7 Aksi brutal Luis Suarez yang paling memalukan
Merdeka.com - Pemain sepak bola asal Uruguay, Luis Suarez, memang sering menggemparkan media dengan melakukan aksi-aksi brutal yang menyakiti ataupun menghina lawan mainnya. Tidak sedikit dari aksi tersebut yang tertangkap kamera lalu menjadi viral lewat adanya internet. Aksi brutal Suarez yang mana saja yang paling memalukan? Simak ulasannya berikut, dilansir dari The Richest.
Menendang Michael Dawson dan Scott Parker
Pada saat Liverpool sedang bertanding melawan Tottenham Hotspur, Suarez melakukan tindakan tidak terpuji dengan menendang Michael Dawson yang saat itu sedang terduduk di rumput. Belum cukup, pada pertandingan lain ketika Liverpool berhadapan dengan Fulham F.C., Suarez juga menendang dada Scott Parker. Banyak media yang mengisukan bahwa Suarez mungkin memiliki kepribadian ganda, baik dan buruk, gara-gara perilakunya ini.
-
Bagaimana Suarez merasakan pertandingan terakhirnya bersama Timnas Uruguay? 'Saya ingin merasakan ketenangan saat menjalani pertandingan terakhir saya bersama tim nasional. Semangat saya untuk bermain akan sama seperti saat pertama kali membela tim nasional pada tahun 2007.'
-
Siapa yang dikritik karena penampilan di pertandingan? Erling Haaland dan Martin Odegaard mendapat kritikan terkait penampilan mereka yang kurang memuaskan dalam pertandingan Kazakhstan melawan Norwegia.
-
Siapa yang jago main bola? Si Farrel Legolas Rompies, anak sulung yang berusia 17 tahun, ternyata jago banget main bola. Bahkan, dia mau banget pakai kacamata khusus buat main bola. Keren banget!
-
Mengapa Suarez pensiun setelah pertandingan melawan Paraguay? Ini akan menjadi pertandingan terakhir bagi Luis Suarez dengan tim nasional, di mana pencetak gol terbanyak sepanjang masa Uruguay tersebut akan pensiun setelah menghadapi Paraguay.
-
Mengapa Suarez pensiun dari Timnas Uruguay? 'Saya sudah merenungkan dan menganalisis hal ini. Saya percaya ini adalah waktu yang tepat,' ujar Suarez.
-
Siapa yang memiliki rasa percaya diri tinggi di pertandingan? Sebagai tuan rumah, Indonesia memiliki rasa percaya diri yang tinggi meskipun secara statistik mereka tidak diunggulkan.
Mengangkat jari tengah ke arah tribun suporter Fulham F.C.
Saat Liverpool melawan Fulham F.C. di Craven Cottage, Suarez melakukan aksi menghina para suporter Fulham. Kejadian ini terjadi pada bulan Desember 2011 lalu, dan sempat jelas tertangkap kamera para wartawan yang meliput pertandingan tersebut. Menurut Suarez, dia melakukan hal tersebut karena kesal diejek oleh para suporter Fulham yang mengatakan bahwa dia adalah pemain doyan 'diving'. Suarez pun akhirnya diganjar denda sebesar ?20,000 oleh FIFA, atau sekitar Rp387,8 juta.
Menonjok wajah Gonzalo Jara
Ketika Uruguay meraih kemenangan 2-0 atas Chili pada pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2010, ada kejadian yang tidak mengenakkan di lapangan. Ketika Gonzalo Jara dan Suarez sedang sama-sama mengambil posisi menghadapi tendangan bebas di menit ke-34, tiba-tiba Suarez yang memang tidak menyukai Jara menonjoknya tepat di wajah. Akibat perbuatannya ini, Suarez harus rela melewatkan pertandingan Uruguay berikutnya melawan Venezuela
Menggigit bahu Otman Bakkal
Tak hanya main kaki dan tangan, Suarez pun pernah melakukan kekerasan terhadap lawan mainnya menggunakan gigi. Pada 20 November 2010 lalu, ketika Ajax sedang berhadapan dengan PSV Eindhoven, Suarez menyerang Otman Bakkal dengan giginya. Ajax pun kena getahnya. Tim tersebut dipaksa menghukum Suarez dengan tidak boleh tampil di 2 pertandingan setelah insiden tersebut.
