Pengamat Sebut Pemilih Rasional akan Cenderung Pilih Erick Thohir Cawapres
Merdeka.com - Elektabilitas Erick Thohir sebagai calon wakil presiden (cawapres) di Pilpres 2024 terus menguat. Survei Indikator Politik Indonesia (IPI) menunjukkan, elektabilitas Erick Thohir mencapai 15,5 persen.
Posisi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini merajai cawapres lain. Seperti Ridwan Kamil, Sandiaga Salahudin Uno, Mahfud MD, hingga Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Pengamat Politik Universitas Diponegoro, Turtiantoro menyatakan, tingginya elektabilitas Erick Thohir karena banyak didukung masyarakat yang rasional.
-
Apa yang diunggah Erick Thohir? Foto-foto pernikahan Erick Thohir dan Elizabeth diunggah dalam sebuah video di akun Tiktok @erick.thohir.
-
Kenapa anggota DPR kritik Erick Thohir? Diketahui cuplikan video dalam unggahan akun Youtube @SATU BANGSA tersebut merupakan momen saat Erick Thohir dicecar oleh anggota DPR RI dari Komisi VI terkait kasus yang terjadi di BUMN. Penelusuran Sementara artikel berita yang yang ada dalam video membahas soal kritikan dari anggota Komisi VI kepada Erick Thohir yang dinilai kerap gonta-ganti jajaran direksi maupun komisaris di BUMN yang dianggap tidak berkompeten.
-
Apa yang dilakukan Erick Thohir? Melalui akun Instagramnya, Erick Thohir membagikan video sorotan pertandingan antara Timnas Indonesia dan Bahrain serta reaksinya saat menonton bersama. Dia juga menambahkan caption dan pesan dalam unggahan tersebut. 'Terima kasih kepada semua pemain yang telah berjuang maksimal. Semoga kita bisa mendapatkan poin penuh di pertandingan selanjutnya,' tulis Erick.
-
Bagaimana Erick Thohir bisa tarik suara Nahdliyin? Ia mengungkapkan, waktu Harlah NU Erick Thohir menempati posisi sentral sebagai steering committee. Hal ini membuat posisi Erick juga strategis dalam menggaet suara dari kalangan Nahdliyin.
-
Kenapa Prabowo-Gibran dianggap punya elektabilitas tinggi? Menurut Pradana, salah satu hal yang disorot oleh The Economist adalah terkait elektabilitas Prabowo-Gibran karena komitmen keberlanjutan terhadap berbagai program Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang terus digaungkan keduanya.
-
Kenapa elektabilitas Prabowo naik? Menurut Saifullah Yusuf, elektabilitas Prabowo terus naik karena cawapres Muhaimin dan PKB tidak efektif mendulang suara.
“Di masyarakat itu kan ada sebagian dan porsinya cukup besar pemilih rasional. Itu yg sering pindah, nalarnya dipakai. Kecenderungannya ke Erick Thohir bisa jadi,” kata Turtiantoro, Sabtu (10/6).
Menurut dia, pemilih rasional biasanya memilih pemimpin berdasarkan kinerja. Sementara Erick Thohir memiliki kinerja baik, terutama selama tiga tahun terakhir memimpin Kementerian BUMN.
“Memang kalau dilihat dari prestasi kerja atau kinerja pak Erick Thohir akhir-akhir ini itu cukup meyakinkan publik bahwa beliau adalah orang yang bisa bekerja,” ujar Turtiantoro.
Kinerja Erick Thohir selama menjabat Menteri BUMN menuai pujian lantaran berhasil mendulang laba. Pada 2022 lalu, laba BUMN berhasil menembus Rp303 triliun, meningkat tajam dari tahun sebelumnya yang sebesar Rp124 triliun.
Selaras dengan tingginya laba, BUMN pada 2022 berhasil membagikan dividen sebesar Rp80,2 triliun. Dividen nantinya akan disetorkan kepada negara dan dibagikan ke masyarakat melalui berbagai program dan bantuan.
Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com (mdk/tin)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Erick Thohir dinilai paling diterima di kalangan pemilih rasional.
Baca SelengkapnyaErick Thohir disebut-sebut cocok dengan Ganjar atau Prabowo.
Baca SelengkapnyaKapabilitas Erick Thohir dianggap bisa melengkapi Prabowo Subianto.
Baca SelengkapnyaErick Thohir mampu mendongkrak elektabilitas siapapun capresnya.
Baca SelengkapnyaSalah satu kelebihan Erick Thohir adalah popularitas dan elektabilitasnya yang tinggi.
Baca SelengkapnyaHasil survei Voxpol Center menunjukkan elektabilitas tertinggi diraih Prabowo saat berduet dengan Erick Thohir.
Baca SelengkapnyaErick Thohir disebut Erick Thohir mendapat dukungan besar maju cawapres.
Baca SelengkapnyaErick Thohir mengalahkan kandidat lainnya seperti Menpolhukam Mahfud MD sebesar 16,3 persen, Gubernur Khofifah sebesar 14,1 persen.
Baca SelengkapnyaPeneliti Utama Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi mengatakan, persepsi publik yang menilai Erick sebagai cawapres paling didukung Jokowi.
Baca SelengkapnyaDia memaparkan, simulasi 11 nama cawapres menempatkan RK dengan elektabilitas 30,4 persen, Erick Thohir 14,5 persen, dan Muhaimin Iskandar 13,0 persen.
Baca Selengkapnya"Karena peluang untuk menang Pak Prabowo dengan survei Pak Prabowo yang tinggi, pak Erick tinggi,"
Baca SelengkapnyaMenteri BUMN Erick Thohir berpeluang besar menjadi cawapres berpasangan dengan capres Prabowo.
Baca Selengkapnya