Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jawaban Ganjar saat Ditanya Peluang Andika Perkasa jadi Cawapres

Jawaban Ganjar saat Ditanya Peluang Andika Perkasa jadi Cawapres Ganjar dan Andika Perkasa. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Bakal Capres PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menjawab soal peluang mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa menjadi calon wakil presiden. Menurut Ganjar, peluang Andika masih sama dengan kandidat cawapres lainnya.

"Sama sama, semuanya sama," katanya kepada wartawan di Jati Padang, Pasar Minggu, Jakarta, Minggu (25/5).

Namun Ganjar meminta semua pihak bersabar soal tokoh yang akan mendampinginya di Pilpres 2024. Apalagi nantinya bakal ada lagi partai yang bergabung mendukungnya dan berpengaruh pada sosok Cawapres yang akan dipilih.

Orang lain juga bertanya?

"Saya minta untuk bersabar karena partai partai yang akan bergabung masih banyak dan masih bernegosiasi," ujarnya.

Bicara soal Cawapres, Ganjar mengungkap sudah ada beberapa nama yang diusulkan kepada Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Gubernur Jawa Tengah ini mempersilakan partai-partai menyampaikan usulannya agar bisa dibahas bersama-sama.

"Beberapa yang kemarin, Bu Bu Mega kita mau usul ini, silakan saja. Maka sebaiknya partai partai yang akan mengusulkan menyampaikan sehingga nanti kita akan bisa bicarakan," katanya.

Menurut Ganjar, tidak ada salahnya mengajukan nama untuk menjadi cawapres. Akan lebih baik jika disampaikan secara langsung.

"Kalau pakai perasaan kan tidak bisa. Saya mau maju loh ya, sebaiknya dia, kan enggak boleh. Sampaikan saja, nanti kalau sudah sampaikan kita akan disclose, kita terbuka dan terus kemudian kita akan tahu ini calonnya," ungkapnya.

Analisis Politik jika Andika jadi Cawapres Ganjar

Sebelumnya, nama mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa masuk dalam kandidat ketua tim sukses atau tim pemenangan nasional Bakal Capres PDIP Ganjar Pranowo. Masuknya nama Ganjar dalam daftar ketua timses bukan tanpa alasan.

Belakangan ini, Andika memang terlihat dekat dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Momen itu terpotret ketika berziarah ke makam Bung Karno pada Rabu (21/6), ia ditelepon langsung oleh Megawati.

Pengamat politik Ujang Komarudin dari Universitas Al-Azhar menilai, peluang Andika menjadi ketua timses lebih besar ketimbang jadi cawapres Ganjar. Sebab, elektabilitas menantu eks Kepala BIN A.M Hendropriyono itu masih kecil.

"Kalau (Andika) menjadi cawapres Ganjar itu ya ngeri ngeri sedap artinya harus punya elektabilitas betul kalau gak punya elektabilitas gak bisa bersaing bisa kalah, ini kan elektabilitasnya gak ada, kalau dipasangkan ya repot, bisa tumbang," kata Ujang lewat pesan suara kepada merdeka.com, Sabtu (24/6).

Sehingga, kata Ujang, Andika lebih realistis bila menjadi ketua tim pemenangan. Menurutnya, mantan Kasad itu sulit bersaing jika dipasangkan dengan Ganjar.

"Jauh gak ada elektabilitasnya, oleh karena itu sulit untuk bisa bersaing kalau ingin menjadi cawapres, syarat utama jadi capres atau cawapres ya harus memiliki elektabilitas yang tinggi," tuturnya. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ganjar Bicara Peluang Andika Perkasa Jadi Cawapres: Anak Bangsa Harus Siap!
Ganjar Bicara Peluang Andika Perkasa Jadi Cawapres: Anak Bangsa Harus Siap!

Ganjar Pranowo masih mencari Cawapres untuk menemaninya bertarung di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Reaksi mantan Panglima TNI jika Ditawari Megawati jadi Cawapres Ganjar
Reaksi mantan Panglima TNI jika Ditawari Megawati jadi Cawapres Ganjar

Namanya sempat diajukan adik Megawati untuk jadi capres sebelum Ganjar.

Baca Selengkapnya
Digoda jadi Cawapres Ganjar, Andika Perkasa: Saya Siap
Digoda jadi Cawapres Ganjar, Andika Perkasa: Saya Siap

Andika Perkasa digoda Sekjen PDIP untuk menjadi Cawapres Ganjar

Baca Selengkapnya
Masuk Bursa Cawapres Ganjar, Mantan Panglima TNI: Apa saja Siap
Masuk Bursa Cawapres Ganjar, Mantan Panglima TNI: Apa saja Siap

Andika Perkasa mengaku siap dengan posisi apapun yang diberikan oleh Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya
Senyum Lebar Andika Perkasa Saat Disebut Puan Berpeluang jadi Cawapres Ganjar
Senyum Lebar Andika Perkasa Saat Disebut Puan Berpeluang jadi Cawapres Ganjar

Puan menyebut, Andika Perkasa bisa saja menjadi cawapres Ganjar.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Senyum Andika Perkasa, Dicolek Puan Berpeluang Cawapres untuk Ganjar
VIDEO: Senyum Andika Perkasa, Dicolek Puan Berpeluang Cawapres untuk Ganjar

Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani melirik mantan Panglima TNI Andika Perkasa sebagai calon wakil presiden untuk mendampingi Ganjar Pranowo

Baca Selengkapnya
Menghitung Peluang Andika Perkasa jadi Cawapres Ganjar
Menghitung Peluang Andika Perkasa jadi Cawapres Ganjar

Ketua DPP Perindo Yusuf Lakaseng menilai Andika memenuhi kriteria yang dibutuhkan oleh Ganjar untuk memenangkan Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Mantan Panglima TNI Andika Perkasa Terjun ke Politik, Gabung PDIP?
Mantan Panglima TNI Andika Perkasa Terjun ke Politik, Gabung PDIP?

Andika tidak menampik saat ini dirinya turut menjalin komunikasi dengan PDIP.

Baca Selengkapnya
Mantan Panglima TNI Andika Perkasa jadi Wakil TPN Ganjar: Sudah Siap, Besok Ketemu Pertama Kali
Mantan Panglima TNI Andika Perkasa jadi Wakil TPN Ganjar: Sudah Siap, Besok Ketemu Pertama Kali

Terkait penunjukannya, Andika mengaku siap memenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. "Sudah. Siap, harus siap," tegas Andika.

Baca Selengkapnya
Jelang Debat Capres, Jenderal Andika Perkasa 'Coaching' Ganjar soal Isu Pertahanan
Jelang Debat Capres, Jenderal Andika Perkasa 'Coaching' Ganjar soal Isu Pertahanan

Jenderal Andika Perkara mengakui sudah memberikan masukan kepada Ganjar untuk menghadapi debat Capres.

Baca Selengkapnya
Politikus PDIP Nilai Andika Perkasa Cocok Maju Pilgub Jateng, Bisa Beri Rasa Aman ke Kader
Politikus PDIP Nilai Andika Perkasa Cocok Maju Pilgub Jateng, Bisa Beri Rasa Aman ke Kader

Menurut Utut, Andika leboh cocok maju cagub dan di Jawa Tengah, bukan di Jakarta. Mengingat, calon saingannya di Jateng adalah mantan Kapolda.

Baca Selengkapnya
Andika Perkasa Akui Dukung Ganjar Pranowo
Andika Perkasa Akui Dukung Ganjar Pranowo

Andika menjadi pembicara juga karena kompetensi memadai. Serta Andika punya kedekatan dengan Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya