Baca SelengkapnyaUpacara peringatan HUT ke-79 Kemedekaan RI di Sungai Ciliwung ini diselenggarakan oleh Komunitas Ciliwung Depok.
Baca SelengkapnyaKondisi kali Ciliwung di musim kemarau saat ini sedang surut dan menghitam dengan banyak tumpukan sampah.
Baca SelengkapnyaUpacara tersebut merupakan rangkaian kegiatan Festival Merdekarst Klapanunggal sekaligus mempromosikan semangat peduli terhadap kelestarian ekosistem karst.
Baca SelengkapnyaPemerintah diminta tegas terhadap pabrik yang mencemari Sungai Cileungsi.
Baca SelengkapnyaSudah sebulan limbah industri berbahaya mencemari Kali Bekasi sehingga menghambat pasokan air bersih.
Baca SelengkapnyaKegiatan bertajuk 'Grebeg Kali Ciliwung' ini dilakukan dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-78.
Baca SelengkapnyaSebelum tercemar, Curug Parigi jadi wisata alam andalan warga pinggiran Jakarta.
Baca SelengkapnyaBMKG memprediksi musim kemarau tahun 2023 di Indonesia, puncaknya akan terjadi pada bulan Juli-Agustus.
Baca SelengkapnyaFoto Kerusakan Lingkungan, Fotografer merdeka.com Arie Basuki Raih World Press Photo 2024
Baca SelengkapnyaKondisi Sungai Ciliwung mengalami penyusutan drastis akibat musim kemarau yang dipengaruhi fenomena El Nino.
Baca Selengkapnya