Daftar 18 Anggota Kabinet Jokowi Jadi Calon Menteri Prabowo
Presiden terpilih Prabowo Subianto memanggil para calon menterinya ke kediaman di Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (14/10).
Presiden terpilih Prabowo Subianto memanggil para calon menterinya ke kediaman di Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (14/10).
Teka teki siapa saja yang bakal menjadi pembantu Presiden terpilih Prabowo di kabinetnya mulai terkuak satu per satu.
Menariknya, dari total 44 nomenklatur kementerian yang menjadi bagian dari kabinet Prabowo, 18 di antaranya saat ini sudah menjabat sebagai menteri dan wakil menteri era Jokowi.
Termasuk Mensesneg Pratikno dan Mendagri Tito Karnavian. Dua orang kepercayaan Jokowi ini bakal masuk lagi sebagai menteri Prabowo di kabinet selanjutnya.
Diketahui, mulai 20 Oktober 2024, estafet kepemimpinan Indonesia akan beralih dari Jokowi kepada Prabowo Subianto.Siapa saja menteri Jokowi yang bakal dipakai lagi oleh Prabowo di kabinetnya? Berikut daftarnya!
18 Menteri dan Wamen Jokowi
- Mensos Saifullah Yusuf
- Menteri ATR Agus Harimurti Yudhoyono.
- Mendag Zulkifli Hasan.
- Mendagri Tito Karnavian.
- Menteri ESDM Bahlil Lahadalia
- Wamen ATR Raja Juli Antoni
- Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita
- Mensesneg Pratikno
- Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono
- Menteri BUMN Erick Thohir
- Menpora Dito Ariotedjo
- Menkes Budi Gunadi Sadikin
- Menko Ekonomi Airlangga Hartarto
- Menteri Keuangan Sri Mulyani
- Mentan Amran Sulaeman
- Menkum HAM Supratman Andi Agtas
- Menteri Investasi dan BKPM Rosan Roeslani
- Wamenhan Herindra
Apa Posisi Baru Mereka?
Dalam pemanggilan sejumlah tokoh tersebut, Prabowo dan para calon menteri belum mau membocorkan, dimana mereka ditempatkan di kabinet baru mendatang.
Hanya beberapa saja yang blak-blakan dan memberikan clue kepada media. Salah satunya yakni Sri Mulyani. Dia menegaskan, Prabowo memintanya menjadi Menteri Keuangan kembali.
"Beliau perhatian sangat bagaimana dampak kepada apbn kepada masyarakat. Itu menjadi tekanan beliau. Jadi kita diskusi cukup lama dan panjang ya selama ini dengan beliau oleh karena itu pada saat untuk pembentukan kabinet beliau meminta saya untuk menjadi menteri keuangan kembali," ujar Sri usai melakukan pertemuan di Kertanegara.
Sementara Budi Gunadi, tak secara spesifik mengatakan bakal menjadi Menkes lagi. Namun dia memberikan clue, diminta Prabowo untuk membenahi kesehatan masyarakat Indonesia.