Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ada Ganjar dalam Video Harlah ke-89 GP Ansor, Kode Dukung?

Ada Ganjar dalam Video Harlah ke-89 GP Ansor, Kode Dukung? Ganjar Naik Pesawat Bareng Jokowi. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Gerakan Pemuda (GP) Ansor mengunggah sebuah video melalui akun resmi mereka di YouTube yang berisi seruan hari lahir (harlah) ke-89 pada Selasa.

Ketua Umum GP Ansor Yaqut Cholil Qoumas menyatakan perayaan hari lahir ormas yang dipimpinnya bertepatan dengan momentum perayaan hari raya lebaran.

Harlah Gerakan Pemuda (GP) Ansor tahun ini diperingati dalam momentum istimewa saat umat Islam seluruh dunia merayakan puasa Ramadan satu bulan penuh.

Simak berita Ganjar Pranowo selengkapnya di Liputan6.com

"Puasa telah menempa umat muslim menjadi pribadi yang mampu menahan hawa nafsunya. Tunduk dan patuh terhadap perintah Allah, merasa diawasi oleh Allah dan lebih peka terhadap lingkungan. Peka dan welas asih terhadap sesama manusia," ungkap Yaqut dalam video tersebut, dikutip dari akun YouTube Gerakan Pemuda Ansor, Rabu (26/4).

Dia berharap dalam momen bulan suci Ramadan tersebut, sekaligus menjadikan kader-kader GP Ansor untuk menjadi lebih bermanfaat bagi lingkungan sekitar.

"Kader-kader Gerakan Pemuda Ansor yang telah digembleng dalam sebulan puasa Ramadan, seharusnya menjadi pribadi yang lebih kepada Allah, sekaligus memberi lebih banyak manfaat kepada sesama manusia dan alam. Manifestasi dari HabluminnAllah, Habluminannas dan Habluminal Alam," ujarnya.

Yaqut mengajak seluruh kader GP Ansor di seluruh dunia untuk berkomitmen dalam mencintai NKRI.

"Saya tidak lelah mencintai Indonesia dan menyiapkan diri sebaik-baiknya untuk peran dan tanggung jawab yang lebih besar," tegasnya.

Menariknya, dalam unggahan video berdurasi 2 menit 4 detik tersebut, muncul sosok Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Dalam video tersebut, tampak momen Ganjar sedang bersalaman dengan masyarakat, berdiskusi dengan Ketua Umum Pimpinan Pusat GP Ansor.

Kemudian ada juga momen Ganjar menaiki panggung saat peringatan Nahdlatul Ulama beberapa waktu lalu. Dari sekian banyak tokoh, hanya Ganjar yang paling sering muncul dalam video tersebut.

Kehadiran sosok Ganjar itu seakan-akan memberi kode dukungan. Sebab, Ganjar baru saja diusung oleh PDIP untuk menjadi Capres 2024.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Relawan Rayakan HUT Ganjar Pranowo ke-55, Doakan Jadi Pemimpin Amanah
Relawan Rayakan HUT Ganjar Pranowo ke-55, Doakan Jadi Pemimpin Amanah

Bakal capres Ganjar Pranowo hari ini berulang tahun ke-55

Baca Selengkapnya
Momen Ganjar Dapat Kejutan Ultah ke-55 di Sekolah PDIP
Momen Ganjar Dapat Kejutan Ultah ke-55 di Sekolah PDIP

Lagu happy birthday pun langsung diputar saat mantan gubernur Jawa Tengah itu memasuki ruangan.

Baca Selengkapnya
Ulama Banten Abuya Muhtadi di Acara TPN 03: Menang Ganjar-Mahfud!
Ulama Banten Abuya Muhtadi di Acara TPN 03: Menang Ganjar-Mahfud!

Jajaran TPN Ganjar-Mahfud pun memberikan penghormatan baik lewat tepuk tangan hingga simbol tiga jari.

Baca Selengkapnya
FOTO: Suasana Halalbihalal Partai Golkar Dihadiri Elite Sejumlah Parpol
FOTO: Suasana Halalbihalal Partai Golkar Dihadiri Elite Sejumlah Parpol

Selain parpol Koalisi Indonesia Maju, halalbihalal ini juga dihadiri Ketum PPP Muhamad Mardiono yang sebelumnya mendukung pasangan Ganjar-Mahfud.

Baca Selengkapnya
Pesan Ganjar Pranowo ke GP Ansor: Jelang Tahun Politik, Bantu Jaga Damai di Bumi
Pesan Ganjar Pranowo ke GP Ansor: Jelang Tahun Politik, Bantu Jaga Damai di Bumi

GP Ansor selalu hadir dan dilibatkan dalam setiap kegiatan sosial, hingga kebencanaan.

Baca Selengkapnya
Ganjar Hadiri Tradisi Ya Qowiyyu di Klaten: Luar Biasa, Dua Tahun Pandemi Tak Bisa Kita Rayakan
Ganjar Hadiri Tradisi Ya Qowiyyu di Klaten: Luar Biasa, Dua Tahun Pandemi Tak Bisa Kita Rayakan

Ganjar menyampaikan tradisi Yaa Qowiyyu juga bertujuan untuk menjalin silaturahmi antar tokoh setempat dan masyarakat.

Baca Selengkapnya
2 Ormas Golkar Dukung Airlangga Kembali Jadi Ketum Periode 2024-2029
2 Ormas Golkar Dukung Airlangga Kembali Jadi Ketum Periode 2024-2029

Dukungan itu juga sehubungan menurut banyak prestasi yang diperoleh oleh Golkar semasa kepemimpinan Airlangga

Baca Selengkapnya
Siti Atikoh Hadiri Peringatan Isra Miraj di Serang, Ganjar Didoakan Jadi Presiden
Siti Atikoh Hadiri Peringatan Isra Miraj di Serang, Ganjar Didoakan Jadi Presiden

Ribuan peserta tetap khidmat mengikuti peringatan Isra Miraj dan Harlah 101 NU meski hujan terus mengguyur.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pidato Ketum GP Ansor Puji Presiden Jokowi & Sematkan Gelar Pahlawan
VIDEO: Pidato Ketum GP Ansor Puji Presiden Jokowi & Sematkan Gelar Pahlawan

Pihaknya juga menyebut sosok Jokowi merupakan pahlawan Indonesia Sentris.

Baca Selengkapnya
MKGR Deklarasi Dukung Airlangga Jadi Ketum Golkar 2024-2029
MKGR Deklarasi Dukung Airlangga Jadi Ketum Golkar 2024-2029

Ketua MKRG Adies Kadir menyerahkan surat dukungan kepada Airlangga Hartarto.

Baca Selengkapnya
Ganjar Salat Idulfitri Ditemani Istri dan Anak di Sleman
Ganjar Salat Idulfitri Ditemani Istri dan Anak di Sleman

Ganjar Salat Idulfitri Ditemani Istri dan Anak di Sleman

Baca Selengkapnya