Jelang Debat Capres, Pendukung Ganjar-Mahfud Geber-Geber Motor di Depan Rumah Pemenangan Prabowo
Jelang debat perdana Capres Cawapres di KPU, pendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD mulai berdatangan.
Mereka juga meneriakkan dukungan untuk Ganjar-Mahfud menang satu putaran.
Jelang Debat Capres, Pendukung Ganjar-Mahfud Geber-Geber Motor di Depan Rumah Pemenangan Prabowo
Jelang debat perdana Capres Cawapres di KPU, pendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD mulai berdatangan.
Pada saat mereka melintas di rumah pemenangan Capres-Cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, mereka bersorak-sorai dukungan sambil menggeber-geberkan kendaraannya.Massa pendukung Ganjar-Mahfud berada di sekitar KPU pukul 16.16 WIB. Mereka melintas dari arah Taman Suropati menuju KPU. Sejumlah massa pendukung tiba di kawasan KPU sambil mengendarai sepeda motor dan mobil lengkap atribut pendukungnya.
Pada saat melintas di depan rumah pemenangan Prabowo-Gibran di Jalan Imam Bonjol No 25, Menteng, Jakarta Pusat yang tidak jauh dari KPU, mereka nampak menggeber-geber kendaraannya.
Mereka juga meneriakkan dukungan untuk Ganjar-Mahfud menang satu putaran.
"Siapa Capres-Cawapres kita," teriak salah seorang orator dari mobil komando, Selasa (12/12).
"Ganjar-Mahfud, memang satu putaran," saut massa pendukung.
Polisi mengimbau pendukung Ganjar-Mahfud agar tidak mendekati kawasan KPU. Mengingat lokasi tersebut telah disterilkan untuk para Capres Cawapres. Mereka pun diarahkan kembali ke jalan Imam Bonjol mengarah Taman Suropati.
Polisi telah menutup jalan kawasan KPU dari arah Bundaran HI atau sebaliknya. Sejumlah personel gabungan mulai dari Brimob, K9, hingga kendaraan taktis lebih terparkir sejak siang tadi.
Kapolres Metro Jakarta Selatan Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menyebut pengerahan kendaraan taktis untuk mengantisipasi adanya gangguan pada saat proses debat berlangsung.
"Kendaraan taktis yang kami libatkan dalam pengamanan kali ini sesuai dengan kemungkinan-kemungkinam ancaman yang mungkin bisa saja terjadi, baik itu bersifat massa yang datang unjuk rasa, terror, dan sebagainya,"
ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro kepada wartawan, Selasa (12/12).
Berikut pengalihan arus lalu lintas selama debat Capres Cawapres
- Kendaraan yang datang dari arah Bundaran HI yang akan menuju ke Jalan Imam Bonjol dialihkan ke Jalan Haji Agus Salim maupun Jalan Pamekasan.
- Kendaraan yang datang dari arah Jalan Haji Agus Salim yang akan menuju Jalan Imam Bonjol diluruskan ke Jalan Pamekasan atau belok ke kanan ke arah Bundaran HI Traffic Light Hos Cokroaminoto.
- Kendaraan yang datang dari arah Jalan Rasuna Said yang akan menuju Jalan Imam Bonjol diluruskan ke Jalan Cokroaminoto atau belok ke kanan ke Jalan Diponegoro
- Kendaraan yang datang dari arah Jalan Diponegoro yang akan menuju Bundaran HI dialihkan ke kiri Jalan Rasuna Said maupun ke kanan Jalan Hos Cokroaminoto.