Deretan Cara Download Video Youtube Tanpa Aplikasi, Mudah!
Merdeka.com - Platform berbagi video Youtube adalah aplikasi yang kini sangati diminati. Orang-orang tak cuma jadi penikmat saja, saat ini banyak juga yang berminat menjadi kreator di platform besutan Google tersebut.
Nah, permasalahan dari menikmati konten di Youtube adalah soal koneksi. Kerapkali, koneksi yang tak stabil membuat kenikmatan menonton berkurang karena buffering. Oleh karena itu, banyak yang berminat untuk mengunduh saja videonya dari Youtube.
Youtube sendiri dalam aplikasinya menyediakan opsi unduh, namun hanya bisa diakses langsung lewat aplikasinya, tidak bisa berupa video langsung.
-
Bagaimana cara download video YouTube tanpa aplikasi? Salah satu cara termudah untuk mendownload video YouTube tanpa menggunakan aplikasi adalah dengan menggunakan situs Keepvid.site.
-
Dimana tempat download video YouTube tanpa aplikasi? Selain menggunakan situs-situs di atas, Anda juga bisa menggunakan Internet Download Manager (IDM) untuk mendownload video YouTube tanpa aplikasi.
-
Dimana bisa download video YouTube tanpa aplikasi? Cara download video YouTube di HP juga bisa Anda lakukan melalui situs web yang disediakan pihak ketiga.
-
Apa saja situs untuk download video YouTube? Selain Keepvid, ada juga situs lain yang bisa Anda gunakan untuk mendownload video YouTube tanpa aplikasi, yaitu Savefrom.net. Caranya juga sangat mudah, yaitu: Pertama, buka Youtube dan cari video yang ingin diunduh. Kemudian, salin link video tersebut. Buka situs Savefrom.net dan paste link video yang telah disalin di kolom yang telah disiapkan. Setelah itu, klik tombol 'Download' dan tunggu beberapa saat hingga pilihan kualitas video muncul. Pilih salah satu kualitas video yang diinginkan, kemudian klik tombol 'Download' untuk memulai proses pengunduhan.
-
Kenapa harus download video YouTube tanpa aplikasi? Mungkin di antara kita sering kali ingin menyimpan video dari YouTube agar bisa ditonton secara offline tanpa perlu koneksi internet. Namun, kadang proses untuk download video ini butuh aplikasi yang memakan banyak ruang penyimpanan di HP kita.
-
Kenapa orang download video YouTube tanpa aplikasi? Mengunduh video YouTube tanpa aplikasi juga menawarkan keuntungan bagi kita pengguna HP.
Nah, berikut ini cara untuk mengunduh video Youtube langsung ke HP, tanpa aplikasi. Melansir Liputan6.com, berikut ulasannya!
1. Menggunakan SaveFrom.net
Sebelum memulai cara yang pertama ini, pastikan Anda telah memiliki Internet Download Manager (IDM) yang digunakan sebagai alat untuk mendownload video di laptop atau komputer. Namun, jika tidak punya, Anda tetap bisa mendownload video tanpa aplikasi ini.
Cara download video YouTube yang pertama ini sangatlah mudah. Caranya, buka link video yang ingin Anda download.
Kemudian, pada link tersebut tambahkan 'ss' tepat di depan tulisan YouTube sehingga linknya menjadi ssYouTube. Setelah itu akan muncul halaman baru yang merupakan tampilan situs SaveFrom.net.
Nah, selanjutnya Anda perlu klik tulisan 'Download without installation' terlebih dahulu agar Anda tidak usah mendownload aplikasinya.
Sayangnya, jika Anda menggunakan cara ini, Anda hanya akan mendapatkan kualitas video berukuran 360p. Namun tidak menutup kemungkinan jika video yang Anda inginkan mengizinkan untuk di-download dalam ukuran 720p.
2. Menggunakan Lilsubs.com
Cara download video YouTube yang kedua ini berbeda dengan cara pertama. Caranya, siapkan link video yang ingin Anda download, lalu buka lilsubs.com yang nantinya digunakan untuk menempelkan link yang sudah Anda copy.
Setelah terbuka, tempelkan link yang sudah dicopy ke dalam kolom lalu klik download. Alhasil, Anda dapat langsung mendownload video dengan ukuran sesuai selera.
