Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Selama Masa Uji Coba, Warga yang Ingin Naik KRL Yogya-Solo harus Daftar di Aplikasi

Selama Masa Uji Coba, Warga yang Ingin Naik KRL Yogya-Solo harus Daftar di Aplikasi KRL Solo-Joja. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Uji coba untuk publik kereta rel Listrik (KRL) Yogyakarta-Solo akan berlangsung pada 1-7 Februari 2021. Masyarakat yang ingin mengikuti uji coba ini harus mendaftarkan diri melalui aplikasi KRL Access. Calon penumpang juga diimbau untuk datang ke stasiun hanya bila telah memiliki kuota antrean yang sukses terdaftar.

Vice President Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba mengatakan, ada beberapa ketentuan yang harus diketahui masyarakat atau calon penumpang yang ingin melakukan uji coba KRL Yogyakarta-Solo. Mereka terlebih dahulu harus mendaftarkan diri melalui aplikasi KRL Access.

"Aplikasi dapat diunduh melalui Playstore pada ponsel Android atau Appstore pada ponsel iOS. Selanjutnya, ikuti langkah untuk mengaktifkan akun di KRL Access," ujar Anne, Sabtu (30/1).

Orang lain juga bertanya?

Anne menyampaikan, masyarakat yang ingin mengikuti uji coba kemudian dapat mengakses menu 'ambil antrean' pada aplikasi ini. Menu ini akan aktif mulai pukul 00:00 WIB setiap harinya, sehingga pendaftaran untuk ikut uji coba hanya dapat dilakukan pada hari yang sama dengan rencana mengikuti perjalanan uji coba KRL.

"Kalau kuota peserta masih tersedia, calon peserta dapat memilih stasiun keberangkatan dan jadwal KRL uji coba yang hendak dinaiki," katanya.

Pada pilihan jadwal, lanjut dia, tertera waktu untuk boarding (waktu mulai masuk gate stasiun), dan waktu keberangkatan kereta. Kemudian calon peserta harus melakukan konfirmasi pilihan keberangkatan dan memastikan muncul tampilan yang mengkonfirmasi bahwa antrean telah terdaftar.

"Untuk mengikuti uji coba pada jadwal yang telah dipilih, pastikan datang sesuai waktu masuk stasiun untuk keberangkatan. Saat memasuki rentang waktu masuk stasiun, buka menu 'check in'. Setelah masuk pada menu ini, akan ada tampilan dengan warna dominan hijau yang menandakan bahwa peserta dapat masuk stasiun dan rangkaian KRL uji coba. Bila tampilan yang muncul adalah warna dominan merah, artinya belum tiba waktu untuk masuk stasiun dan rangkaian kereta," jelasnya.

Melalui mekanisme pendaftaran online dan sistem antrean ini, dikatakannya, KAI Commuter memberlakukan kuota peserta uji coba untuk setiap stasiunnya. Hal ini dilakukan untuk mencegah kepadatan di stasiun dan menjaga jarak aman atau physical distancing di stasiun maupun kereta.

Saat hendak mengikuti uji coba, ditambahkannya, peserta harus memastikan sudah memiliki tiket yang sesuai untuk naik KRL. Tiket yang dapat digunakan adalah Kartu Multi Trip (KMT) dari KAI Commuter maupun kartu uang elektronik dari Bank yaitu Mandiri E-money, BNI Tap Cash, Brizzi dari BRI, dan Flazz BCA.

Sedangkan untuk KMT, imbuh dia, sudah dapat dibeli di seluruh loket stasiun yang melayani KRL dengan harga Rp 30 ribu, termasuk saldo Rp 10 ribu. Setiap KMT atau kartu uang elektronik bank hanya berlaku untuk satu orang.

Menurut Anne, sejumlah aturan pendaftaran atau ambil antrean peserta uji coba KRL yang juga patut dipahami adalah satu antrean ini hanya berlaku untuk satu orang. Sehingga jika 3 calon peserta hendak pergi bersama, maka ketiganya harus memiliki antrean yang sukses dan sesuai pada aplikasi KRL Access di masing-masing telepon selulernya.

"Jadi satu antrean juga berlaku untuk satu perjalanan, tidak berlaku pulang pergi. Sehingga bila peserta hendak mengikuti uji coba pulang pergi, pastikan telah mengambil antrean untuk dua perjalanan. Kemudian untuk mencegah satu orang mengambil banyak antrean, setiap akun KRL Access yang digunakan hanya dapat memiliki dua antrean berstatus aktif," jelasnya lagi.

Lebih lanjut Anne menyampaikan, para calon peserta juga harus mempersiapkan diri untuk mengikuti berbagai protokol kesehatan di stasiun dan kereta. Di antaranya, pengukuran suhu tubuh, wajib menggunakan masker kain tiga lapis atau masker kesehatan, mencuci tangan sebelum dan sesudah naik KRL, serta menjaga jarak.

