Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Unik! Nur Avia Aminia Datang ke Lokasi Wisuda Naik Kuda

Unik! Nur Avia Aminia Datang ke Lokasi Wisuda Naik Kuda Nur Avia Aminia menunggang kuda menuju lokasi wisuda. ©2022 Merdeka.com/Darmadi Sasongko

Merdeka.com - Peserta wisuda Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Nur Avia Aminia Junaedy datang ke tempat wisuda dengan cara unik. Dia menunggang seekor kuda dari rumah menuju kampusnya.

Avia berpakaian lengkap dengan toga dan baju wisuda duduk di atas pelana, sementara tangannya memegang tali kendali. Ia menunggangi seekor kuda dari rumahnya di Desa Tegalgondo, Kecamatan Karangploso hingga Dome UMM, lokasi digelarnya wisuda.

"Tadi muter lewat pintu belakang, kemudian dari stadion belakang kampus keliling sampai ke Dome," ungkap Avia kepada merdeka.com, Kamis (15/12).

Jarak sejauh sekitar 4 kilometer itu ditempuh dengan berkuda. Selain itu, rombongan keluarganya juga mengiringi menuju lokasi dengan empat dokar yang juga ditarik kuda.

"Pokoknya harus tenang. Agak sulit kan kalau jalannya agak ramai kendaraan. Khawatir kudanya panik," ungkapnya.

Kenangan Tidak Terlupakan

Ide menunggang kuda ke lokasi wisuda itu awalnya disampaikan kepada orang tuanya, dengan pertimbangan kalau naik mobil dirasa sangat dekat. Selain itu ingin agar momen wisudanya itu menjadi kenangan yang tidak terlupakan.

"Ini mungkin momen sekali seumur hidup. Saya ingin agar kenangan hari ini bisa selalu saya ingat hingga tua nanti," katanya.

Saat itu, ayahnya pun memperbolehkan dan bahkan mendukungnya. Karena memang kedua orang tuanya keseharian sebagai peternak dan memiliki beberapa ekor kuda.

"Alhamdulillah diperbolehkan untuk mengukir kenangan," tegasnya.

Avia sendiri memang penyuka olahraga berkuda. Selama ini ayahnya, Usman Junaidi mengenalkan cara berkuda hingga merawat hewan kesayangannya itu.

"Sebenarnya saya lebih banyak merawat sapi ya, daripada kuda," tegas wisudawati jurusan Psikologi ini.

Avia juga mengaku menyimpan pengalaman buruk saat awal belajar menunggang kuda. Ia mengaku beberapa kali terjatuh dari kuda tunggangannya.

"Dulu pernah jatuh, kepala terbentur, tapi alhamdulillah aman," ungkapnya.

Usman Junaidi, ayah Avia menceritakan bahwa anaknya memang menyukai hewan sejak belia, utamanya sapi dan kuda. Usman sering mengajak putrinya itu ke peternakan miliknya.

"Anak saya juga suka dan ikut nimbrung kalau saya sedang merawat sapi dan kuda," katanya.

Usman mengaku mendukung begitu putrinya menyampaikan keinginan berkuda saat wisuda. Karena dirinya juga suka menunggang kuda, walaupun bukan di gelanggang perlombaan.

"Malah mau saya, Avia naik sapi yang besar saja, bukan kuda. Tapi dia memilih kuda sebagai tunggangannya untuk wisuda. Kebetulan kami memang memiliki peternakan sapi. Kalau kuda, saya hobi merawat dan menunggang kuda," urainya.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Aksi Wanita Bawa Kereta Kelinci di Momen Wisudanya Ini Viral, Curi Perhatian
Aksi Wanita Bawa Kereta Kelinci di Momen Wisudanya Ini Viral, Curi Perhatian

Ia bahkan menyetir kereta kelinci ini sendiri sambil memakai kebaya dan toga.

Baca Selengkapnya
Pria Ini Naik Mobil Diesel Gergaji bareng Ayahnya saat Wisuda,  Alasannya Tuai Pujian
Pria Ini Naik Mobil Diesel Gergaji bareng Ayahnya saat Wisuda, Alasannya Tuai Pujian

Ia mengajak sang ayak mengelilingi kampus dengan mobil bermesin diesel ini.

