Kualitas Akses Internet Andal Telkom Group Sukseskan KTT ASEAN 2023 di Labuan Bajo
Merdeka.com - Perhelatan multilateral Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-42 ASEAN 2023 telah sukses diselenggarakan beberapa waktu lalu. Kesuksesan tersebut didukung sinergi dari berbagai pihak, termasuk PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) sebagai perusahaan telekomunikasi digital yang berperan dalam penyediaan infrastruktur dan layanan telekomunikasi digital.
Kualitas infrastruktur dan layanan telekomunikasi yang disediakan Telkom diakui dapat memudahkan aktivitas peserta konferensi serta para pendukung terkait termasuk awak media. Salah satu awak media nasional menyampaikan apresiasi atas kualitas internet Telkom yang stabil di berbagai venue khususnya media center.
"Jaringan internetnya sangat lancar, sinyalnya sangat kuat khususnya untuk live report," ujar Agisha Febila Alamsyah, jurnalis media televisi SCTV.
-
Apa saja yang Telkom siapkan untuk KTT ASEAN? Demi menyukseskan penyelenggaraan KTT ke-43, TelkomGroup telah menyiapkan infrastruktur jaringan telekomunikasi dengan total kapasitas bandwidth 27,7 Gbps serta jalur yang beragam dan saling backup Keseluruhan layanan ini akan didukung oleh 242 personel baik di posko, area konferensi hingga lapangan untuk memastikan kualitas layanan tetap prima selama kegiatan berlangsung.
-
Kenapa Telkom penting untuk KTT ASEAN? 'KTT ke-43 ASEAN adalah event internasional yang sangat penting dan strategis. Untuk itu TelkomGroup siap hadirkan infrastruktur dan layanan ICT terbaik karena ini tidak hanya menyangkut reputasi perusahaan tapi mempertaruhkan nama baik Indonesia di mata dunia, khususnya negara-negara ASEAN.
-
Bagaimana Telkom membangun konektivitas di Indonesia? 'Melalui kemitraan kami dengan BW Digital dan sebagai bagian dari keseluruhan 7 sistem kabel bawah laut ICE kami, kami bertujuan untuk menjembatani kesenjangan konektivitas antar data center di negaranegara ini dan membentuk masa depan Lanskap Bawah Laut Asia Pasifik,' ungkap Chief Executive Officer Telin, Budi Satria Dharma Purba.
-
Bagaimana Telkom memastikan keamanan jaringan selama KTT ASEAN? Layanan Tak hanya diversity pada jalur komunikasi, layanan Telkom Group juga dilengkapi dengan Next Generation Firewall untuk mengantisipasi adanya serangan siber.
-
Bagaimana Telkom memajukan konektivitas digital? 'Inisiatif kabel bawah laut ini menunjukkan komitmen perusahaan dalam memajukan konektivitas digital di Indonesia. Fokus kami adalah memberikan latensi ultra rendah, rute unik dan akses langsung dari data center ke data center, yang kami yakini sebagai langkah signifikan menuju masa depan konektivitas digital di wilayah ini,' ungkap CEO Telin Budi Satria Dharma Purba.
-
Bagaimana Telkom memperkuat platform digital? Menyadari hal itu dan juga situasi pasar saat ini yang relatif masih under-supply, Telkom terus memperkuat kapabilitasnya di platform digital tersebut.
Kualitas jaringan ICT yang mumpuni juga dapat dirasakan di KM Sinabung sebagai akomodasi terapung peserta KTT ASEAN Ke-42. Mualim II Junior KM Sinabung, Hendra A.S. turut menyampaikan apresiasi atas kualitas internet yang disediakan Telkom, khususnya di KM Sinabung.
"Berkat internet yang disediakan Telkom, aktivitas komunikasi di sini sangat lancar," ujar Hendra.
Telkom berkomitmen menyediakan beragam infrastruktur dan layanan ICT di berbagai venue KTT ASEAN ke-42. SVP Corporate Communication & Investor Relations Telkom, Ahmad Reza menyampaikan, kontribusi ini sekaligus menjadi upaya Telkom untuk memperkuat positioning Telkom sebagai perusahaan telekomunikasi digital terbesar di Indonesia dalam mendukung terwujudnya Indonesia berdaya saing global.
"Pencapaian ini tentunya tidak lepas dari dukungan berbagai pihak, khususnya petugas posko dan teknisi yang turut terlibat dalam pengawalan infrastruktur di KTT ASEAN ke-42 ini. Telkom berharap keberhasilan ini dapat menjadi motivasi untuk semakin memberikan yang terbaik bagi Indonesia," ujar Ahmad Reza.
(mdk/hhw)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Telkom gelar Apel Kesiapan Kerja demi pastikan kesiapan infrastruktur jaringan dan layanan pada puncak konferensi negara-negara ASEAN
Baca SelengkapnyaTelkom Group pastikan dukungan infrastruktur ICT yang terbaik dan terus memantau performasi kualitas jaringan selama KTT Asean ke 43 di Jakarta.
Baca SelengkapnyaTelkomGroup menyediakan dukungan berupa digital connectivity melalui infrastruktur jaringan telekomunikasi terbaik.
Baca SelengkapnyaTelkom menyelenggarakan Apel Kesiapan Kerja KTT AIS Forum TelkomGroup yang dilanjutkan dengan kick-off posko.
Baca SelengkapnyaTelkom berhasil memenangkan tiga kategori sekaligus.
Baca SelengkapnyaTelkomsel telah menyiapkan dan menghadirkan 49 Base Transceiver Station (BTS) teknologi terkini 5G dan 4G di IKN.
Baca SelengkapnyaDengan adanya dukungan infrastruktur dan layanan telekomunikasi yang andal dari Telkom, seluruh rangkaian acara HUT ke-79 RI di IKN berjalan lancar.
Baca SelengkapnyaPertumbuhan data dan layanan digital telah mencatat kinerja positif di kuartal satu tahun 2024.
Baca SelengkapnyaSebanyak 30% rack dari total kapasitas neuCentrIX Tanjung Karang sudah terisi saatkomersialisasi.
Baca SelengkapnyaSiaran ini memanfaatkan teknologi pembagian jaringan (network slicing) khusus yang memanfaatkan infrastruktur 5G Standalone (SA) terkini.
Baca SelengkapnyaTelkomGroup melakukan pengamanan infrastruktur dan layanan di KPU Pusat dan KPUD.
Baca SelengkapnyaNeuCentrIX Cirebon merupakan neuCentrIX ke-26 yang semakin memperkuat infrastruktur digital di Tanah Air.
Baca Selengkapnya