Tampilkan Kostum 11 Negara Asean, Solo Batik Carnival Berlangsung Meriah
![Tampilkan Kostum 11 Negara Asean, Solo Batik Carnival Berlangsung Meriah](https://cdns.klimg.com/merdeka.com/i/w/news/2019/07/27/1096694/540x270/tampilkan-kostum-11-negara-asean-solo-batik-carnival-berlangsung-meriah.jpg)
Merdeka.com - Ribuan warga menyaksikan gelaran Solo Batik Carnival (SBC) ke-12 di depan Stadion Sriwedari, sepanjang Jalan Slamet Riyadi hingga Balai Kota, Sabtu (27/7). Masyarakat dan wisatawan disuguhi keindahan kostum batik 11 negara Asia Tenggara dan ratusan peserta yang mengenakan karya batik lainnya.
Event tahunan tersebut dibuka Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, didampingi oleh Staf Ahli Bidang Multikultur Kementerian Pariwisata dan Wakil Wali Kota Achmad Purnomo, pukul 15.00 WIB. Pembukaan ditandai dengan pemakaian mahkota dengan aksen janur pada dua maskot SBC yaitu Loro Blonyo (pasangan pengantin Jawa, Dewi Sri dan Raden Sadono).
"Hari ini saya datang ke Solo, melihat Solo Batik Carnival yang meriah dengan kostum yang sangat kreatif. Sesuai keinginan Presiden agar pariwisata banyak atraksi, agar turisme kita juga semakin meriah," ujar Ganjar saat memberikan sambutan.
-
Apa yang menjadi tujuan wisata di Solo? Solo terkenal dengan nuansa budaya Jawa yang kental. Hal itulah yang menjadikan kota ini sebagai tujuan destinasi wisata favorit wisatawan lokal hingga mancanegara.
-
Kenapa Solo menarik bagi wisatawan? Solo terkenal dengan nuansa budaya Jawa yang kental. Hal itulah yang menjadikan kota ini sebagai tujuan destinasi wisata favorit wisatawan lokal hingga mancanegara.
-
Apa yang menjadi daya tarik utama wisata Solo? Kota dengan julukan kota budaya ini menyimpan segudang panorama dan pesona alam yang menakjubkan.
-
Apa yang menarik dari tempat wisata Solo? Ada beragam tempat wisata Solo dan sekitarnya yang memuaskan hati untuk dikunjungi. Solo merupakan kota yang terdapat di Provinsi Jawa Tengah dengan sejuta pesona. Kental dengan adat budaya Jawa, Solo pun menjadi salah satu kota yang ikonik dan menarik untuk menghabiskan waktu.
-
Dimana acara promosi Batik digelar? Dari Gedung Floating Island yang berlokasi di tepi Sungai Han, tepuk tangan riuh membahana terdengar dari audiens pada saat Duta Besar Republik Indonesia untuk Republik Korea, Gandi Sulistiyanto beserta istri, Susi A. Sulistiyanto, berjalan dengan elegan di atas panggung catwalk sambal mengenakan Batik.
-
Dimana tempat beli batik Solo? Tempat untuk berburu batik Solo antara lain Pasar Klewer, Kampung Batik Kauman, dan Kampung Batik Laweyan.
Ia berharap SBC sebagai salah satu pertunjukan seni dan budaya, mampu menjadi daya tarik agar wisatawan baik domestik maupun luar negeri mengunjungi kota Solo.
Ketua Yayasan SBC Lia Imelda menyampaikan SBC tahun 2019 ini mengusung tema 'Suvarnabhumi The Golden of ASEAN'. Tema ini, dikatakannya, untuk mengapresiasi batik pada level atau cakupan yang lebih luas. Tak hanya untuk orang Indonesia namun juga untuk masyarakat dunia.
Menurutnya, pada ajang tahunan ini peserta menunjukkan kemegahan kostum yang mempresentasikan 11 negara Asean. Yakni tuan rumah Indonesia (Wonderful Indonesia), Filipina (Kay Ganda Philippines), Malaysia (Truly Asia), Myanmar (Be Anchented, Myyanmar), Brunai Darussalam (The Greean Heart of Borneo), Laos (Simply Beatiful Laos), Vietnam (Times Charm, Vietnam), Kamboja (Kingdom of Wonder Kambiodia), Timor Leste (Being Fists Has Its Rewards), Thailand (Amazing Thailand) dan Singapura (Passion Made Passible).
"Dengan mengangkat tema tersebut SBC ke-12 dapat diibaratkan sebagai 'emas' yang berharga dan dicari banyak orang," katanya.
Kepala Dinas Pariwisata Kota Surakarta Hasta Gunawan menambahkan, SBC termasuk top 100 event pariwisata nasional. Ia berharap penyelenggaraan SBC mampu meningkatkan kedatangan wisatawan datang ke Kota Bengawan.
