Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Saat Anak-Anak Dua Mantan Gubernur Riau Gabung Partai Demokrat untuk Jadi Caleg

Saat Anak-Anak Dua Mantan Gubernur Riau Gabung Partai Demokrat untuk Jadi Caleg Partai Demokrat. ©2023 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Anak dari dua mantan Gubernur Riau, Annas Maamun dan Saleh Djasit maju menjadi calon anggota legislatif di Pemilu 2024. Keduanya kompak memilih Partai Demokrat.

"Pak Annas dan Pak Saleh mengantarkan anaknya nyaleg. Anak pak Annas ada dua orang nyaleg untuk di Kabupaten Rokan Hilir. Sedangkan anak Pak Saleh satu orang ikut caleg Kota Pekanbaru," ujar Ketua DPD Demokrat Riau Agung Nugroho Minggu (14/5).

Annas dan Saleh Djasit terlihat hadir dalam silaturahmi dan halal bihalal Partai Demokrat Riau di Pekanbaru. Keduanya hadir di DPD Demokrat untuk mengantarkan anak mereka nyaleg.

Kedua mantan gubernur itu juga terlihat ikut mendampingi Agung Nugroho memberi bantuan kepada driver ojek online. Termasuk ikut mendampingi Ketua DPC Demokrat Kota Pekanbaru, Tengku Azwendi.

Kemudian Agung dan ratusan kader berangkat menuju KPU Riau di Jalan Gajah Mada dilepas kedua mantan gubernur Riau. Massa iring-iringan pakai motor vespa, RX King hingga bendi.

Menurut Agung, kedua mantan Gubernur Riau itu memberikan dukungan penuh kepada Partai Demokrat. Di mana ada 50 caleg provinsi dan caleg kota ikut dalam iringan bersama seluruh kader dan pendukung Anies Baswedan di Riau.

"Beliau komitmen mendukung kita. Kalau caleg provinsi ada 65 dan dan caleg Kota Pekanbaru 50 beserta pengurus, ada 500 an ikut iring-iringan. Pakai vespa, bendi, ramai tadi," kata Agung

Wakil Ketua DPRD Riau ini meminta para kader di Riau untuk sama-sama menjadi pelopor perubahan. Selain itu, Agung minta tidak ada yang menebar fitnah dan hoax.

"Dalam menghadapi Pemilu dan Pilpres ini kita ini jadikan perang gagasan, bukan ada tebar fitnah dan hoax. Kami ingin hadirkan pelopor perubahan," katanya.

Bahkan, seluruh kader Demokrat di Riau diminta untuk mengkampanyekan Anies Baswesan sebagai capres. Termasuk mencapai targer 15 kursi di DPRD Riau pada Pileg mendatang.

"Kampanyekan Partai Demokrat dan untuk presiden Anies Baswedan. Buka saja, kan rekam jejak kinerjanya jelas, kita ingin jadi podium pertama, kita ingin 15 kursi Partai Demokrat (DPRD Riau)," tegas Agung.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Keluarga di Panggung Pilkada 2024: Ayah Jadi Cagub, Anak Nyalon Bupati
Keluarga di Panggung Pilkada 2024: Ayah Jadi Cagub, Anak Nyalon Bupati

Potret itu terlihat dari Pilkada Jakarta, Kabupaten Kediri, Kepulauan Riau dan Kabupaten Bintan.

Baca Selengkapnya
AHY Serahkan Rekomendasi Nasir-Wardan ke Pilgub Riau dan Zulkieflimansyah-Suhaili ke Pilgub NTB
AHY Serahkan Rekomendasi Nasir-Wardan ke Pilgub Riau dan Zulkieflimansyah-Suhaili ke Pilgub NTB

Menurut AHY, Zulkiflimansyah memiliki latar belakang lengkap yakni sebagai akademisi, politisi handal.