Baca Selengkapnya
Niat Foto di Depan Gedung Kampus, Wisudawati Ini Kaget Dapat Ucapan Selamat dari Maba Seangkatan
Niat Foto di Depan Gedung Kampus, Wisudawati Ini Kaget Dapat Ucapan Selamat dari Maba Seangkatan

Mereka menyambut dengan penuh kemeriahan dan menjadian momen wisuda tersebut menjadi sangat istimewa dan tak terlupak

Baca Selengkapnya
Viral Momen Manis Wisuda Mahasiswi UI Dihadiri Keluarga Besar, Bak Piknik di Area Kampus
Viral Momen Manis Wisuda Mahasiswi UI Dihadiri Keluarga Besar, Bak Piknik di Area Kampus

Keluarga besar itu sampai menggelar tikar dan asyik makan bersama layaknya sedang piknik.

Baca Selengkapnya
Datang ke Wisuda Mahasiswa yang Orang Tuanya Tak Bisa Hadir, Aksi Dosen Ini Tuai Pujian
Datang ke Wisuda Mahasiswa yang Orang Tuanya Tak Bisa Hadir, Aksi Dosen Ini Tuai Pujian

Aksi dosen datang ke wisuda mahasiswa yang orang tuanya tak bisa hadir ini viral, tuai pujian.

Baca Selengkapnya
Agak Beda, Anak Kampus Ini Datang ke Acara Wisuda Naik Mobil Gilingan Padi
Agak Beda, Anak Kampus Ini Datang ke Acara Wisuda Naik Mobil Gilingan Padi

Enggak perlu gengsi. Mahasiswa ini berani membawa mobil gilingan padi milik ayahnya untuk menuju lokasi wisuda.

Baca Selengkapnya
Lulus Kuliah di Inggris, Ini Potret Cantik Naja Anak Armand Maulana dan Dewi Gita Berkebaya di Momen Wisuda
Lulus Kuliah di Inggris, Ini Potret Cantik Naja Anak Armand Maulana dan Dewi Gita Berkebaya di Momen Wisuda

Pasangan penyanyi, Armand Maulana dan Dewi Gita sedang bahagia. Soalnya, putri semata wayang mereka yakni Naja telah lulus kuliah.

Baca Selengkapnya
Momen Mahasiswa Wisuda Sendirian di Ruang Rektor, 'Undangan Jam 7 Pagi, Datang Jam 1 Siang'
Momen Mahasiswa Wisuda Sendirian di Ruang Rektor, 'Undangan Jam 7 Pagi, Datang Jam 1 Siang'

Alih-alih bersama dengan teman seangkatan, ia justru wisuda sendiri di ruang rektor. Ternyata penyebabnya kesiangan.

Baca Selengkapnya
Viral Mahasiswa di Kalimantan Timur Wisuda Dapat ‘Truk Bunga’ saat Wisuda, Curi Perhatian
Viral Mahasiswa di Kalimantan Timur Wisuda Dapat ‘Truk Bunga’ saat Wisuda, Curi Perhatian

Alih-alih buket bunga, ia justru mendapat 'truk bunga' dan 'truk jajanan' dari teman-temannya.

Baca Selengkapnya
Momen Mahasiswi UT Ujian Pakai Baju Pengantin Ini Viral, Curi Perhatian
Momen Mahasiswi UT Ujian Pakai Baju Pengantin Ini Viral, Curi Perhatian

Video yang diunggah beberapa hari lalu ini viral dan menuai banyak komentar warganet.

Baca Selengkapnya
Cerita Orangtua Wisudawan Unhan Dibiayai Ongkos Pesawat oleh Prabowo, Bahagia Bisa Lihat Anak Pakai Toga
Cerita Orangtua Wisudawan Unhan Dibiayai Ongkos Pesawat oleh Prabowo, Bahagia Bisa Lihat Anak Pakai Toga

Secara cuma-cuma, Prabowo memberi ongkos tiket pesawat hingga keduanya dapat menyaksikan sang putri tampil cantik mengenakan toga.

Baca Selengkapnya
Kuliah Hanya 3 Tahun Raih Nilai Tertinggi, Nama Mahasiswi Cantik ini Bikin Rektor Bereaksi
Kuliah Hanya 3 Tahun Raih Nilai Tertinggi, Nama Mahasiswi Cantik ini Bikin Rektor Bereaksi

Sang rektor menyoroti nama lengkap hingga prestasi luar biasa dari sang wisudawati.

Baca Selengkapnya