Agus soal timses selebriti: Kita punya selebriti Bu Sylvi
Merdeka.com - Pasangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat memasukkan nama artis Sophia Latjuba ke dalam tim pemenangannya. Sophie yang merupakan kader NasDem, dipilih sebagai salah satu juru bicara tim pemenangan Ahok-Djarot.
Calon Gubernur DKI Jakarta, Agus Yudhoyono mengatakan, hingga kini belum berencana merekrut selebritis menjadi anggota timsesnya. Sebab, untuk saat ini sudah ada Bu Sylvi yang merupakan tandemnya.
"Kita punya selebriti Bu Sylvi. Kalau menurut saya itu sah-sah saja dalam rekrut siapapun. Yang penting bukan selebritinya, satu hati tidak dengan kami. Jadi itu lebih penting karena populer kemudian kita gunakan sebagai vote getter," kata Agus di IS Plaza, Pramuka, Jakarta Timur, Jumat (7/10).
-
Siapa yang mendampingi Annisa Yudhoyono? Annisa dan Aira berfoto bersama Dian Sastrowardoyo, yang kebetulan juga membawa putranya, Ishana.
-
Siapa artis yang maju Pilkada? Ramzi, selebritas yang juga dikenal sebagai pembawa acara, resmi mendaftarkan diri sebagai calon Wakil Bupati Kabupaten Cianjur untuk Pilkada 2024, mendampingi Muhammad Wahyu sebagai calon Bupati.
-
Siapa yang mendampingi Andika di Pilgub Jateng? 'Kami perlu juga lah waktu (mempersiapkan diri, red.). Walaupun Mas Hendi memang sudah lumayan lama di Jateng, jadi enggak terlalu banyak waktu diperlukan. Tapi kalau saya kan perlu (waktu, red.),' katanya, didampingi Hendi.
-
Siapa yang mendampingi SBY di atas panggung? SBY didampingi oleh Vincent dan Desta sebagai pembawa acara.
-
Siapa saja artis yang mencalonkan diri sebagai Bupati? Rano Karno mengikuti kontestasi Pilkada Jakarta dengan maju sebagai calon wakil gubernur. Aktor yang terkenal berkat perannya sebagai 'Si Doel' ini mendampingi Pramono Anung.
-
Apa yang dilakukan Puput bersama Ibu Ahok? Tampak Akur Mereka Selalu Akur: Puput Berlibur ke Korea dengan Ibu Ahok.
Menurut Agus, memperbantukan seorang selebritis sebagai tim pemenangan merupakan hal yang sah. Agus mengatakan, ke depan keputusan merekrut selebritis menjadi anggota timses bisa saja dilakukannya.
"Boleh-boleh saja kami pun ada teman-teman selebriti yang mungkin akan bergabung dengan kami. Itu akan kami terima dengan tangan terbuka kami senang sekali. Tapi yang penting dalam konteks ini hati dan pikiran sama atau tidak," imbuhnya.
Menurut Agus, merangkul selebritis sebagai timses tentunya mempunyai pengaruh tersendiri terutama bagi pekerja seni. Mengenai Annisa Pohan, Agus mengatakan, posisi istrinya tersebut merupakan sepaket dengannya.
"Kalau Annisa Pohan istri saya sendiri, bukan timses, pasti satu paket dengan saya," tukasnya.
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Saat artis-artis mencalonkan diri, para istri memberikan dukungan penuh.
Baca SelengkapnyaMenurut Bobby, seluruh partai berhak mencalonkan nama-nama di Pilkada Sumut 2024.
Baca SelengkapnyaPKB mengusulkan nama Nagita Slavina menjadi bakal calon Wakil Gubernur Sumut.
Baca SelengkapnyaMomen itu terjadi saat Dhani dan grup band Dewa menyanyikan sejumlah lagu.
Baca SelengkapnyaTermasuk Astrid Kuya & Tania Nadira, siapa saja nama beken yang jadi wakil rakyat DKI Jakarta?
Baca SelengkapnyaGerindra tengah mempertimbangkan nama Bobby Nasution di Pilgub Sumut
Baca SelengkapnyaAhok menyebut, Anies memang masuk bursa dan menjadi salah satu dari 10 nama yang diusulkan di Jakarta.
Baca SelengkapnyaDeretan artis ini kompak mendukung calon presiden Prabowo Subianto.
Baca SelengkapnyaPartai Golkar resmi mengusung Bupati Asahan, Surya, untuk menjadi bakal calon wakil gubernur dari Bobby Nasution di Pilkada Sumatera Utara 2024.
Baca SelengkapnyaSebelumnya, PDIP membuka peluang Ahok dan Djarot maju Pilgub Sumut 2024.
Baca SelengkapnyaSurya Paloh disebutnya sudah memunculkan nama dirinya dengan kader PKS lainnya yakni Mardani Ali Sera.
Baca SelengkapnyaAhok sudah berkomunikasi dengan politisi PDIP Landen Marbun dan Ketua DPD PDIP Sumatera Utara Rapidin Simbolon.
Baca Selengkapnya