Prabowo: Kita Sepakat Usung Gibran Cawapres dari KIM
Prabowo Subianto mengumumkan Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden untuk Koalisi Indonesia Maju.
Prabowo mengatakan dipilihnya Gibran sebagai Cawapres dilakukan secara aklamasi.
Prabowo: Kita Sepakat Usung Gibran Cawapres dari KIM
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengumumkan Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden untuk Koalisi Indonesia Maju (KIM). Keputusan itu diambil setelah rapat bersama ketua umum partai koalisi.
"Kita sudah sepakat mengusung saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden dari Koalisi Indonesia Maju,”
kata Prabowo di Rumah Kertanegara Jakarta, Minggu (22/10).
merdeka.com
Prabowo mengatakan tidak ada sengketa dari keputusan tersebut. Dia menegaskan dipilihnya Gibran sebagai Cawapres dilakukan secara aklamasi.
“Ini keputusan aklamasi bulat dan konsensus untuk Indonesia maju,”
tegas Prabowo.
Prabowo mengaku akan mendaftar sebagai pasangan capres-cawapres ke KPU pada 25 Oktober 2023. Prabowo-Gibran akan langsung mendaftar ke KPU dari Kertanegara.
"Ini sekaligus adalah deklarasi yang kita sampaikan ke masyarakat umum dan pada tanggal 25 hari Rabu kita akan daftar di KPU,"
ujar Prabowo
Seluruh Ketum Partai koalisi hadir dalam pengambilan keputusan tersebut. Mereka adalah Airlangga Hartarto dari Partai Golkar, Zulkifli Hasan dari PAN, dan Agus Harimurti Yudhoyono dari Partai Demokrat, Anis Matta dari Partai Gelora, Yusril Ihza Mahendra dari Partai Bulan Bintang (PBB), Ahmad Ridha Sabana dari Partai Garuda dan perwakilan dari Partai Prima.