Ruhut Sitompul: Pesta di Medan dan Solo sangat sederhana
Merdeka.com - Mantan anggota DPR RI, Ruhut Sitompul, tak henti memuji Presiden Joko Widodo. Dia mengacungkan jempol pada pernikahan Muhammad Bobby Nasution – Kahiyang Ayu di Solo dan Medan yang dinilainya sangat sederhana.
"Jujur saja sangat sederhana. Kenapa saya katakan, lihat menu makanannya juga makanan tradisional, sama dengan di Solo, jadi betul-betul sangat sederhana," kata Ruhut di sela resepsi umum Bobby-Kahiyang di Bukit Hijau Regency, Taman Setia Budi Indah, Medan, Minggu (26/11).
Ruhut mengatakan, pesta berlangsung baik. Suasana pesta pun tertib.
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi di pernikahan? Presiden Jokowi tanda tangan sebagai saksi akad nikah.
-
Kapan Joko Widodo menikah? Keduanya menikah pada 24 Desember 1986.
-
Siapa yang menyambut Jokowi di Solo? Masyarakat Kota Solo tumpah ruah ke jalan untuk menyambut kepulangan Jokowi.
-
Siapa yang menikah dengan Ahok? Puput Nastiti Devi menjadi sorotan publik sejak menikahi Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.
-
Kapan Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu menikah? Enam Tahun Berumah Tangga Pasangan yang telah menjalani rumah tangga selama enam tahun selalu terlihat serasi dalam setiap kesempatan.
Ditanya soal perbedaan acara di Medan dengan Solo, Ruhut menjawab, "Sama saja, sederhana."
Menurutnya, ramainya pesta di Medan lebih dikarenakan Bobby yang merupakan putra Mandailing. Banyak prosesi yang harus diikuti.
"Tapi ini kan Mandailing, jujur saja suku Mandailing harus berterima kasih kepada Bobby Nasution yang mana adat budayanya selama ini seperti sudah dilupakan, sekarang dibangkitkan lagi. Ini yang jadi ramai. Pesta adatnya, pesta ngunduh mantunya," sebut Ruhut.
Dia mengaku ada orang yang bertanya-tanya mengenai biaya pesta itu. "Nggak, kalau lihat biayanya sangat sederhana. Gak usah khawatir," sebutnya.
Meskipun tenda megah, lokasi luas, persiapan panjang, dan dekorasi penuh, Ruhut tetap kukuh resepsi itu belangsung sederhana. "Tetap sederhana, kenapa? Bayangkan anak presiden kita sebelum-sebelumnya memakai istana presiden. Ini di tenda Bos. Ini apa nggak kesederhanaan?. Di sini kita perlu acungi jempol pada Bapak Presiden Joko Widodo yang sangat sederhana melayani, jujur, bersih, tapi jangan main-main beliau tegas dan berani," ucapnya. (mdk/did)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jokowi datang didampingi oleh Ibu Negara Iriana Jokowi untuk menjadi saksi nikah.
Baca SelengkapnyaJokowi datang ke Masjid Nasional Al Akbar bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo usai memantau harga bahan pokok di pasar Surabaya.
Baca SelengkapnyaPotret pernikahan putri kedua Wapres Ma'ruf Amin, penampilannya pakai kebaya bikin pangling
Baca SelengkapnyaBerikut potret pernikahan putri Ketua MPR dengan anak bos LPS.
Baca SelengkapnyaMenghadiri pernikahan anak penjaga rusa, Jokowi tak segan masuk ke gang sempit.
Baca SelengkapnyaWali Kota Medan Bobby Nasution baru saja merayakan pertambahan usianya.
Baca SelengkapnyaArfito Hutagalung kekasih Naysila Mirdad baru saja merayakan ulang tahun dengan sederhana.
Baca SelengkapnyaMomen seru terlihat ketika Jokowi bersama para menteri foto bersama di pelaminan.
Baca SelengkapnyaDalam momen tersebut, Presiden Jokowi turut menandatangani akta pernikahan putra Wamenaker Afriansyah Noor.
Baca SelengkapnyaSang mempelai wanita tampil elegan kendati dalam balutan gaun sederhana.
Baca SelengkapnyaPutri keduanya yang bernama Siti Mamduhah telah resmi dipersunting pujaan hatinya, pada Sabtu (27/4/2024.
Baca SelengkapnyaBukan mengenakan gaun dan kostum yang mewah, Juliati justru tampil dengan sederhana.
Baca Selengkapnya