Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ridwan Kamil Kagum dengan Bangunan Masjid Ini, Dikasih Nilai 9

Ridwan Kamil Kagum dengan Bangunan Masjid Ini, Dikasih Nilai 9 ridwan kamil dan gibran di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo. ©2022 Merdeka.com/arie sunaryo

Merdeka.com - Gubernur Ridwan Kamil menyempatkan diri melihat Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, yang sedang dalam proses finishing sebelum diresmikan, (17/11). Kang Emil, begitu sering disapa, kagum dengan interior replika masjid Sheikh Zayed Mosque di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA) tersebut.

Emil bahkan memberi nilai 9 untuk masjid yang dihibahkan Putra Mahkota UEA Sheikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan kepada Presiden Joko Widodo.

"Masjid ini menurut saya, salah satu yang paling bagus di Indonesia. Nilainya 9," kata Ridwan.

Orang lain juga bertanya?

Saat ditanyakan apakah perlu menambah ornamen berbau kebudayaan Indonesia pada bangunan tersebut, Kang Emil mengatakan, sudah ada pola batik pada bagian dinding masjid.

"Pola batik sudah ada pada bagian dinding. Budaya Indonesia itu tidak harus diterjemahkan dengan eksteriornya. Karena temanya ini replika, jadi memang harus sama dengan aslinya. Tapi ini saya lihat sudah blend lah, budaya Indonesia dan Timur Tengahnya sudah nyampur,” terangnya.

ridwan kamil dan gibran di masjid raya sheikh zayed solo©2022 Merdeka.com/arie sunaryo

Ridwan juga tak mempermasalahkan terkait pemandangan bangunan dengan bangunan sekitar yang merupakan kawasan padat penduduk.

"Sudah bisa masuk, kalau harus menyelesaikan antara bangunan dengan pemandangan sekitar akan butuh penataan kota yang lama," katanya.

Apalagi, lanjut dia, jika tidak ada protes dari masyarakat. Orang pasti ingin pergi ke Solo jika sudah melihat masjid tersebu. Selain beribadah, pengunjung juga berwisata.

"Kalau pembangunan tidak harus kontras dengan lingkungannya. Kalau saya, yang penting itu masjidnya bagus, jamaahnya juga penuh terus,” katanya.

ridwan kamil dan gibran di masjid raya sheikh zayed solo

©2022 Merdeka.com/arie sunaryo

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka yang ikut mendampingi Ridwan mengatakan, pembangunan masjid saat ini tinggal penyelesaian. Setelah itu, baru memasukkan furniture ke bagian dalam masjid.

"Untuk kabel listrik sudah dipindah keseberang jalan, bukan ditanam. Pak Ridwan menyarankan untuk maintenance biar tetap terawat. Air mancur, karpet, taman, tempat wudhu, riskan juga, gampang kotor kalau nggak dirawat baik," pungkas Gibran.

ridwan kamil dan gibran di masjid raya sheikh zayed solo

©2022 Merdeka.com/arie sunaryo

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Potret Masjid Presiden Jokowi di Abu Dhabi, Menteri Salat Bareng Imam Salman Asal Kalimantan Barat
Potret Masjid Presiden Jokowi di Abu Dhabi, Menteri Salat Bareng Imam Salman Asal Kalimantan Barat

Begini potret Masjid President Joko Widodo di Abu Dhabi yang imam sholatnya berasal dari Pontianak.

Baca Selengkapnya
Melihat Masjid of President Joko Widodo di Abu Dhabi
Melihat Masjid of President Joko Widodo di Abu Dhabi

Tak jarang masjid ini menjadi destinasi wisata para WNI yang berkunjung ke Abu Dhabi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Megahnya Masjid Presiden Joko Widodo di Abu Dhabi, Simbol Eratnya Persahabatan Indonesia dan UEA
FOTO: Megahnya Masjid Presiden Joko Widodo di Abu Dhabi, Simbol Eratnya Persahabatan Indonesia dan UEA

Masjid Presiden Joko Widodo yang berlokasi di kawasan diplomatik Abu Dhabi, UEA, tampak megah dengan nuansa putih.

Baca Selengkapnya
Momen Jokowi Salat di Masjid Presiden Joko Widodo Abu Dhabi
Momen Jokowi Salat di Masjid Presiden Joko Widodo Abu Dhabi

Selepas melaksanakan salat fardu, Jokowi berdoa bersama yang dipimpin oleh Chairman Awqaf.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kemegahan Masjid Joko Widodo di Abu Dhabi UEA, Ada Pohon Uniknya
VIDEO: Kemegahan Masjid Joko Widodo di Abu Dhabi UEA, Ada Pohon Uniknya

Kini Masjid tersebut diberi nama Masjid Rais Joko Widodo (Jokowi)

Baca Selengkapnya
Jokowi Undang Presiden MBZ Kunjungi Indonesia
Jokowi Undang Presiden MBZ Kunjungi Indonesia

Jokowi berharap Presiden MBZ dapat berkunjung ke Indonesia pada bulan September 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Terima Pengharagaan Sipil Tertinggi 'Order of Zayed' dari Presiden MBZ
Jokowi Terima Pengharagaan Sipil Tertinggi 'Order of Zayed' dari Presiden MBZ

Jokowi pun berterima kasih atas sambutan hangat Presiden MBZ.

Baca Selengkapnya
FOTO: Potret Jokowi Jadi Imam Salat di Masjid Presiden Joko Widodo Abu Dhabi
FOTO: Potret Jokowi Jadi Imam Salat di Masjid Presiden Joko Widodo Abu Dhabi

Masjid Presiden Joko Widodo ini terletak di area diplomatik dan dilalui Jalan Presiden Joko Widodo di Abu Dhabi.

Baca Selengkapnya
7 Potret Masjid yang Didesain oleh Gubernur Jabar, Ada di Dalam Hingga Luar Negeri
7 Potret Masjid yang Didesain oleh Gubernur Jabar, Ada di Dalam Hingga Luar Negeri

Masjid-Masjid rancangan Ridwan Kamil yang identik memiliki bangunan yang unik.

Baca Selengkapnya
Ada Nama Jalan dan Masjid Presiden Joko Widodo di Abu Dhabi, Jokowi: Tanda Keakraban Indonesia-PEA
Ada Nama Jalan dan Masjid Presiden Joko Widodo di Abu Dhabi, Jokowi: Tanda Keakraban Indonesia-PEA

Jokowi juga mengklaim hubung Indonesia dan Persatuan Emirat Arab sangat dekat dalam semua bidang,

Baca Selengkapnya
Tamu Penting Pertama Jokowi Usai Pensiun jadi Presiden
Tamu Penting Pertama Jokowi Usai Pensiun jadi Presiden

Selama kurang lebih 30 menit mereka terlibat pembicaraan di ruang tamu.

Baca Selengkapnya
Tegas, Jokowi Minta Gedung Kampus NU Dibangun 9 Lantai: Tidak Mau Nego!
Tegas, Jokowi Minta Gedung Kampus NU Dibangun 9 Lantai: Tidak Mau Nego!

Bukan tanpa arti, sebab sembilan bintang itu mencirikan jumlah Wali Songo.

Baca Selengkapnya