Baca juga:
Bupati Kudus Kena OTT KPK, Ganjar Sebut Sudah Tak Bisa DinasihatiPemprov Jateng Kucurkan Rp1 Miliar buat Revitalisasi Desa WisataPembangunan Tol Solo-Jogja dan Bawen-Jogja Tunggu Desain PUPR2 Pendaftar PPDB di Jateng Ketahuan Palsukan Surat DomisiliGanjar Klaim Pengusaha Dunia Ramai-ramai Lirik Investasi di Jawa TengahBanyak Siswa Terlempar Keluar Daerah, FX Rudy Minta Ganjar Evaluasi Sistem ZonasiGanjar Puji Sikap Negarawan Prabowo Akui Kekalahan Pilpres 2019 (mdk/lia)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
![Bontang City Carnival: Antara Edukasi Budaya dan Peningkatan Sektor Wisata](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/10/23/1698030683622-kcprwl.jpeg)
Wali Kota Bontang mengapresiasi peserta dan panitia karena telah menyajikan ragam budaya di Indonesia dalam prespektif yang berbeda.
Baca Selengkapnya![Saksikan Banyuwangi Ethno Carnival, Menparekraf: Acuan bagi Daerah Penyelenggara Event Nusantara](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2024/7/14/1720925236495-pkdwi.jpeg)
Sandiaga menyebut BEC sebagai contoh event bagi daerah-daerah penyelenggara kalender pariwisata Kharisma Event Nusantara.
Baca Selengkapnya![Colorful Medan Carnival Meriah, Bobby Nasution: Angkat Keberagaman Sekaligus Ekonomi](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/7/10/1688982148111-pdog8.jpeg)
Pawai dimulai dari depan Hotel Adi Mulia di Jalan Diponegoro sampai Lapangan Benteng Medan.
Baca Selengkapnya![Tampilkan Sisik Melik Potensi Desa, Banyuwangi Ethno Carnival 2024 Pukau Ribuan Mata](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2024/7/14/1720924548758-4ygizh.jpeg)
Parade fesyen kontemporer Banyuwangi Etno Carnival (BEC) 2024 kembali digelar dengan spektakuler.
Baca Selengkapnya![Wali Kota Basri Rase: Bontang City Carnival Momen Kenalkan Wisata Lokal](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/10/21/1697853951074-sgqim.jpeg)
BCC menjadi momen penting mengenalkan kota berjuluk Kota Taman itu ke publik secara lebih luas.
Baca Selengkapnya![Ada Atraksi Udara TNI AU, Festival Gandrung Sewu Hipnotis Ribuan Wisatawan](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/9/16/1694870805597-gs9h8.jpeg)
Festival Gandrung Sewu menjadi pintu masuk untuk memperkenalkan budaya lokal ke publik global.
Baca Selengkapnya![Melihat Miniatur Indonesia di Bontang City Carnival](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/10/22/1697984813210-pf6sn.jpeg)
Bontang City Carnival dilaksanakan pada Sabtu (21/10) dengan 35 peserta karnaval dan 60 peserta pawai budaya.
Baca Selengkapnya![Akhir Pekan Ini, Parade Kostum Etnik Kontemporer Banyuwangi Ethno Carnival Digelar](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2024/7/9/1720522922698-socg5.jpeg)
Karnaval BEC akan berlangsung di sekitar area Taman Blambangan. Rute BEC tahun ini sepanjang 2,5 kilometer.
Baca Selengkapnya![Gelar Festival Pelangi Nusantara, Pj Walkot Tangerang: Kita Rayakan Keberagaman dan Tradisi](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2024/11/2/1730506574249-ymwdr.jpeg)
Tema 'Pelangi Nusantara' diangkat untuk menggambarkan keragaman budaya Indonesia yang luar biasa, yang ada di Kota Tangerang.
Baca Selengkapnya![Meriahnya Bontang City Carnival, Penyatuan Kreativitas Budaya](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/10/21/1697861117954-8pqmti.jpeg)
Wali Kota Bontang Basri Rase menyebut BCC bertujuan untuk melestarikan budaya yang ada di Indonesia, khususnya di Kota Bontang.
Baca Selengkapnya![Usung The Magic of Ijen Geopark, Banyuwangi Ethno Carnival Pukau Ribuan Pengunjung](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2023/7/8/1688823160916-uj3vf.jpeg)
BEC 2023 mengusung tema The Magic of Ijen Geopark.
Baca Selengkapnya![Banyuwangi Batik Festival Ungkap Potensi Tak Terbatas Batik Banyuwangi](https://cdns.klimg.com/mav-prod-resized/480x/ori/newsCover/2024/10/20/1729392157695-qo439.jpeg)
Dalam ajang tersebut juga tersedia berbagai produk batik mulai dari kain, pakaian siap pakai, hingga aksesori yang bisa dibeli para pengunjung.
Baca Selengkapnya