Solusi Presiden Jokowi untuk Pemda Menjaga Data Masyarakat Tetap Aman
Jokowi menambahkan, gubernur adalah ujung tombak penyambung antara daerah dan pusat, serta sebagai wakil pemerintah pusat di daerah.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menekankan pentingnya pemerintah daerah memiliki penyimpanan data-data cadangan atau back up. Dia meminta seluruh gubernur menyampaikan hal ini kepada pemerintah kota dan kabupaten.
"Berkaitan dengan data, saya minta agar pemerintah provinsi untuk mengarahkan pemkab kota untuk backup data yang ada itu betul-betul diberikan," kata Jokowi saat mengumpulkan seluruh gubernur di ruang rapat Istana Garuda, IKN, Kalimantan Timur, Selasa (13/8).
Jokowo menyatakan, jika perlu data cadangan yang disimpan berlapis-lapis. Sehingga, bila ada mengalami kebobolan masih punya data-data yang lain.
"Kalau bisa backup data itu berlapis sehingga kalau di hack satu, masih punya dua atau tiga, ini penting sekali ke depan agar kabupaten kota diarahkan untuk ke sana," ucapnya.
Jokowi menambahkan, gubernur adalah ujung tombak penyambung antara daerah dan pusat, serta sebagai wakil pemerintah pusat di daerah. Dia meminta seluruh gubernur paham skala prioritas-prioritas dan arahan kebijakan pemerintah pusat.
"Sehingga bisa mengawal memonitor bupati walikota agar daerah bisa sejalan dan inline dengan pempus. utamanya yang berkaitan dengan prioritas-prioritas pembangunan strategis," jelasnya.