Baca Selengkapnya
Dua Adik Mentan Amran Sulaiman Kompak Didukung NasDem dan PSI di Pilgub Sulsel dan Pilbup Bone
Dua Adik Mentan Amran Sulaiman Kompak Didukung NasDem dan PSI di Pilgub Sulsel dan Pilbup Bone

Dua adik Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman itu bernama Andi Sudirman Sulaiman dan Andi Asman Sulaiman.

Baca Selengkapnya
Jejak Politik Generasi Penerus, Dua Orang Menduduki Kursi Ketum Partai
Jejak Politik Generasi Penerus, Dua Orang Menduduki Kursi Ketum Partai

Tidak sedikit generasi muda saat ini menduduki jabatan strategis di dunia politik.

Baca Selengkapnya
Besok Anies dan Cak Imin Daftar Capres Cawapres ke KPU, Ini Rangkaian Acara dan Rute Perjalanan
Besok Anies dan Cak Imin Daftar Capres Cawapres ke KPU, Ini Rangkaian Acara dan Rute Perjalanan

Anies dan Cak Imin akan memulai rangkaian perjalanan ke KPU mulai subuh.

Baca Selengkapnya
Kiprah Perdana Anak Ganjar dan Putri Puan Maharani Terjun ke Politik di Pilpres 2024
Kiprah Perdana Anak Ganjar dan Putri Puan Maharani Terjun ke Politik di Pilpres 2024

Hasto mengatakan,Zinedine sudah akrab dengan kegiatan Ganjar, seperti ikut mendampingi sang ayah bertemu dengan pimpinan redaksi media beberapa hari lalu.

Baca Selengkapnya
AHY Beri Dukungan ke Pilgub Jabar, Jateng, Jakarta, AHY: Insya Allah Menang!
AHY Beri Dukungan ke Pilgub Jabar, Jateng, Jakarta, AHY: Insya Allah Menang!

“Hari ini menjadi puncak penyerahan rekomendasi Partai Demokrat di tiga provinsi, Jawa Barat, Jawa Tengah dan DKI Jakarta,” kata AHY

Baca Selengkapnya
Amien Rais Umumkan Partai Ummat Dukung Anies dan Cak Imin di Pilpres 2024
Amien Rais Umumkan Partai Ummat Dukung Anies dan Cak Imin di Pilpres 2024

Partai Ummat melihat duet AMIN bisa membawa perubahan dan penyegaran serta perbaikan untuk bangsa dan negara Indonesia.

Baca Selengkapnya
Dua Anak Bupati Rembang Ini Terpilih Jadi Anggota DPRD, Begini Kisah di Baliknya
Dua Anak Bupati Rembang Ini Terpilih Jadi Anggota DPRD, Begini Kisah di Baliknya

Bupati Rembang berharap mereka tak hanya bergantung hidup dari gaji sebagai seorang anggota dewan.

Baca Selengkapnya
AHY Beri Tiket Dukungan untuk Tujuh Cagub dan Cawagub Pilkada 2024, Ada Bobby Nasution hingga Adik Zulhas
AHY Beri Tiket Dukungan untuk Tujuh Cagub dan Cawagub Pilkada 2024, Ada Bobby Nasution hingga Adik Zulhas

Salah satu yang menarik dari tujuh rekomendasi adalah bakal calon gubernur Provinsi Sumatera Utara Bobby Afif Nasution dan bakal calon wakil gubernur Surya.

Baca Selengkapnya
Hasil Pleno PKB, Para Kiai Restui Cak Imin Dampingi Anies: Bismillahi Tawakaltu, Budal Gus!
Hasil Pleno PKB, Para Kiai Restui Cak Imin Dampingi Anies: Bismillahi Tawakaltu, Budal Gus!

Soal deklarasi pasangan ini, Sekjen PKB belum bisa memastikan waktunya meskipun kabar beredar akan dilakukan pada Sabtu (2/9) besok.

Baca Selengkapnya
Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie Resmi Daftar Pilkada Jabar ke KPU
Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie Resmi Daftar Pilkada Jabar ke KPU

Pasangan ini datang ke KPU Jabar di hari terakhir masa pendaftaran pada Kamis (29/8) siang

Baca Selengkapnya