MKGR Deklarasi Dukung Airlangga Jadi Ketum Golkar 2024-2029
Ketua MKRG Adies Kadir menyerahkan surat dukungan kepada Airlangga Hartarto.
lham menegaskan bahwa MKRG resmi mendukung Airlangga kembali.
MKGR Deklarasi Dukung Airlangga Jadi Ketum Golkar 2024-2029
Ormas pendiri Partai Golkar, Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) resmi mendeklarasikan dukungan kepada Airlangga Hartarto kembali menjadi ketua umum Partai Golkar.
Sekjen MKGR Ilham Permana mengatakan, salah satu ormas pendiri Partai Golkar MKRG menjadi inisiator untuk mendukung Airlangga kembali memimpin partai berlambang pohon beringin itu.
"Bapak Airlangga Hartarto ketua umum DPP Partai Golkar di tempat dengan hormat sebagai perjalanan ormas MKRG mendukung dan selalu mengawal Bapak Airlangga Hartarto sejak munas 2019 sampai dengan hari ini," kata Ilham, dalam sambutannya, di Kawasan Jakarta Pusat, Selasa (2/4).
Oleh karena itu, Ilham menegaskan bahwa MKRG resmi mendukung Airlangga kembali menjadi ketua umum Partai Golkar 2024-2029.
"Dengan keteguhan hati kami sampaikan bahwa ormas MKRG tegak lurus kepada seluruh kebijakan Partai Golkar dan mendukung Bapak Airlangga Hartarto untuk dapat kembali menjadi ketum DPP Partai Golkar periode 2024-2029," ucap dia.
"Dukungan ormas MKRG kepada bapak Airlangga Hartarto Akan dilanjutkan dan dikukuhkan pada rakernas dan majelis permusyawaratan organisasi MPO ormas MKRG," imbuhnya.
Usai menyampaikan dukungan, Ketua MKRG Adies Kadir menyerahkan surat dukungan kepada Airlangga Hartarto.
Airlangga pun mengucapkan terima kasih atas dukungannya yang diberikan MKRG. Dia menilai mandat ini menjadi tugasnya nanti di Partai Golkar.
"Saya mengucapkan terima kasih ataa mandat yang diberikan oleh mkgr ditandatangani dan bercap basah. Tentunya mandat ini menjadi tugas ke depan dari Partai Golkar," kata Airlangga.