FOTO: Kolombia Siap Tantang Argentina di Final Copa America 2024, Ini Golnya yang Menjebol Gawang Uruguay
Pertandingan semifinal Copa America 2024 yang digelar pada Kamis 11 Juli 2024 telah mempertemukan Timnas Uruguay dan Timnas Kolombia.
Laga ini dimenangkan Kolombia yang berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 1-0. Foto: AFP
Sejak awal pertandingan, Uruguay memang tampil bermain agresif.
Meski banyak peluang yang tercipta, namun gagal memanfaatkan dengan baik. Foto: AFP
Hingga pada akhirnya, Kolombia berhasil unggul lebih dulu pada menit ke-39 melalui sundulan Jefferson Lerma yang disambut sepak sudut James Rodriguez. Foto: AFP
Gol tersebut merupakan assist ke-6 yang dibuat oleh Rodriguez dalam turnamen ini. Foto: AFP
Selain itu, Kolombia juga sempat bermain 10 orang pemain setelah Daniel Mumoz mendapatkan kartu merah. Foto: AFP
Hingga masuk ke babak kedua, penampilan Uruguay masih terus menekan.
Namun Kolombia lebih banyak memperkuat pertahanannya karena kekurangan jumlah pemain. Foto: AFP
Di babak ini Uruguay menurunkan Luis Suarez pada menit ke-71 untuk memperkuat lini depan, namun peluang yang diciptakan Suarez belum mampu menjebol gawang Kolombia. Foto: AFP
Usaha Uruguay mencoba mencetak gol terus dilakukan, beberapa tendangan ke gawang Kolombia juga banyak tercipta namun masih belum mengenai sasaran hingga peluit panjang berbunyi. Foto: AFP
Dengan skor 1-0, Kolombia berhasil melaju ke final Copa America 2024 dan akan bertemu dengan Argentina. Foto: AFP