Selain mendownload video, Anda juga dapat mendownload subtitle melalui situs Lilsubs.com ini.
3. Menggunakan Vidpaw.com
Cara download selanjutnya adalah melalui situs vidpaw.com yang memerlukan langkah hampir sama dengan situs lilsubs.com yaitu dengan menempelkan link video yang sudah dicopy ke dalam kolom download.
Selain mendownload video, Anda juga bisa mendownload format audionya juga, lho. Jadi, Anda tidak perlu susah-susah mengkonversi video Anda menjadi audio.
4. Menggunakan Tubeninja.net
Seperti kedua cara download sebelumnya, melalui situs tubeninja.net, tempelkan link video yang sudah di-copy ke dalam kolom download lalu klik download.
Dengan cara ini, Anda dapat mengetahui ukuran file video yang akan Anda download sehingga Anda dapat memilih apakah ingin mendownload file yang besar atau yang kecil saja.
5. Menggunakan Dredown.com/YouTube
Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah dengan membuka situs dredown.com kemudian klik logo YouTube karena Anda akan mendownload video dari YouTube.
Setelah itu, tempelkan link video yang ingin Anda download lalu klik dredown. Dredown.com memungkinkan Anda untuk mendapat pilihan berbagai ukuran video.
Sayangnya, situs ini menghadirkan terlalu banyak iklan yang muncul di tab baru hingga jendela baru yang cukup mengganggu aktivitas download Anda.
6. Menggunakan y2mate.com
Selanjutnya, Anda juga bisa menggunakan y2mate. Caranya sama seperti cara download video kebanyakan yaitu dengan menempelkan link video yang ingin didownload ke dalam kolom download.
Biasanya, tanpa perlu klik tombol start, daftar pilihan ukuran video akan muncul dengan sendirinya.
7. Menggunakan Add-ons Easy YouTube Video Downloader Express
Cara yang terakhir ini berbeda dengan cara-cara sebelumnya karena kali ini Anda menggunakan add-ons bernama Easy YouTube Video Downloader Express yang disediakan oleh tiap browser.
Cara download menggunakan add-ons ini juga sangat mudah. Pertama, ketik kata kunci ke dalam pencarian add-ons.
Setelah ketemu, klik add-ons tersebut hingga muncul halaman baru. Setelah itu, klik 'add to firefox' untuk menambahkan add-ons tersebut pada browser firefox.
Untuk mengetahui apakah add-ons ini sudah terpasang, caranya adalah melalui menu Extensions yang terdapat dalam menu add-ons.
Di sana, Anda akan menemukan apakah Easy YouTube Video Downloader Express sudah terpasang atau belum.
Jika sudah, Anda dapat membuka situs YouTube untuk memilih video yang ingin didownload.
Dengan cara ini, Anda tidak perlu meng-copy link video untuk ditempel karena di bawah video, Anda akan menemukan tombol yang digunakan untuk langsung mengunduh video langsung dari video Youtube-nya.
Sumber: Liputan6.comReporter: Yunisda Dwi Saputri
(mdk/idc)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jika Anda tidak suka menginstall aplikasi untuk mengunduh video YouTube, Anda bisa gunakan beberapa situs web untuk mendownload video YouTube.
Baca SelengkapnyaTak harus meng-install aplikasi, Anda bisa mendownload video YouTube dengan mudah melalui cara-cara berikut ini.
Baca SelengkapnyaYouTube Premium telah mengubah cara orang dalam mengakses dan mengunduh video dengan fitur offline terbatas.
Baca SelengkapnyaPengguna Twitter tak lepas dari aktivitas menonton video dan menyimpannya ke perangkat pribadi. Seperti apa cara mudah download video dari Twitter?
Baca SelengkapnyaBeragamnya situs konversi video tanpa instal aplikasi dan punya banyak format tentu memudahkan penggunanya. Apa saja situs video converter online tersebut?
Baca SelengkapnyaAda beberapa cara yang bisa digunakan untuk mengunduh video TikTok, mulai dari menggunakan situs web khusus, aplikasi pihak ketiga, hingga bot Telegram.
Baca SelengkapnyaYouTube Premium ternyata makin diminati, Telkomsel beri paket langganan.
Baca Selengkapnya