Perjalanan Mudik Wanita Ini Menegangkan, Lewati Jalan Berlubang hingga Jembatan Kayu
Kemampuan wanita ini melewati akses jalan yang ekstrem bikin takjub warganet.
Kemampuan wanita ini melewati akses jalan yang ekstrem bikin takjub warganet.
Perjalanan Mudik Wanita Ini Menegangkan, Lewati Jalan Berlubang hingga Jembatan Kayu
Seperti diketahui, mudik dianggap sebagai momen yang menyenangkan bagi sebagian banyak orang. Bagaimana tidak, mudik membuat orang bisa bertemu dengan keluarga hingga kerabat yang sudah lama tak dijumpai. Namun, ada saja hal tak terduga ketika hendak melakukan perjalanan untuk bisa kembali ke kampung halaman tercinta.
Saat hendak mudik, orang akan memperebutkan tiket jika ingin menggunakan transportasi umum. Di sisi lain, kalau ingin pakai kendaraan pribadi, ada banyak tantangan yang harus dilalui. Misalnya kelelahan saat berkendara, macet atau bahkan jalur yang ekstrem.
Berikut kisah selengkapnya.
Dalam video yang dibagikan, pemilik akun tampak membuat konten ketika dirinya akan mudik. Ia memperlihatkan momen ketika dirinya meninggalkan kontrakan dan menuju ke kampung halaman di wilayah Kalimantan Barat.
Wanita ini memilih mudik menggunakan motor pribadinya. Ia pun mengabadikan beberapa akses perjalanan yang dilewatinya saat perjalanan mudik.
Lebih lanjut, pemilik akun menjelaskan dirinya akan melakukan perjalanan mudik selama berjam-jam. Berbagai rintangan pun mulai didapatinya saat melakukan perjalanan tersebut.
Seperti dalam momen ini, banyak jalur berlubang sepanjang perjalanan. Jalur berlubang itu banjir, diduga akses jalanan tersebut habis diguyur hujan. Alhasil, lubang-lubang yang sudah digenangi air hingga tak terlihat ini membuat pengendara harus sangat berhati-hati. Jika tidak, maka pengendara bisa mengalami kecelakaan.
Beruntung, beberapa jalan yang rusak itu sudah dibuatkan jembatan oleh warga sekitar. Jembatan itu terbuat dari papan kecil yang disusun sedemikian rupa sehingga bisa dipijak oleh motor.
Meskipun tampak sulit, wanita ini tampaknya sudah terbiasa melalui jalur itu. Ia tampak sudah mengetahui berapa lama waktu yang perlu ditempuh untuk melewati jalur tersebut. Karena itu, ia terlihat sudah mempersiapkan berbagai hal saat melakukan perjalanan mudiknya itu.
Lihai Mengendarai Sepeda Motor
Hal lainnya yang membuat takjub yakni kemampuan berkendara saat melewati jalur ekstrem tersebut. Aksinya itu sontak menuai pujian. Bahkan sambil berkendara di jalur berlubang dan jembatan kecil, dirinya masih bisa membuka handphone dan merekam segala peristiwa yang terjadi.
Setelah melewati berbagai jalanan berlubang hingga banjir, akhirnya wanita ini sampai ke tujuan dengan selamat meskipun sampai malam hari. Ia juga memperlihatkan rumah orang tuanya yang begitu sederhana.
Komentar Warganet
Sontak saja, momen menegangkan wanita melakukan perjalanan mudiknya itu menjadi sorotan hingga dibanjiri komentar warganet. Banyak dari mereka yang memuji sekaligus takjub dengan wanita ini karena begitu andal dalam mengendarai sepeda motornya.
"Itu mau pulang kampung apa mau arung jeram," komentar akun @risablackp.
"Mbak kamu keren banget, aku begitu udah nangis duluan mana gelap jalannya ," komentar akun @ematrngrm.
"Kak kaka jagoo banget nyetir pakai 1 tangan sambil record," komentar @Neyvaraa_ajhh.