Kali ini, Suarez meminta maaf kepada semua orang yang merasa tersinggung atas perilakunya tersebut, lewat video di akun Facebook-nya.
Mengolok-ngolok Patrice Evra dengan rasis
Masalah perang ras dalam sepakbola sebetulnya memang bukan persoalan baru. Masih ingat kasus Materazzi-Zidane beberapa tahun silam? Meskipun tidak separah kejadian tersebut, perseteruan antara Suarez dan Evra pada tanggal 20 Desember 2011 itu akhirnya membuat Suarez dihukum larangan bertanding selama 8 laga dan denda Rp775 juta.
Menggigit Branislav Ivanovic
Aksi gigit-menggigit ala Suarez ternyata belum berakhir. Pada 21 April 2013, giliran Branislav Ivanovic yang jadi korban. Pertandingan Liverpool lawan Chelsea tersebut berakhir dengan skor draw 2-2 dan aksi Suarez sempat tidak diketahui pengawas laga. Namun, FA kemudian meluncurkan tim investigasi dan Suarez akhirnya diganjar dengan larangan bertanding 10 laga dan denda yang diperkirakan mencapai USD 300.000 (Rp3 milyar)
Mengulang kejadian "Tangan Tuhan" ala Maradona
Pada babak quarterfinal Piala Dunia 2010, Uruguay berhadapan dengan Ghana dan sempat bertahan dengan skor 1-1. Tendangan Dominic Adiyiah yang mengancam gawang Uruguay saat itu dibendung oleh Suarez dengan menggunakan tangannya, bagaikan mengulang usaha Maradona di tahun 1986 dulu. Suarez mengaku tidak menyesali kejadian ini, karena berkat usahanya Uruguay akhirnya mengalahkan Ghana.
Apakah Anda jadi ikut kesal karena kelakuannya?
(mdk/mzh)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Suarez pensiun setelah 17 tahun berseragam La Celeste. Tangis Luis Suarez dan keluarganya pecah di Stadion Centenario.
Baca SelengkapnyaLuis Suarez akan pensiun dari Uruguay setelah kualifikasi Piala Dunia melawan Paraguay.
Baca SelengkapnyaJustin Hubner mendapat kartu kuning saat Timnas Indonesia bertemu Australia, Selasa 10 September 2024
Baca SelengkapnyaCristiano Ronaldo diganjar kartu merah akibat tindakan kurang terpuji yang ia lakukan kepada pemain Al Hilal, Ali Al Bulayhi.
Baca SelengkapnyaPenyerang Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen menjadi korban terbaru provokasi bek Timnas Arab Saudi, Ali Albulayhi.
Baca SelengkapnyaPara pemain Timnas Indonesia harus mewaspadai bek Arab Saudi yakni Ali Albulayhi.
Baca SelengkapnyaTimnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi pada laga pertama mereka di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C
Baca SelengkapnyaSatreskrim Polresta Surakarta berhasil mengungkap kasus dugaan perundungan terhadap suporter Persib Bandung usai mengamankan 2 orang pelaku
Baca SelengkapnyaTanpa ragu, sang istri menggunakan parang panjang memotong 'punya' suaminya di depan rekan-rekannya.
Baca SelengkapnyaPolresta Bandung telah menetapkan enam orang tersangka dalam kasus pengeroyokan steward pascalaga Persib Bandung kontra Persija Jakarta
Baca SelengkapnyaDeretan kasus pemukulan wasit di sepak bola Indonesia jadi bukti bobroknya perwasitan di tanah air. Apa saja?
Baca SelengkapnyaPelanggaran keras itu mendapat banyak kecaman dari para penikmat sepak bola Indonesia
Baca Selengkapnya