Prabowo Tiba di Rumah Kertanegara Jelang Rapat Ketum Parpol KIM Putuskan Gibran Cawapres
Prabowo malam ini akan menggelar rapat bersama para ketua umum dari Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Rapat KIM bakal memutuskan Gibran menjadi Cawapres Prabowo
Prabowo Tiba di Rumah Kertanegara Jelang Rapat Ketum Parpol KIM Putuskan Gibran Cawapres
Calon presiden sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto terlihat tiba di Rumah Kertanegara Jakarta. Prabowo tiba sekitar pukul 16.00 WIB usai kepulangannya dari Hari Santri Nasional (HSN) di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (22/10).
Prabowo tiba dengan menggunakan mobil putih Alphard berpelat PSD. Sesampainya di gerbang rumah, tidak ada satu patah kata pun dari sang jenderal kepada awak media yang menunggu di halaman rumahnya.
Menurut informasi diterima, Prabowo malam ini akan menggelar rapat bersama para ketua umum dari Koalisi Indonesia Maju (KIM). Rapat tersebut akan berlangsung sekitar pukul 19.00 WIB.
Saat acara Hari Santri Nasional, Prabowo mengatakan pertemuan KIM membahas pencalonan wakil presiden. Dia meyakini, KIM akan bersepakat pada satu nama yang akan dihasilkan pada malam ini.
"Ya nanti rapat ketua umum koalisi Indonesia maju. Rapatnya nanti (di Jakarta Rumah Kertanegara),"
ungkap Prabowo.
Soal sosok pasangannya, Prabowo tidak menampik nama Gibran Rakabuming Raka adalah salah satu yang terkuat saat ini.
"Iya, anda akan melihat perkembangan partai partai koalisi banyak sudah mencalonkan dan mengusung beliau (Gibran)," Prabowo menandasi.