Viral Wanita Tutup Jok Motor dengan Jas Hujan agar Tak Kepanasan, Endingnya Malah Begini
Warganet ikut tercengang dengan kejadian yang dialami wanita itu.
Warganet ikut tercengang dengan kejadian yang dialami wanita itu.
Viral Wanita Tutup Jok Motor dengan Jas Hujan agar Tak Kepanasan, Endingnya Malah Begini
Dalam keseharian, tak sedikit dari para pengendara yang harus memarkirkan motornya di area terbuka, namun tak memiliki fasilitas yang baik meskipun sudah dibayar. Alhasil, si pengendara, terutama pengemudi motor harus menerima kendaraannya dengan kondisi yang panas dan tak nyaman untuk diduduki.Oleh karenanya, beberapa pengendara motor pun mencari ide agar hal tersebut tak terjadi pada dirinya. Salah satunya dengan meletakkan barang-barang yang menutupi jok motornya supaya tak terkena panas saat diparkirkan. Seperti yang dilakukan oleh wanita ini.
Berikut ulasan selengkapnya.
Mengutip akun TikTok @ginalatif4h baru-baru ini, terlihat sebuah momen mencengangkan saat pemilik akun tengah memarkirkan motor kendaraannya. Di tengah terik matahari di siang hari, ia pun mencari ide dengan menutupi jok motor dengan jas hujan miliknya agar motor tak kepanasanan di tempat parkir.
Namun, idenya tersebut justru membuahkan hasil yang mencegangkan. Bagaimana tidak, jas hujan yang diletakkan tersebut meleleh dan lengket di jok motornya.
"Niat hati nututupin jok pakai jas hujan biar gak kepasanan, eh malah jas hujannya yang meleleh 🫠🫠🫠" tulis pemilik akun dalam kolom keterangan.
Dalam unggahan, kejadian tersebut terjadi di daerah Kalimantan. Ia menjelaskan kondisi cuaca daerahnya itu memang begitu panas.
"Namanya juga jas hujan bukan jas panas 🫠 Kalimantan panasnya bukan main akhir2 ini" tulis pemilik akun dalam unggahannya.
Tak lama unggahan tersebut menjadi viral di TikTok hinga ditonton oleh jutaan pengguna akun. Video berudrasi 10 detik itu juga dibanjiri beragam komentar warganet."sangka siapa🗿" tulis salah satu warganet dalam unggahannya.
"Saya pernah ke Kalimantan dan saya akui panas disana kayak di sauna dah" komentar warganet.
"emang sepanas itu sih, pedagang aja pada ngeluh gak kuat. apalagi yg dagang nya masak2, pd ngeluh kepalanya keliyengan saking panasnya" komentar warganet lainnya.