Sambut Timnas U-22, Khofifah-Emil Satukan Persebaya-Arema Lewat 'Nasi Bungkus'
Merdeka.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak memanggil empat pemain Timnas Garuda Muda bersama tim pelatih dan official di Gedung Grahadi Surabaya, usai memenangi laga final Piala AFF U-22, Jumat (1/3) malam.
Bertempat di halaman Gedung Grahadi, Khofifah-Emil menyambut kedatangan Rahmat Irianto asal Surabaya (Klub Persebaya), Dimas Drajat asal Gresik (Klub Madura United), Hanif Sjahbandi asal Malang (Klub Arema), dan Satria Tama asal Sidoarjo (Klub Madura United).
Menariknya, usai prosesi penyambutan, Khofifah-Emil berada di antara dua pemain Persebaya Surabaya (Rahmat) dan Arema Malang (Hanif), yang selama ini memiliki sejarah perseteruan yang panjang, seperti halnya Persija Jakarta dengan Persebaya.
-
Siapa pemain Timnas Indonesia yang mendapat pujian? 'Saya ingin memberikan apresiasi yang tinggi untuk debut Maarten Paes, yang menunjukkan ketenangan luar biasa dan membuat pertahanan kita semakin percaya diri. Penampilannya sangat solid,' ungkap Akmal kepada Bola.net.
-
Siapa yang memuji performa Timnas Indonesia? Pujian mengalir deras kepada Timnas Indonesia setelah mereka berhasil meraih hasil imbang melawan Arab Saudi, termasuk dari pelatih Arema FC, Joel Cornelli.
-
Apa yang membuat Timnas Indonesia bangga? Timnas Indonesia meraih hasil positif dalam kunjungannya ke Arab Saudi pada Jumat (6/9/2024) dini hari WIB. Dalam laga perdana putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Indonesia berhasil menahan imbang tim tuan rumah dengan skor 1-1. Meskipun hanya mendapatkan satu poin di King Abdullah Sports City, Jeddah, hasil ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Tim Garuda. Hal ini dikarenakan Arab Saudi dikenal sebagai salah satu tim kuat di Asia dan sering kali lolos ke Piala Dunia.
-
Apa yang diraih Timnas Indonesia? Skuad Garuda berhasil meraih hasil imbang melawan Arab Saudi dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026.
-
Siapa yang memuji Timnas Indonesia? Media Malaysia, MakanBola, menekankan bahwa Jay Idzes juga berperan penting dalam menjaga Indonesia agar tidak kebobolan lebih banyak.
-
Apa yang dicapai Timnas Indonesia? Hasilnya, Timnas Indonesia menunjukkan kemajuan yang cukup signifikan. 'Indonesia menjadi satu-satunya negara di Asia Tenggara yang berhasil melaju ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Tim U-23 Indonesia juga berhasil mencapai play-off Olimpiade 2024. Di sisi lain, Indonesia U-19 berhasil meraih gelar juara di Piala AFF U-19 2024,' tulis Soha.vn.
Bahkan, melalui bungkus nasi mereka bersatu makan bersama untuk Indonesia dan Jawa Timur, serta melupakan perseteruan yang kerap terjadi di antara kedua klub dan para suporternya.
"Ini ada Persebaya ini Arema jadi kalau misalnya para pemainnya, atletnya itu sudah bersinergi (di Timnas) tentu kita harap bahwa suporternya juga akan bersinergi," kata Khofifah.
Mantan Menteri Sosial ini juga menegaskan pihaknya, Pemprov Jawa Timur siap memfasilitasi dan menjadi mediator kedua klub dan suporternya untuk segera menghentikan konflik.
Khofifah juga mengaku, sebagai ungkapan rasa bahagianya karena empat pemain Timnas asal Jawa Timur ini sukses menorehkan prestasi membanggakan di lapangan hijau, pihaknya memberikan hadiah Rp 25 juta kepada masing-masing pemain.
Sebenarnya ada enam pemain asal klub Jawa Timur yang ikut berlaga di Timnas. Namun dua diantaranya, yaitu Osvaldo Haay (Persebaya Surabaya) dan Gian Zola (pemain pinjaman Persela Lamongan) tidak ber-KTP Jawa Timur.
"Kita tidak bisa menghitung dari prestasi yang beliau persembahkan untuk bumi Jatim dan Indonesia. Kenapa saya sebut bumi Jatim, karena mereka lahir di sini, kalau Mas Hanif dibesarkan di Arema," katanya.
"Jadi saya ingin menyampaikan kepada teman-teman semua, apresiasi, penghargaan, suka cita kita, bahagia kita hari ini, saya mohon untuk bisa dilanjutkan dengan doa, suport dari sukses-sukses mereka berikutnya," sambungnya.
Untuk itu, Khofifah ingin Gedung Grahadi akan menjadi bagian dari saksi aktas prestasi para pemain Timnas di kancah sepakbola Tanah Air dan Asia. "Bagian dari bahagia kita, masing-masing kita suport Rp 25 juta," ungkap gubernur yang juga Ketum PP Muslimat NU ini.
Seperti diketahui, pada laga final Piala AFF Usia 22 di Stadium Phnom Penh, Kamboja, Selasa (26/2) malam lalu, anak asuh Indra Sjahfri mampu menyingkirkan Timnas Thailand 2-1.
Gol dari Timnas Indonesia diceploskan oleh Sani Riski Fauzi di menit 59 dan ditutup oleh gol Osvaldo Haay di menit 63. Sementara gol semata wayang Thailand tercipta dari sundulan saringkan Promspua.
(mdk/fik)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pertandingan Timnas Indonesia melawan Ekuador di group A akan berlangsung setelah seremoni pembukaan Piala Dunia U-17.
Baca SelengkapnyaErick juga secara khusus mengapresiasi perjuangan para pemain di lapangan.
Baca SelengkapnyaTimnas Indonesia U-23 berhasil menumbangkan Turkmenistan dengan skor 2-0.
Baca SelengkapnyaKasmidi menyatakan pentingnya memberikan bonus kepada atlet berprestasi sebagai bentuk penghargaan dan penghargaan atas kerja keras mereka.
Baca SelengkapnyaErick Thohir menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pemain, tim pelatih dan ofisial, serta pengurus PSSI.
Baca SelengkapnyaBelum lama ini anggota Polres Bantul, DIY Bripka Pol Eko Widi kembali menjadi sorotan usai mengajak para tahanan nobar Timnas U-23 dari balik jeruji besi.
Baca SelengkapnyaTimnas Indonesia berhasil melaju ke babak 16 besar Piala Asia
Baca SelengkapnyaJokowi juga mengapresiasi strategi yang diterapkan sehingga Timnas Indonesia bisa mencetak 4 gol.
Baca SelengkapnyaSebuah video memperlihatkan Ramadhan Sananta yang membela tim Seligi dalam pertandingan sepak bola dalam rangka HUT Bhayangkara.
Baca SelengkapnyaIndonesia tinggal selangkah lagi bisa berpartisipasi dalam event paling bergengsi Olimpiade Paris 2024
Baca SelengkapnyaMantan Wali Kota Solo itu dan sejumlah menteri terlihat semangat sambil bertepuk tangan kala pertandingan hendak dimulai.
Baca Selengkapnya