FOTO: Momen Akrab Prabowo Terima Kunjungan Putri dan Istri Gus Dur
Putri Gus Dur, Yenny Wahid disambut langsung Prabowo, bahkan ketika turun dari mobil. Keduanya terlihat akrab. Yenny dan Prabowo tampak saling memberi hormat.
Yenny disambut langsung oleh Prabowo, bahkan ketika turun dari mobil. Keduanya terlihat akrab. Yenny dan Prabowo tampak saling memberikan hormat.
FOTO: Momen Akrab Prabowo Terima Kunjungan Anak dan Istri Gus Dur
Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus bakal calon presiden, Prabowo Subianto menerima kunjungan putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Yenny Wahid.
Yenny datang ke kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara 4, Jakarta, bersama ibunya yang juga istri Gus Dur, Sinta Nuriyah.
Yenny disambut langsung oleh Prabowo, bahkan ketika turun dari mobil.
Keduanya terlihat akrab. Yenny dan Prabowo tampak saling memberikan hormat.
Yenny Blak-blakan Prabowo Masuk Top Listnya Sebagai Kandidat Capres 2024
Dalam pertemuannya bersama Prabowo, Yenny mengungkapkan bahwa Menteri Pertahanan RI itu masuk dalam top listnya terkait kandidat capres yang didukung di Pilpres 2024.
"Secara rasional berkomunikasi dengan Pak Prabowo, Pak Prabowo ini punya visi yang sangat luar biasa bagi kami Pak Prabowo ini top list," kata Yenny saat sesi jumpa pers bersama Prabowo di Kertanegara, Jakarta, Rabu (6/9).
Namun, Yenny punya pertimbangan rasional dan spiritual terkait dukungan capres 2024. Salah satu pertimbangan spiritualnya ialah harus ziarah ke makam Gus Dur.
"Salah satu pertimbangan spiritualnya adalah harus ke makam bapak, nah kebetulan saya belum sempat ke sana ini, jadi dari sisi pertimbangan spiritual memang saya harus melalui itu dulu," ungkap Yenny.
Sedangkan, secara rasional Yenny sudah punya kesamaan visi misi dengan Prabowo. Sehingga, ia tinggal melakukan mekanisme spiritual untuk memutuskan dukungan.
"Jadi realitas paling utama karena ada kesamaan-kesamaan visi jadi secara rasional itu mungkin kita sudah bisa punya kesamaan-kesamaan, tinggal menapaki mekanisme spiritual dulu," pungkasnya.