Ridwan Kamil dan Suswono resmi mendeklarasikan pencalonan mereka sebagai Bakal Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2024. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
FOTO: Penampakan Kedekatan Gibran Duduk Bareng dengan Ridwan Kamil dan Suswono saat Deklarasi Pasangan Pilgub DKI Jakarta
Dalam acara deklarasi yang diadakan di Hotel Sultan, Jakarta, pada Senin (19/8/2024) ini dihadiri oleh berbagai tokoh politik, pendukung, dan simpatisan. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Penampakan sejumlah atribut bendera partai politik yang berkoalisi pun tampak menghiasi deklarasi pasangan Ridwan Kamil dan Suswono. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Namun ada yang mencuri perhatian. Kehadiran Gibran Rakabuming Raka menjadi sorotan di acara deklarasi tersebut. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Seperti yang terlihat di foto ini Gibran tampak duduk dekat dengan Ridwan Kamil di barisan terdepan bersama Suswono. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Sesekali Ridwan Kamil terpantau akrab sedang berbincang bersama Gibran dengan tubuhnya yang tampak agak mendekat ke kanan, tempat wapres terpilih itu duduk. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Deklarasi ini merupakan hasil dari Koalisi Jakarta Baru untuk Jakarta Maju, sebuah koalisi besar yang terdiri dari 12 Partai Politik. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Koalisi ini berkomitmen untuk membawa perubahan dan kemajuan bagi ibu kota Indonesia.
Saat deklarasi, keduanya yang kompak berkemeja putih tampak menunjukkan raut wajah semringah. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Bakal calon Gubernur Jakarta itu juga mengatakan, dirinya dan Cawagub Jakarta Suswono bak pengantin di Pilkada Jakarta. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
"Jadi kami pengantinnya, KUA-nya adalah Partai Gerindra," kata Ridwan Kamil di Hotel Sultan Jakarta, Senin (19/8/2024). Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Ridwan Kamil pun merasa istimewa mendapatkan kepercayaan diusung bersama Suswono dari PKS di Pilkada Jakarta. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Dia juga menilai, Gerindra sukses sebagai penyelenggara yang melahirkan koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus gabungan dari 12 partai politik. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
"Ini sangat istimewa calon gubernurnya dari Partai Golkar, calon wakil gubernur dari Partai PKS, penyelanggara yang mensukseskannya dari Partai Gerindra," sambungnya. Foto: Liputan6.com / Herman Zakharia
Ridwan Kamil merasa bersyukur memiliki pendamping atau Bacawagub untuk maju di Jakarta. Karena, Suswono disebutnya pernah berada di pemerintahan pusat.