Selama tujuh hari pelaksanaan uji coba KRL Yogyakarta-Solo, lanjut dia, KAI Commuter mengoperasikan 8 perjalanan KRL per hari di lintas Yogyakarta–Solo PP pada rentang waku pukul 08.45–16.38 WIB. Selama masa uji coba untuk publik, kereta Prambanan Ekspres (Prameks) juga masih melayani rute Yogyakarta–Solo PP dengan jadwal yang ada saat ini.

Hingga Jumat (29/1), menurutnya, lebih dari 550 orang telah mengikuti uji coba terbatas ini. Mereka berasal dari kalangan pemerintahan, Dinas Perhubungan di tingkat provinsi maupun kabupaten, perwakilan komunitas pengguna kereta, dan para disabilitas.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
LRT Jabodebek Mulai Uji Coba Hari Ini, Berikut Sederet Fasilitasnya
LRT Jabodebek Mulai Uji Coba Hari Ini, Berikut Sederet Fasilitasnya

Lintas Rel Terpadu (LRT) Jabodebek mulai diuji coba hari ini, Rabu (12/7) hingga 15 Agustus 2023. Selama masa uji coba, penumpang hanya dikenakan tarif Rp1.

Baca Selengkapnya
Kuota full, Pendaftaran Uji Coba LRT Jabodebek Rp1 Telah Ditutup
Kuota full, Pendaftaran Uji Coba LRT Jabodebek Rp1 Telah Ditutup

Pihak Manajemen LRT Jabodebek mengucapkan terima kasih atas antusiasme masyarakat yang mengikuti kegiatan masa uji coba LRT Jabodebek.

Baca Selengkapnya
Susahnya Dapat Tiket LRT Jabodebek Rp1, Seperti War Tiket Konser Coldplay
Susahnya Dapat Tiket LRT Jabodebek Rp1, Seperti War Tiket Konser Coldplay

Uji coba LRT Jabodebek akan dilakukan mulai hari ini hingga 15 Agustus 2023. Selama masa uji coba, penumpang hanya dikenakan tarif Rp1.

Baca Selengkapnya
Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis Kembali Dibuka, Ini Cara Daftarnya
Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis Kembali Dibuka, Ini Cara Daftarnya

Pendaftaran uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung tahap kedua dibuka hari ini.

Baca Selengkapnya
Mau Naik Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis, Ini Cara Daftarnya
Mau Naik Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis, Ini Cara Daftarnya

Kereta Cepat Jakarta-Bandung ditargetkan beroperasi awal Oktober 2023.

Baca Selengkapnya
Jangan Sampai Kehabisan, Promo Tarif Rp1 LRT Jabodebek Hanya Tersedia 600 Kursi
Jangan Sampai Kehabisan, Promo Tarif Rp1 LRT Jabodebek Hanya Tersedia 600 Kursi

Jelang uji coba, KAI akan membatasi jumlah moda transportasi dan kuota penumpang LRT Jabodebek.

Baca Selengkapnya
Jadwal KRL Solo-Jogja dan Sebaliknya, Beserta Waktu Keberangkatan dari Setiap Stasiun
Jadwal KRL Solo-Jogja dan Sebaliknya, Beserta Waktu Keberangkatan dari Setiap Stasiun

Bulan November 2024, para pengguna Kereta Rel Listrik (KRL) rute Solo-Jogja dapat menikmati kenyamanan perjalanan dengan jadwal yang telah disusun.

Baca Selengkapnya
Hal Penting Wajib Diketahui saat Ikut Uji Coba Perjalanan LRT Jabodebek
Hal Penting Wajib Diketahui saat Ikut Uji Coba Perjalanan LRT Jabodebek

Pendaftaran uji coba LRT Jabodebek terbatas ini telah dibuka pada 10 Juli 2023 kemarin.

Baca Selengkapnya
Buruan Daftar, Begini Cara Naik Kereta Cepat Kereta Cepat Jakarta-Bandung 'Whoosh' Gratis
Buruan Daftar, Begini Cara Naik Kereta Cepat Kereta Cepat Jakarta-Bandung 'Whoosh' Gratis

PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) kembali membuka pendaftaran uji coba kereta cepat Whoosh tahap dua.

Baca Selengkapnya
Mau Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis? Daftarnya Pakai Link Ini
Mau Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis? Daftarnya Pakai Link Ini

Uji coba KCJB untuk masyarakat umum berlangsung selama 15 hari, terhitung tanggal 15 hingga 30 September.

Baca Selengkapnya
24.000 Orang Ikut War Tiket LRT Jabodebek, Kuota Bakal Ditambah?
24.000 Orang Ikut War Tiket LRT Jabodebek, Kuota Bakal Ditambah?

Pendaftaran uji coba LRT Jabodebek telah ditutup karena kuota yang disediakan sudah terpenuhi. Diketahui kuota yang tersedia sebanyak 600 penumpang.

Baca Selengkapnya
Uji Coba LRT Jabodebek Dibuka Mulai 10 Juli, Begini Cara Daftarnya!
Uji Coba LRT Jabodebek Dibuka Mulai 10 Juli, Begini Cara Daftarnya!

Selama masa uji coba, penumpang dikenakan tarif cuma Rp 1. Yuk, simak cara daftar untuk ikut uji cobanya!

Baca Selengkapnya