Prabowo: Verifikasi tak gampang bagi partai di luar kekuasaan
Merdeka.com - Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto merayakan hari jadi partainya yang ke 10 di kantor DPP Gerindra, Ragunan, Jakarta Selatan, Sabtu (10/2). Dalam pidatonya, Prabowo mengatakan, tak ingin perayaan ulang tahun partainya dilakukan secara meriah, tapi sederhana.
Prabowo mengatakan, tak mewajibkan seluruh kader hadir di Jakarta untuk merayakan. Tapi para pengurus daerah cukup merayakan HUT Gerindra ke-10 ini di daerah masing-masing. Dia pun meminta para pimpinan Gerindra di daerah mewakilinya dalam perayaan tersebut.
"Kita adakan perayaan ulang tahun kita bukan untuk foya-foya, bukan untuk sekadar ceremony, tapi untuk melaksanakan konsolidasi. Dan untuk itu dalam hal ini saya berterima kasih sebesar-besarnya kepada semua kader di semua tingkat kabupaten, kota, kecamatan, ranting yang sudah bekerja keras sehingga Gerindra bisa ikut Pilkada dan pemilu yang akan datang," kata Prabowo.
-
Apa yang dilakukan Prabowo Subianto di HUT Polri? Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto hadir dalam upacara HUT Polri ke-78, Senin kemarin.
-
Kapan Prabowo hadir di acara? Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus capres suara terbanyak Prabowo Subianto menghadiri acara ulang tahun Siti Hediati Hariyadi atau kerap disapa Titiek Soeharto yang ke 65 tahun di kediaman Jl. Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (14/4) malam. Prabowo nampak hadir pukul 20:00 WIB mengenakan pakaian batik lengan panjang bermotif nuansa warna cokelat dan hitam.
-
Kenapa Prabowo diundang ke deklarasi? Dalam rangka menjaga persatuan dan kesatuan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Forum Rektor Indonesia menyerukan: 1. Mengajak segenap komponen bangsa untuk sukseskan pemilu 2024 yg aman dan damai.
-
Bagaimana Prabowo menjaga kontestasi Pemilu? Prabowo dalam jumpa pers selepas pertemuan menyampaikan secara langsung tekadnya untuk menjaga kontestasi pemilu tetap santun.
-
Dimana Prabowo menghadiri acara tersebut? Capres Prabowo Subianto menghadiri acara Jaringan Islam Indonesia di Palembang, Selasa (9/1).
-
Bagaimana Prabowo mengikuti proses demokrasi? 'Saya ikut proses demokrasi puluhan tahun saya ikut konvensi di golkar waktu disitu saya lihat milih gak cocok sama saya saya bikin partai baru setapak demi setapak demi setapak saya ikut pemilu sudah ke berapa kali,' ucapnya.
Dia bercerita, mendirikan sebuah partai itu tidak gampang. Apalagi jika harus menghadapi verifikasi sebagai peserta pemilu. Dia pun berterima kasih kepada seluruh kader yang telah menyukseskan verifikasi faktual Gerindra sehingga lolos ikut Pemilu 2019.
"Verifikasi itu tidak gampang khususnya kita partai yang di luar kekuasaan, kita kalau kurang sedikit pasti, saya tidak mau teruskan ada wartawan. Karena itu tidak boleh sedikitpun kekurangan, tidak boleh salah. Tapi Alhamdulillah, kalian telah bekerja keras sehingga kita lolos," kata Prabowo.
Dia pun tak lupa mengucapkan terima kasih kepada kader Gerindra perempuan yang ikut menyukseskan proses verifikasi. Karena jika tak ada kader perempuan, maka Gerindra tak bisa lolos. Dia pun berterima kasih kepada KPU yang telah melakukan proses verifikasi dengan baik.
"Nasib Gerindra tergantung emak-emak, saudara-saudara mau pinter gimana mau semangat gimana kalau kurang satu perempuan kita enggak lolos," kata Prabowo.
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Partai Gerindra tidak mengharuskan kadernya untuk maju sebagai calon gubernur pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024.
Baca SelengkapnyaPrabowo menyatakan, Presiden Jokowi merupakan orang yang demokratis.
Baca SelengkapnyaJagoan biasanya muncul belakangan, pendaftaran capres hari ini biasa aja.
Baca SelengkapnyaPartai Gerindra merayakan HUT ke-16 secara internal di kediaman Prabowo Subianto, Kertanegara, Jakarta Selatan, Selasa (6/2) malam.
Baca SelengkapnyaPrabowo berharap PKB selalu menjadi parpol yang setia dan berbakti kepada bangsa dan rakyat Indonesia.
Baca SelengkapnyaSekjen Gerindra Ahmad Muzani membenarkan PDIP tak menitipkan kadernya di kabinet Prabowo Subianto.
Baca SelengkapnyaPrabowo tak mempermasalahkan jika rekan satu koalisi harus bersebrangan saat Pilkada.
Baca SelengkapnyaWakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid memastikan, partainya tidak ingin merusak suasana atau harmoni partai politik lainnya yang berada di KIM.
Baca SelengkapnyaMenurut Prabowo, Pilkada diserahkan pada junior di partai, ia menyatakan tak ada masalah siapapun terpilih di Pilkada.
Baca SelengkapnyaTak diundang dalam Rakernas, Presiden Jokowi menyerahkan ke PDIP selaku tuan rumah acara.
Baca SelengkapnyaBila ada anggota partai yang melanggar konstitusi, etika dan moral, maka dia sudah bukan menjadi bagian dari keluarga besar PDIP.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengaku, mendapat undangan rakornas PKS, usai pertemuan dengan tamu penting.
Baca Selengkapnya